3 Hero ML Cocok Menggunakan Item Demon Hunter Sword Mobile Legends

Item di Mobile Legends sangat banyak, dan kalian bisa membeli item yang cocok dengan hero yang kalian gunakan. Setiap Hero juga memiliki tipe serangan yang berbeda-beda untuk digunakan, jadi item build setiap hero di Mobile Legends berbeda-beda.

Dengan menggunakan item yang cocok, Hero yang kalian gunakan menjadi lebih kuat. Maka dari itu, ada baiknya kalian menggunakan item yang cocok dengan hero kalian, agar bisa menjadi lebih efektif. Disini kami akan membahas mengenai item demon sword ML dan hero di Mobile Legends yang cocok menggunakannya.

Mobile Legends memiliki banyak item yang bisa kalian gunakan. Item di Mobile Legends sangatlah penting. Sebab, Item di Mobile Legends memiliki attribut yang bisa meningkatkan stat hero yang kalian gunakan. Item bisa meningkatkan Damage atau Defense, tergantung dengan hero yang kalian gunakan. Ada baiknya kalian memperhatikan item yang kalian gunakan. Sebab, banyak hal yang harus kalian ketahui dalam menggunakan item.

Banyak hal yang harus kalian perhatikan dalam menggunakan item. Beberapa item tidak hanya memiliki attribut yang bisa menaikkan stat, namun ada juga yang memiliki pasif. Beberapa item memiliki pasif yang bisa kalian gunakan, tapi ada hal yang harus kalian perhatikan. Pasif pada item tidak bisa distack. Jika kalian menggunakan 2 item yang sama atau lebih, pasif yang kalian dapatkan hanya 1. Maka dari itu, gunakan item yang berbeda-beda, agar lebih efektif.

Nah, kami akan memberikan tips mengenai, Hero ML Cocok Menggunakan Item Demon Hunter Sword mobile legends. Item ini biasanya digunakan oleh Marksman yang mengandalkan Attack Speed. Kami akan memberikan rekomendasi hero dan detail item untuk kalian, agar kalian mengerti penggunaan item ini dengan baik.

Hero ML Cocok Menggunakan Item Demon Hunter Sword

Atribut
+35 Physical ATK
+25% Attack Speed
Kemampuan Pasif – Devour
Serangan biasa akan menambahkan 9% HP target sebagai tambahan physical damage (maksimal 60 ke monster). Setiap serangan biasa akan mendapatkan efek 4% Lifesteal selama 3 detik, dapat bertumpuk sebanyak 5 kali.

Demon Hunter Sword memiliki atribut yang bagus untuk Marksman, karena memiliki Physical attack dan Atk Speed tambahan. Selain itu, pasifnya membuat marksman bisa dengan mudah melawan hero tank atau hero yang memiliki darah yang tebal. Skillnya membuat basic attack pengguna item ini, mendapatkan damage tambahan sebesar 9% hp target sebagai physical damage. Selain itu, kalian juga mendapatkan lifesteal tambahan untuk pengguna item.

HERO MENGGUNAKAN ITEM DEMON SWORD HUNTER

Berikut ini adalah hero yang biasa menggunakan item Demon Hunter Sword. Jika kalian menggunakan salah satu hero dibawah ini, cobalah menggunakan item Demon Hunter Sword di item build kalian.

KARRIE

Karrie bisa menyerang musuh dengan cepat berkat atk speed dan ultimatenya. Karrie bisa menembakan 2 serangan dalam 1 basic attack dengan menggunakan ultimatenya. Hal ini membuatnya bisa memberikan damage tinggi dari passfinya dan item Demon Hunter Sword.

MIYA

Miya adalah hero marksman dengan atk speed yang tinggi. Hero ini bisa memberikan damage yang tinggi dengan mengandalkan atk speed, dan memiliki raw damage yang tinggi dari item Demon Hunter Sword.

CLAUDE

Claude adalah marksman yang memiliki pasif yang unik. Claude bisa menembakkan 2 serangan sekaligus, yang memiliki pasif yang sama dengan claude sendiri. Dengan atk speed yang tinggi, kalian bisa memberikan damage yang tinggi bahkan melawan tank sekalipun.

Itulah tips mengenai Hero ML Cocok Menggunakan Item Demon Hunter Sword. Item ini memang biasanya untuk hero Marksman, atau hero yang mengandalkan atk speed. Item ini akan membuat setiap serangan kalian bisa menambahkan damage tambahan, dan memberikan lifesteal. Ikuti Juga Media Sosial Kami di Instagram Esportsku!

MLmobile legends
Comments (0)
Add Comment