5 Lane Dan Role Offmeta Wild Rift, Bisa Sangat Kuat!

Offmeta ini mungkin jika dilihat orang awam akan terasa ngetroll. Tetapi mereka salah, hal ini bisa membantu kalian bermain lebih mudah.

5 lane dan role offmeta Wild Rift. Mungkin ketika kita bermain game moba seperti Wild Rift dan lainnya sudah ada role dan lane yang ditentukan. Masing-masing champion sudah memiliki role dan lane yang sangat efektif bagi mereka. Tetapi ada juga yang sedikit melenceng, tetpai masih kuat yang dinamakan offmeta.

Offmeta ini mungkin jika dilihat orang awam akan terasa ngetroll. Tetapi mereka salah, hal ini bisa membantu kalian bermain lebih mudah. Biasanya memang sudah bermain menggunakan role yang dimiliki champion tersebut, kalian akan bermain dengan gaya bermain lainnya.

Offmeta sangat cocok bagi kalian yang sudah paham sekali mengenai Wild Rift dan LoL. Dengan bermain offmeta maka kalian terkadang bisa mengcounter meta itu sendiri, biasa dinamakan anti-meta. Dengan bermain seperti ini maka musuh akan sulit mengcounter kalian dan tidak akan diekspektasi.

Disini mari kita bahas mengenai 5 lane dan role offmeta Wild Rift. Mungkin bisa kalian coba di game kalian. Dianjurkan bermain party dan tidak solo queue karena banyak orang yang tidak mengerti dan kemungkinan besar report kalian. Padahaln hal ini juga cukup kuat dan efektif jika dimainkan benar.

Varus Mid

Varus adalah champion ADC yang biasanya bermain di duo lane. Dirinya memiliki damage tinggi dari skill 1 dan juga pasif miliknya. Mematikan jika dimainkan dengan benar berkat potensi burst yang tinggi.

Bermain sebagai midlaner bukanlah hal yang tidak mungkin. Berkat ulti dan skill 1 miliknya, Varus bisa melakukan ganking adn kill dengan relatif mudah. Dirinya juga bisa menggunakan lethal burst build.

Miss Fortune Support

Apakah Last Hit Sulit Di Wild Rift Untuk Player Baru?

MF memang dikenal sebagai ADC carry. Dirinya adalah ADC yang sangat kuat berkat damage AoE miliknya. Memang terdengar aneh, tetapi seabgai ADC MF adalah CC-er AoE yang baik dengan damage yang tidak begitu buruk. Bisa kalian coba otak-atik buildnya terlebih dahulu.

Malphite Mid

Malphite mid adalah champion yang sangat mengerikan. Dirinya ini memiliki potensi lane bully yang tinggi dan juga cukup sulit dilawan. Biasa mengisi Baron lane atau support, di mid Malphite bahkan bisa bersaing melawan midlaner tier tinggi sekalipun dengan konsisten dan kuat.

Twisted Fate ADC

Twisted Fate adalah mage dengan potensi burst yang tinggi. Tidak hanya itu, bahkan sebagai mage dirinya bisa farm lebih cepat daripada ADC! Tetapi ada yang menarik, Twisted ADC bisa lebih baik daripada build mage. Daamge tinggi dan farm cepat bukan main-main sebagai carry utama.

Ziggs APC

5 Champion Yang Sulit Digunakan Di Wild Rift

Ziggs APC adalah salah satu role yang cukup mematikan jika dimainkan dengan benar. Ziggs APC memiliki satu tujuan, yaitu melakukan push dengan sangat cepat dan efisien. Dirinya merupakan salah satu pusher yang sangat kuat. Ziggs adalah satu-satunya champion yang bisa execute turret dan artillery yang memiliki escape.

Itulah beberapa lane dan role offmeta Wild Rift yang bisa kalian gunakan. Jangan salah, mereka ini sangat kuat bahkan sebagai offmeta pick bagi team kalian. Bukan troll, hanya berbeda saja.

Ikuti juga media sosial kami di Instagram.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie