8 Karakter Terbaik FF Untuk Clash Squad Season 2 Free Fire

Pada kesempatan kali ini juga, kami akan memberikan informasi yang memang bisa membantu kalian semua. Ini berkaitan dengan Karakter yang bisa kalian gunakan, dalam mode clash squad rank season 2

ada Karakter Terbaik Push Rank Clash Squad Season 2 yang bisa bantu kalian dengan mudah. Game Free Fire sekarang ini, memang sudah ramai dan pastinya seru untuk kita mainkan juga. Apalagi dengan update – update terbaru yang dihadikan nanti, semuanya cukup menarik dan keren sekali untuk kita coba juga. Tapi kalian juga harus tau, kalau sekarang ini

Perkembangan game Free Fire ini memang terus bertambah, jadi memang tidak boleh sampai kita lewatkan. Karena didalam perkembangan itu kita semua nantinya, pasti tidak akan pernah mudah bosan dengan mencoba hal baru tersebut. Apalagi kalau kalian sudah Mencoba Fitur Karakter Free Fire yang saat ini juga, masih ada banyak hal menarik dan keren lainnya.

Pada kesempatan kali ini juga, kami akan memberikan informasi yang memang bisa membantu kalian semua. Ini berkaitan dengan Karakter yang bisa kalian gunakan, dalam mode clash squad rank season 2. Mode ini baru reset, serta harus kalian push kembali. Penasaran? Langsung saja kita simak penjelasannya pada artikel dibawah ini ya.

Berikut ini daftar karakter yang memang cocok untuk melakukan push rank clash squad season 2

1. DJ Alok

Kemampuan yang dimiliki oleh karakter DJ Alok ini, bagus dan cukup untuk membuat kita menjadi lebih terjaga. Kalian yang menggunakan karakter ini pasti tidak akan mudah, untuk kalah dan mampu melawan musuh jadi lebih lama lagi. Karena kemampuan yang diberikan DJ Alok ini adalah Heal area dan juga sebuah Movement Speed, dalam tingkatan yang cukup besar.

Jadi memang kalau misalnya digunakan untuk Push Rank Clash Squad, DJ Alok memang bisa kita andalkan cukup mudah sekali. Karena dia bisa memberikan Heal Area dan Movement Speed dalam jumlah yang cukup besar. Oleh karena itu kemampuan karakter ini, memang tidak akan boleh kita remehkan. Karena terbukti, kalau DJ Alok cukup membantu sekali.

Tapi kalian yang menggunakan karakter ini, harus tetap berhati – hati ya. Karena kemampuan milik DJ Alok ini juga, pasti akan mudah di counter juga. Apalagi sekarang ini karakter DJ Alok, memang sudah punya banyak counter yang mematikan. Jadi kalian yang bermain didalam mode Clash Squad juga, harus bisa selalu berhati – hati melawan musuh tersebut nanti.

 

2. Luqueta

Mode Clash Squad memang akan terus berganti setiap roundnya, tentu saja kalian juga tidak boleh sampai melewatkan hal seperti ini dengan baik. Kemampuan dari karakter Luqueta tentu saja bisa membantu kalian, agar lebih baik bermain dalam Mode ini. Luqueta merupakan karakter baru yang hadir, pada waktu maintenance yang terjadi pada bulan Juli kemarin lalu.

Dari segi kemampuan yang diberikan pada karakter ini juga, cukup bagus dan menarik sekali untuk kita coba. Jadi dengan begitu kalian semua pasti akan jadi lebih mudah, untuk bertanding dan melawan musuh yang berada didalam Mode Clash Squad. Kemampuan miliknya akan menaikan Max HP jika berhasil membunuh musuh, Maxnya hanya mencapai 35 HP saja.

Jadi tentu dengan mempunyai Max HP yang cukup besar, kita bisa lebih berkuasa lagi didalam mode ini. Karena melawan musuh juga nanti bukan menjadi masalah yang utama, kita yang mempunyai HP lebih banyak bisa pakai itu untuk barbar juga. Jadi usahakan bisa kill 2 musuh ataupun 1 saja dalam mode ini, supaya HP kalian nanti bisa bertambah cukup banyak.

 

3. Clu

Dalam mode ini kita pasti akan berhadapan dengan musuh, dalam sebuah Map yang cukup kecil. Tentu saja kita yang berada pada Mode tersebut, harus bisa dengan mudah mengetahui Lokasi Musuh yang ada. Karena nantinya juga, kita bisa lebih mudah untuk membunuh musuh pada mode tersebut. Nah kalau gitu kalian gunakan saja, kemampuan dari Clu saat ini.

Kemampuan yang diberikan tersebut memang cukup bagus sekali, dimana kalian pasti ga akan mudah takut untuk berhadapan dengan musuh. Clu akan membantu kita, dalam menemukan musuh ini pakai kekuatannya. Hal seperti ini memang penting sekali, apalagi kalau kalian bermain pada Mode Clash Squad. Clu akan menemukan musuh, pada jarak tertentu saja ya.

Tapi kalau berada didalam mode ini, kita bisa melihat musuh dengan cukup jelas. Karena dari jarak yang cukup kecil juga, musuh – musuh yang ada bisa lebih mudah ketahuan. Tapi kalian harus manfaatkan kemampuan ini dengan cukup baik, karena ada Cooldown yang cukup lama. Jadi dengan begitu kalian, harus bisa langsung bunuh musuh yang sudah ketahuan itu.

 

4. Jota

Bagi kalian yang suka sekali bermain dengan Rush, karakter Jota memang bisa jadi pilihan terbaik kalian. Tentu saja kemampuan yang diberikan oleh Jota ini juga, mampu membuat kalian lebih aman dalam bermain Rush. Hal ini dikarenakan kemampuan yang dimiliki Jota, memang bisa membuat kita jadi lebih mudah dan tidak akan pernah takut dalam melakukan Rush.

Kemampuan yang dimiliki oleh Jota adalah Heal yang dilakukan, setelah bunuh musuh pakai SMG ataupun Shotgun. Tentu saja hal tersebut nanti bisa membantu kita, menjadi lebih mudah lagi dalam bertempur Rush. Oleh karena itu kalian semua nantinya, tidak boleh sampai lupa dengan hal ini ya. Apalagi yang suka Rush, Jota menjadi pilihan terbaik untuk hal itu.

Tapi perlu kami ingatkan lagi, Jota hanya bekerja sama senjata SMG atau Shotgun saja. Kalau misalnya kalian tidak memakai senjata tersebut, maka kemampuan dari karakter ini tidak akan berfungsi sama sekali. Jadi kalau misalnya kalian memang ingin sekali menggunakan Jota, usahakan untuk selalu bisa bermain dengan senjata itu dan pakai cara rush juga nantinya.

5. Miguel

Kalau untuk karakter yang hadir sekarang ini, memang hampir sama kayak Jota. Meskipun begitu kemampuan yang dimiliki oleh mereka, cukup beda dan tidak sepenuhnya sama. Jadi Miguel dan Jota ini mempunyai sebuah kemampuan, jika mereka berhasil yang namanya membunuh musuh. Jadi dengan begitu, kalian tidak boleh sampai lupa untuk bisa bunuh nantinya.

Pada saat ini juga kemampuan dari karakter Miguel tersebut, memang cukup bagus dan mematikan sekali. Tapi kalau dari kemampuan yang diberikan oleh Miguel itu, kita bisa melihatnya jika karakter ini akan memberikan Energy Point jika melakukan Kill. Oleh karena itu kenapa Miguel ini, hampir ada kemiripan dengan karakter Jota yang ada saat ini.

Tapi kalau untuk karakter Miguel ini, kita bisa menggunakan senjata jenis apa saja. Jadi tidak terpacu pada senjata tertentu, supaya kemampuan dari karakter ini aktif nanti. Oleh karena itu kalian juga jangan sampai lupa hal seperti ini, kalau misalnya Miguel bisa pakai senjata apa saja. Karena itu Energy Point dari karakter ini, cukup berguna sekali untuk kita manfaatkan.

6. Wolfrahh

Berikutnya adalah Wolfrahh, dia merupakan salah satu karakter baru yang hadir pada bulan kemarin. Tentu saja kemampuan yang diberikan oleh dia memang mematikan, jadi kita bisa bermain dengan baik juga. Jadi karakter ini akan memberikan Damage lebih besar, jika kita berhasil menembak pada bagian badan musuh yang kita lawan tersebut.

