Lithuania Selenggarakan Turnamen Esports Hanya Menggunakan Koneksi 4G

GSL Baltics Samsung Challenge akan menjadi turnamen esports pertama yang diselenggarakan hanya menggunakan koneksi internet 4G LTE. Turnamen yang merupakan kolaborasi dengan Game Show, Tele2, dan Samsung ini akan digelar pada tanggal 22 hingga 23 Juli di pulai terpencil Obuoliu sala—”Apple Island.”

Pulau yang terletak ditengah danau tersebut dipilih karena kurangnya koneksi internet, penyedia internet di Lithuania memilih untuk membuktikan jika koneksi 4G cukup kuat untuk menggantikan koneksi standar.

“Jaringan kami siap dan tidak akan gagal,” kata Valerij Kovzan yang merupakan perwakilan dari Tele2. Game Show’s GSL Baltic Samsung Challenge diharapkan akan menampilkan pertandingan League of Legends, Counter-Strike : Global Offensive, dan Hearthstone untuk bersaing mendapatkan total hadiah 6,000 euros.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie