Alasan Akai Menjadi Tank Yang Sering di Pick di M2 Mobile Legends (ML)

Pada ajang M2 World Championship 2021 ini digelar, Akai merupakan hero tank yang paling banyak digunakan, Esportsku akan memberikan apa saja alasan Akai menjadi tank yang sering di pick di M2 Mobile Legends.

Turnamen M2 World Championship 2021 memberikan banyak kejutan bagi kita para pemain game Mobile Legends. Salah satunya adalah hero Akai yang menjadi hero tank andalan pada turnamen tersebut, ini alasan Akai menjadi tank yang sering di pick di M2 Mobile Legends.

Akai merupakan tank yang sebelumnya tidak begitu populer dan kurang dimainkan, namun sejak pertama dimulainya turnamen M2, hero satu ini menjadi hero meta di Mobile Legends dengan beberapa alasan.

Tentu saja, hal ini berkat kemampuan Akai yang memang menjadi hero disable yang sangat baik terlebih dalam beberapa hal ini Akai dapat mengcounter beberapa hero yang menyebalkan termasuk hero yang menjadi meta di M2.

Pada ajang M2 World Championship 2021 ini digelar, Akai merupakan hero tank yang paling banyak digunakan, Esportsku akan memberikan apa saja alasan Akai menjadi tank yang sering di pick di M2 Mobile Legends.

Hero Tank Lain Mendapatkan Nerf dan Ban

Alasan Akai menjadi tank yang sering di pick di M2 Mobile Legends pertama adalah hadirnya beberapa hero yang mendapatkan nerf dan juga ban pada update terbaru di Mobile Legends, dalam match pada hari pertama, beberapa hero yang menjadi andalan diantaranya Akai dan juga Tigreal.

Hal ini memungkinkan karena beberapa hero lain seperti Khufra mendapatkan nerf terbaru pada patch note sebelumnya. Tentu saja hal ini membuat popularitas Akai meningkat apalagi ia dapat mengcounter beberapa hero meta lainnya.

Dapat Mengcounter Hero Meta Seperti Jawhead dan Benedetta

Alasan berikutnya adalah Akai dapat mengcounter hero meta seperti Jawhead, seperti yang kalian ketahui, hero satu ini memang sangat menyebalkan, Jawhead dapat menjadi hero yang patut diantisipasi pada meta saat ini.

Nah dengan menggunakan Akai pastinya kalian dapat meminimalisir dan menghindari kemungkinan kemampuan dari hero Jawhead satu ini. Sehingga Akai menjadi counter yang sangat cocok untuk hero tersebut.

Tak hanya itu, kemampuan Akai juga dapat mengcounter hero Benedetta yang mana menjadi hero core yang paling meta saat ini. Dengan kemampuan disable Akai dapat mengatasinya dengan cukup mudah.

Tidak Mendapatkan Ban

Alasan Akai menjadi tank yang sering di pick di M2 Mobile Legends terakhir adalah absennya Akai dari daftar hero ban di Mobile Legends. Bisa dibilang hero satu ini memang cukup balance sehingga membuat para pemain berpikir ulang untuk melakukan ban pada Akai.

Hal ini memungkinkan Akai dapat lepas dari daftar hero bane pada turnamen M2. Sehingga daripada lepas dan tidak dimainkan, lebih baik memainkan Akai dalam game Mobile Legends.Terlebih kemampuan Akai ini sangat berguna dalam initiator, Akai juga dapat mengcounter ultimate Tigreal jika memungkinkan.

Nah itu saja beberapa alasan Akai menjadi tank yang sering di pick di M2 Mobile Legends. Tentu saja masih banyak hal yang menarik yang bisa diulas pada hari pertama turnamen M2 World Championship 2021 ini. Kami akan selalu menghadirkannya untuk kalian.

m2MLmobile legends
Comments (0)
Add Comment