Kalau misalnya kita sering melawan musuh dengan cara tembak badan pakai karakter ini, tentu saja kita juga akan jadi lebih mudah untuk bisa menang lagi. Apalagi untuk sekarang kalian semua harus tau, kalau kita juga jadi lebih kebal lagi pada saat ditembak Headshot oleh musuh. Jadi dengan begini, kalian pasti tidak akan mudah dibunuh dalam mode ini.

Tapi ada hal penting yang harus kalian ketahui, pada saat menggunakan karakter ini. Jadi Wolfrahh memang kuat dalam melawan musuh, kita juga harus waspada dengan pergerakan musuh tersebut. Damage Wolfraah memang tidak akan bisa jamin kita, untuk bisa menang lawan musuh. Jadi usahakan juga, untuk menembak Headshot jika memang ada kesempatan.

7. Kelly Awakening

Kalau misalnya kalian butuh karakter dengan Damage besar juga, jawaban yang tepat adalah menggunakan Kelly Awakening. Kemampuan yang bisa kita dapatkan kalau pakai karakter ini, memang terlihat jelas dan pasti juga mematikan sekali. Jadi kalian semua jangan sampai lupa juga, untuk bisa pakai karakter ini dengan cukup baik dan tidak terlalu gegabah juga.

Kemampuan yang diberikan oleh karakter Kelly ini, memang cukup besar dan mematikan. Dia akan memunculkan Critical Hit pada musuh yang baru saja dia temukan, tapi sebelum itu kalian harus berlari dulu. Damage yang diberikan pada musuh tersebut juga, cukup besar dan pastinya mematikan sekali. Baik itu badan ataupun kepala, damage ini cukup besar tentunya.

Jadi kalau misalnya kalian ingin bermain pakai karakter ini, harus bisa selalu bunuh musuh dengan cepat. Karena damage yang diberikan ini hanya untuk pertama kali menembak saja, jadi memang harus cepat juga untuk membunuh musuh itu. Kalau misalnya kalian lalai dalam memakai karakter ini, pasti akan jadi lebih mudah dibunuh kaliannya juga.

8. Steffie

Terakhir kalau misalnya kalian ingin push dengan mudah, bisa dengan memakai karakter Steffie sekarang ini. Kemampuan yang diberikan oleh Steffie ini, memang cukup bagus dan mampu menjadi Tank terbaik. Dia akan mengeluarkan sebuah Aura lingkaran besar, dimana kalau kita ada didalam situ akan mendapatkan pertahanan yang cukup besar sekali.

Jadi kalau misalnya kalian sedang bertempur, tentu saja HP yang dimiliki akan lebih awet dari biasanya. Karena dari kemampuan yang diberikan ini juga, kita akan menjadi lebih kuat dan tidak akan mudah dikalahkan. Oleh karena itu, Steffie memang masih cukup Meta didalam mode ini. Tapi kita harus hati – hati juga, karena ada senjata yang bisa menembus ini.

Usahakan untuk selalu bermain grup, agar nantinya bisa bunuh musuh dengan mudah. Karena Efek dari kemampuan karakter ini juga, bisa juga dirasakan oleh anggota Tim nantinya. Jadi dengan begitu kalian semua, harus dengan baik lagi memanfaatkan karakter Steffie dalam mode ini. Apalagi kalau kalian juga, ingin cepat – cepat naik rank lebih tinggi ya.

Setiap karakter yang ada didalam game Free Fire ini, pasti punya beragam kemampuan yang kuat. Tapi hal tersebut juga, harus bisa kita kendalikan dengan baik. Karena tidak selamanya karakter yang ada saat ini, bisa kuat untuk waktu yang lama. Kita sendiri yang akan buat karakter itu menjadi lebih kuat, tapi usahakan untuk bermain dengan benar juga nantinya ya.

Hanya itu saja, Terima Kasih dan Salam Booyah.


Oiya kalian semua juga jangan lupa Follow Kami Di Instagram Esportsku. Supaya Tau update – update game Free Fire dan lainnya.

BERITA TERBARU FREE FIREclash squad ffff
Comments (0)
Add Comment