Pada pembaruan versi 2.0 PUBG Mobile akan hadirkan Livik versi resmi. Kali ini kami akan bagikan bocoran fitur baru Livik versi resmi yang akan segera tiba tersebut.
Saat ini PUBG Mobile berada di musim C2S5 (Cycle 2 Season 5) dengan membawa berbagai fitur dan konten yang berasal dari patch note 1.9 yang dirilis sebelumnya.
Kini memasuki bulan kedua musim C2S5, PUBG Mobile akan melakukan pembaruan ke versi 2.0 jelang pergantian musim.
Terdapat bocoran mengenai fitur dan konten apa saja yang akan dihadirkan pada update patch note nanti.
Salah satu fitur besar yang akan tiba di game PUBG Mobile 2.0 esok ialah Livik versi resmi.
Bocoran Fitur Baru Livik Versi Resmi di PUBG Mobile 2.0
Akan hadirnya Livik versi resmi di PUBG Mobile 2.0 akan membawa map eksklusif ini muncul dengan fitur baru serta beberapa perubahan sesuai dengan bocoran berikut.
1. Football Ground
Fitur pertama dari Livik resmi ialah hadirnya Football Ground. Ini merupakan sebuah lapangan yang dapat digunakan sebagai mini game di map Livik terbaru esok.
Di sini pemain bisa bermain bola dengan cara menggiringnya hingga menendangnya. Namun jangan sampai keasyikan bermain bola di sini membuatmu lengah dari serangan musuh yang berada di sekitar.
2. XT Upgrade Crate
Kurang puas dengan performa senjata di game PUBG Mobile? Tenang karena kini di Livik versi resmi akan ada fitur XT Upgrade Crate.
Fitur ini membuatmu bisa lakukan upgrade terhadap senjata ke versi XT. Dibutuhkan item token untuk bisa melakukan upgrade senjata.
3. Peningkatan Grafik
Berikutnya Livik versi resmi akan hadir dengan kualitas grafik yang meningkat. Peningkatan grafik ini tiba dengan peningkatan kualitas warna di map Livik sekaligus dengan adanya perubahan tampilan di beberapa sudut map.
Misalnya pada Livik versi resmi ini gunung berapi Livik akan aktif kembali sehingga dapat meletus ketika permainan tengah berlangsung Hal ini bisa kita dapatkan pula di mode Aftermath yang telah hadir sebelumnya.
4. Loot Crate
Fitur menarik lainnya yang akan tiba di Livik versi resmi ialah hadirnya Loot Crate yang berbeda. Nantinya akan ada dua jenis peti loot, yaitu peti berwarna biru untuk suplai dan peti berwarna emas yang berisikan token yang berguna untuk membeli suplai di game.
5. Buah Beri
Fitur terakhir yang akan tiba di Livik versi resmi esok ialah tersedianya buah beri yang bisa pemain temukan di arena map Livik.
Fungsi penggunaan buah beri ini ialah sama seperti Energy Drink, yakni memberikan air atau energi sebesar 40% kepada pemain yang mengkonsumisnya.
Pemain bisa menemukan tumbuhan buah beri ini di area terbuka Livik karena ia tumbuh sebagaimana tumbuhan umumnya.
Kelima fitur di atas hanyalah bocoran. Oleh sebab itu mari kita tunggu konfirmasi dari pihak PUBG Mobile terkait map Livik versi resmi beserta dengan fitur baru dan perubahan yang terdapat di dalamnya.