6 Aplikasi Video Conference Terbaik 2020

Untuk menunjang WFH ini aplikasi video conference semakin laku digunakan. Kebutuhan untuk melakukan rapat tetapi tetap harus menjaga physical distancing menjadi salah satu sebabnya.

Pandemi COVID-19 memanglah belum menunjukkan akan ada habisnya terutama di Indonesia. Untuk menyiasati merebaknya virus satu ini, pemerintah pun menganjurkan berbagai perusahaan untuk memperkejakan karyawan secara work from home (WFH)

Tentunya, untuk menunjang WFH ini aplikasi video conference semakin laku digunakan. Kebutuhan untuk melakukan rapat tetapi tetap harus menjaga physical distancing menjadi salah satu sebabnya.

Untuk itu, berikut kami berikan berbagai rekomendasi aplikasi video conference yang bisa kalian gunakan!

Zoom

Pertama tentu saja ada aplikasi Zoom. Dapat digunakan secara praktis dan effisien, kalian juga bisa merekam semua pembicaraan yang terjadi ketika melakukan video conference yang ditujukan untuk melihat kembali nantinya.

Sayangnya, ada sebuah isu tak sedap di mana ada ribuan akun Zoom dijual pada Deep Web yang membuat keamanan aplikasi ini dipertanyakan integritasnya.

Meet

Sebagai perusahaan yang cukup besar dan sudah terpandang namanya di jagat maya, Google ternyata juga memiliki sebuah aplikai video conference yang cukup baik digunakan yang bernama Google Hangouts Meet.

Menariknya, Google Hangouts Meet mampu menampung hingga 250 orang dalam satu tempat! Walaupun memang cukup disayangkan, agar dapat mengakses secara maksimal kalian harus berlangganan  G Suite terlebih dahulu.

Skype

Skype juga dikenal sebagai salah satu aplikasi video conference paling terpecaya dan mampu menampung banyak orang berkat fitur yang disediakan oleh aplikasi yang identik dengan warna biru ini.

Selain itu, Skype juga mampu merekam panggilang hingga 30 hari! Skype juga cocok bagi kalian yang ingin melakukan presentasi karena fitur tersebut juga didukung pada aplikasi Skype.

Cisco Webex

Mungkin kalian bakal asing pada aplikasi video conference satu ini. Tetapi, Cisco Webex adalah aplikasi yang sudah ada sejak tahun 90-an yang kemudian di tahun 2007 diakusisi oleh perusahaan Cisco.

Tidak hanya mendukung panggilan video, Cisco Webex juga dapat hanya melakukan panggilan suara saja tanpa menggunakan video ketika melakukan panggilan.

Jitsi Meet

Jitsi Meet bisa dikatakan lebih mengarah ke platform video conference yang hadir di website dan bersifat open source. Ini artinya, kalian bisa mengaksesnya dengan sangat mudah.

Kalian hanya perlu mengakses laman jitsi.org/jitsi-meet/ atau melalui aplikasinya. Dengan maksimal peserta 75 orang, ada fitur unik yaitu kalian bisa mengusir orang yang usil.

GoToMeeting

Didirikan 15 tahun lalu, GoToMeeting bisa jadi pilihan aplikasi video conference yang bisa kalian coba. Dapat digunakan si berbagai media elektronik, aplikasi ini juga mampu memberikan jadwal rapat.

Yang menjadi menarik adalah, pada GoToMeeting ada sebuah fitur di mana kalian bisa hanya mengobrol kepada salah salah satu peserta atau ke semua orang yang ada di video conference.

Nah, berikut tadi merupakan daftar aplikasi video conference yang bisa kalian coba dan tentunya bisa dipilih atas dasar keputusan berbagai kelebihan yang dimiliki masing-masing aplikasi.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie