3 Alasan Kenapa Kamu Wajib Main Dragon Raja SEA

Dragon Raja SEA adalah game MMORPG. Atmosfir game Dragon Raja SEA adalah dunia yang futuristik dan penuh berbagai teknologi memukau. Jadi, visual dan konsep kota masa depan yang dihadirkan game termasuk menyenangkan mata. Visual game jadi salah satu alasan kunci sebuah game menarik pasar.

Salah satu game yang menarik perhatian banyak orang adalah Dragon Raja SEA. Game satu ini sudah resmi hadir di Indonesia per tanggal 27 Mei 2020. Kamu bisa download game ini di Play Store atau di App Store.

Dragon Raja SEA adalah game MMORPG. Atmosfir game Dragon Raja SEA adalah dunia yang futuristik dan penuh berbagai teknologi memukau. Jadi, visual dan konsep kota masa depan yang dihadirkan game termasuk menyenangkan mata. Visual game jadi salah satu alasan kunci sebuah game menarik pasar.

Karena itu developer game ini, Archosaur Games berani memberi klain bahwa game buatan mereka sudah dimainkan oleh lebih 10 juta gamer. Esportsku punya 3 alasan kenapa kamu wajib main Dragon Raja SEA.

Grafis yang emang oke banget

Alasan pertama kamu wajib main Dragon Raja SEA adalah tampilan grafisnya. Mesin Unreal Engine 4 adalah penanggung jawab utama grafis game Dragon Raja SEA. Kamu tahu kan ini artinya apa?!

Open world di Dragon Raja SEA terbilang luas. Ada banyak mode dan fitur yang hadir di game ini. Dari soal bertarung, atau melakukan adventure di open world, juga ada permainan mini game, bahkan ada juga acara makan malam romantis di dalamnya.

Yes, banyak kemungkinan yang bisa kamu capai di game ini. Semua itu nggak bisa lepas dari jasa Unreal Engine 4 yang emang canggih.

Detail grafis dari game ini tentulah bisa jadi salah satu alasan kamu untuk memainkan game Dragon Raja SEA ini. Dengan detail grafis yang keren ini kamu bisa rasakan pengalaman bermain yang lebih nyata tentunya. Agar kamu tidak semakin penasaran, kamu bisa lihat trailer dari game Dragon Raja SEA di bawah ini.

Komponen penunjang yang unik

Alasan keduanya adalah game Dragon Raja SEA punya berbagai komponen penunjang yang unik dan bikin betah main. Berbagai komponen itu dihadirkan sepanjang permainan. Mode, fitur, item, career, dan banyak hal lain bisa kamu temukan sepanjang game.

Selain soal mengalahkan monster, gamer bisa bikin karakter jadi chef atau jadi idol. Kurang menarik gimana coba, tuh? Selain itu kamu juga bisa pergi melihat aurora. Atau juga bisa jalan-jalan di tengah-tengah kebun sakura.

Berbagai komponen itu tadi masih sebagian kecil dari yang hadir di game. Masih ada banyak lagi komponen unik lain yang bisa kamu rasakan.

Baifern jadi brand ambassador

Baifern. salah satu artis kenamaan Thailand jadi brand ambassador game Dragon Raja SEA. Sebagai brand ambassador, dia nggak cuma datang ke acara-acara promosi. Tapi dia juga main game ini.

Bagian serunya adalah Baifern memakai class Soul Dancer. Kamu bisa menemukan Baifern sebagai crush girl atau gadis baik hati di salah satu gameplay Drago Raja SEA. Sebagai crush girl atau sebagai gadis baik hati, Baifern hadir sebagai gadis cantik penuh pesona.

Jangan khawatir kamu nggak bisa ketemu Baifern. Karena karakter yang dia mainkan bisa hadir buat siapa saja dan kapan saja. Jadi, baiknya kamu main game ini dan jangan lupa berharap ketemu Baifern. Percayalah, harapan nggak pernah bohong.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie