4 Tips Menyerang Pertahanan Musuh di PUBG Mobile!

ada beberapa tips atau strategi yang harus kalian pahami untuk menyerang pertahanan musuh di pubg mobile yang bisa kalian lakukan

Pernahkah kalian selalu gagal kita melakukan penyerangan terhadap tempat pertahanan musuh? Padahal senjata yang kalian gunakan sudah sangat bagus, dan kalian yakin memiliki skill menembak yang baik. Namun tetap saja gagal, apakah kalian tahu alasannya?

Ternyata untuk membobol pertahanan musuh tidak semudah seperti menghampiri lalu menghujani tembakan, ada beberapa tips atau strategi yang harus kalian pahami untuk menyerang pertahanan musuh di pubg mobile. Yuk simak penjelasannya!

Cecepkocep

1. Jumlah dan Posisi Musuh

Jika kalian ingin melakukan penyerangan yang dilakukan dengan cara menghampiri tempat pertahanan musuh tersebut, kalian harus mengetahui dimana posisi musuh tersebut.

Jika musuh yang dilihat berjumlah banyak atau lebih dari satu, maka kalian harus benar-benar memastikan posisi setiap player yang ingin kalian hampiri. Hal ini berguna untuk menghindari tempat pemberhentian kendaraan yang salah.

Selain itu, hal ini juga membantu kalian agar lebih yakin dan percaya diri saat ingin melakukan penyerangan di jarak yang dekat.

Namun, bukan hanya posisi yang harus kalian pahami, melainkan juga jumlah dari musuh tersebut. Pastikan berapa jumlahnya agar kalian tidak keliru. Jika kalian sudah merasa yakin dengan jumlah dan posisinya, baru lah kalian bisa melakukan penyergapan.

Baca Juga : Role Sniper PUBG Mobile, Simak Penjelasan Lengkapnya!

 

2. Menghampiri dengan Kendaraan

Jangan menghampiri pertahanan musuh dengan berlari, karena waktu yang dibutuhkan untuk berlari tersebut bisa dimanfaatkan oleh musuh untuk membalikkan keadaan atau melarikan diri.

Selain itu, ketika kalian berlari di tempat yang terbuka, maka peluang kalian menjadi korban free hit akan semakin besar. Gunakanlah kendaraan untuk menghampiri tempat pertahanan musuh yang ingin kalian hampiri.

Selain cepat dan menghemat waktu, kalian juga mendapatkan perlindungan lebih dari kendaraan jika musuh memberikan tembakan kepada kalian.

Baca Juga : Memahami Role In Game Leader PUBG Mobile, Simak Penjelasannya!

3. Senjata Jarak Dekat

Ketika menghampiri pertahanan musuh, maka sudah pasti kalian akan menghadapi close combat. Oleh karena itu, gunakanlah senjata yang memang khusus digunakan untuk pertempuran jarak dekat.

Jangan menggunakan senjata seperti DMR, atau Sniper Bolt Action di pertempuran jarak dekat. Walaupun memiliki damage yang besar, namun tetap saja senjata tersebut tidak efektif karena tidak memiliki mode tembak auto dan fire rate yang kurang.

Gunakanlah senjata seperti Shotgun, AR, atau senjata yang terbaik untuk close combat yaitu SMG. Senjata SMG adalah ahlinya pertempuran jarak dekat, jadi tidak perlu diragukan lagi.

Baca Juga : 10 Senjata yang Sering Digunakan Pro Player Saat Turnamen PUBG Mobile!

4. Manfaatkan Throwables

Gunakanlah Smoke Grenade untuk membutakan pandangan musuh, kalian bisa menggunakan Stun Grenade namun dengan waktu yang lebih singkat. Atau sebelum melakukan penyergapan, kalian bisa melemparkan Grenade atau Molotov.

Jika lemparan berhasil mencelakai musuh, maka persentase kalian memenangkan close combat kalian akan jauh lebih besar karena darah musuh yang sudah berkurang cukup banyak.

Baca Juga : Tips dan Rekomendasi Penggunaan Mobil di PUBG Mobile!

 

Berdasarkan penjelasan kami di atas, apakah kalian termasuk player yang suka bermain barbar atau proning gaming? Terima kasih sudah menyimak!

PUBGPUBG MOBILEPUBGM
Comments (0)
Add Comment