Ada Apa Saja Di Mobile Legends Carnival 2019?

Gatotkaca dan Kadita -yang menggambarkan Nyi Roro Kidul- turut dikeluarkan sebagai pemikat utama oleh pihak Moonton, pada perhelatan MLLBB Carnival Indonesia 2019. Selain dari mengeluarkan dua tokoh asli Indonesia, pihak Moonton juga akan menyelenggarakan kontes pakaian adat.

Moonton, selaku developer dari Mobile Legends: Bang Bang, baru-baru ini memberi kejutan kepada para penggemar. Khususnya yang berada di Indonesia, mengingat belakangan game moba terutama Mobile Legends banyak diminati masyarakat Indonesia dari berbagai kalangan. Mendekati akhir tahun 2019, sebuah event bertajuk Mobile Legends: Bang Bang Carnival akan segera diselenggarakan. Event offline ini terbilang istimewa, sayang tak banyak bocoran berita mengenai event spesial ini. Lalu, ada apa saja di Mobile Legends Carnival 2019?

Menariknya, pihak Moonton telah menunjuk sepuluh kota sebagai tuan rumah. Diantaranya mencakup tuan rumah dari Sumatera, Jawa, Kalimantan hingga ke Sulawesi. Kota Bekasi membuka MLBB Carnival untuk Indonesia. Kemudian dilanjutkan Tanggerang, Semarang, Malang, Surabaya, Medan, Batam, Balikpapan dan Palu. Terakhir penutupan akan diselenggarakan di Jakarta. Awal September hingga akhir Desember tahun ini tercatat sebagai awal dan akhir perhelatan besar ini.

Terlepas dari antusiasme para penggemar, program ini nyatanya akan memberi angin segar bagi pasar game moba di Indonesia. Keuntungan yang diraih jika event ini berhasilpun akan dirasakan bagi semua pihak yang terlibat.

Ada Apa Saja Di Mobile Legends Carnival 2019?

Penggemar Game Moba terutama Mobile Legends: Bang Bang tentu saja tidak ingin ketinggalan event besar yang akan segera diselenggarakan ini. Lebih menariknya lagi, pihak Moonton meyakinkan bahwa program tersebut akan diupayakan untuk sebisa mungkin menyatu dengan budaya Indonesia.

Aswin Antonie,selaku Marketing Manager Moonton di Indonesia mengatakan bahwa program MLBB Carnival yang pertama kali diselenggarakan di Indonesia ini, pihak penyelenggara mempersiapkan segala hal semaksimal mungkin. Hal ini dilakukan agar semua lapisan masyarakat dapat turut menikmati. Program ini juga direncanakan menjadi program tahunan MLBB di Indonesia

Ada Apa Saja Di Mobile Legends Carnival 2019?

Gatotkaca dan Kadita -yang menggambarkan Nyi Roro Kidul- turut dikeluarkan sebagai pemikat utama oleh pihak Moonton, pada perhelatan MLLBB Carnival Indonesia 2019. Selain dari mengeluarkan dua tokoh asli Indonesia, pihak Moonton juga akan menyelenggarakan kontes pakaian adat.

Tak hanya itu, kompetisi khusus bagi para pemain Mobile Legends juga turut disiapkan. Salah satu yang baru terdengar beritanya adalah in-game event yang diselingi hadiah item-item yang sangat berguna.

Ada Apa Saja Di Mobile Legends Carnival 2019?
kompastv

Ada juga beberapa tambahan kegiatan sepanjang perhelatan, diantaranya panahan, Mini Tournament, Cosplayer, serta ragam item menarik lainnya guna mendapatkan berbagai merchandise dari MLBB. Program MLBB Carnival Indonesia akan dilaksanakan dari pukul 14.00 – 21.00 WIB di setiap kota.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie