AB UNISKA Juara PMCC 2021 Meski Tak Dapatkan WWCD!

Lewat dua hari babak Grand Final yang berlangsung selama dua hari terakhir ini, AB UNISKA finish sebagai juara PMCC 2021. Tim asal Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari  ini menjadi juara meski tak mendapatkan WWCD sama sekali.

PUBG Mobile Campus Championship (PMCC) 2021 untuk regional Indonesia telah berakhir. Hasilnya AB UNISKA juara PMCC 2021. Menariknya tim asal Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari ini sama sekali tak mendapatkan WWCD selama babak Grand Final.

PUBG Mobile Campus Championship (PMCC) merupakan turnamen PUBG Mobile yang diselenggarakan untuk mewadahi mahasiswa/i yang berpotensi di dunia esports PUBG Mobile.

Dengan mengikuti PMCC akan ada wajah-wajah baru yang akan mengisi dunia esports PUBG Mobile di Indonesia yang berasal dari kalangan mahasiswa. Seperti pencarian akan pro player, caster, maupun ambassador.

Tahun ini merupakan tahun ketiga dari terselenggaranya PMCC dan tetap mengadakan tiga kategori, yaitu turnamen, caster, dan ambassador.

Menariknya PMCC tahun ini diselenggarakan dalam lingkup SEA (Asia Tenggara). Nantinya pemenang untuk babak turnamen regional akan mewakili kampus dan negaranya untuk bertanding di turnamen SEA.

Ada tiga slot PMCC SEA yang akan diberikan kepada tiga tim dengan perolehan poin tertinggi di Grand Final PMCC ID 2021 ini.

AB UNISKA Juara PMCC 2021 Meski Tak Dapatkan WWCD!

Lewat dua hari babak Grand Final yang berlangsung selama dua hari terakhir ini, AB UNISKA finish sebagai juara PMCC 2021. Tim asal Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari  ini menjadi juara meski tak mendapatkan WWCD sama sekali.

Babak Grand Final PMCC 2021 berlangsung pada 27-28 November 2021 ini. Selama dua hari pertandingan ini diadakan 12 match yang menentukan tim mana yang berhak juara di PMCC tahun ini.

Hasilnya AB UNISKA berhasil menjadi juara PMCC 2021 dengan total 133 poin. Menariknya tim ini tak mendapatkan WWCD selama dua hari pertandingan babak final ini.

Walaupun begitu mereka mendapatkan baik rank points maupun elimination points dengan total yang lebih besar daripada tim-tim lainnya.

Dengan kemenangan ini AB UNISKA berhak mendapatkan hadiah sebesar IDR 70 juta. Selain itu mereka pun berhak mewakili Indonesia untuk bertanding di PMCC SEA.

 

Runner up PMCC 2021 ialah Alin UAY. Tim asal AMIKOM Yogyakarta ini berhasil mengumpulkan total 129 poin dengan 2 kali WWCD.

Dengan begitu Alin UAY ini berhak mendpatkan hadiah sebesar IDR 40 juta sekaligus tiket untuk bertanding di PMCC SEA.

Tim ketiga yang akan mewakili Indonesia di PMCC SEA mendatang ialah Nier yang berasal dari Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT). Mereka berhasil mendapatkan total poin sebesar 120 poin dan sekali WWCD.

Dari empat perwakilan UNSRAT, Nier menjadi tim UNSRAT yang mendapatkan poin terbesar daripada tim UNSRAT lainnya di babak final ini. Nier mendapatkan hadiah sebesar IDR 20 juta sebagai hadiah juara ketiga PMCC 2021 ini

Dengan hasil ini maka AB UNISKA, Alin UAY, dan UNSRAT Nier menjadi wakil Indonesia di PMCC SEA yang akan berlangsung pada 4-5 Desember 2021 mendatang.

PMCCPUBGPUBG MOBILE
Comments (0)
Add Comment