Boom Esports Kembali Membuka Hari Kedua Grand Final PMPL ID Season 2 PUBG Mobile

Dua hari babak Grand Final PMPL ID Season 2 dibuka oleh Boom Esports yang membuat mereka semakin aman di puncak klasemen Grand Final PMPL ID Season 2.

PUBG Mobile Pro League (PMPL) Season 2 Indonesia saat ini telah memasuki Grand Final. Hari kedua masih berlangsung sekarang hingga malam hari nanti. Tapi ada yang menarik dari pertandingan hari kedua ini, yakni Boom Esports kembali membuka hari kedua Grand Final PMPL ID Season 2.

Selama enam minggu Regular Season, 24 tim bersaing hingga loloslah 16 tim terbaik ke laga Grand Final PMPL ID Season 2 ini. Bigetron RA pun menjadi juara di Regular Season lalu setelah menggeser ION Esports di minggu-minggu terakhir.

Babak Grand Final pun akhirnya diselenggarakan, tepatnya pada tanggal 25-27 September 2020 ini. Artinya hari ini merupakan hari kedua dan akan berlangsung hingga malam nanti. Dua hari babak Grand Final ini dibuka oleh permainan apik dari Boom Esports.

Baca juga: 3 Senjata One Shot Kill Paling Berbahaya di PUBG Mobile

Boom Esports Kembali Membuka Hari Kedua Grand Final PMPL ID Season 2

Akhirnya hari yang ditunggu-tunggu pun tiba, Grand Final PMPL ID Season 2 yang berlangsung pada tanggal 25-27 September 2020 ini. Di hari pertama kita disajikan dengan permainan yang sangat apik dari setiap tim di Grand Final ini untuk menjadi yang terbaik.

ION Esports dan Boom Esports ada di puncak klasemen. Namun hasil yang berbanding terbailik justru didapatkan oleh Bigetron RA yang hanya mampu berada di posisi ke-15 klasemen Grand Final PMPL ID Season 2 ini.

Menariknya di hari pertama Boom Esports membuka dengan permainannya yang sangat ganas. Tim serigala hitam ini berhasil mendapatkan dua kali WWCD di dua pertandingan pertama di hari pertama Grand Final PMPL ID Season 2.

Boom berhasil menguasai pertandingan pertama Vikendi dengan 6 kill. Bahkan tidak cukup sampai di situ, squad serigala hitam ini kembali menunjukkan keganasannya di match kedua.

Pertandingan kedua Sanhok pun berhasil kembali dimenangkan oleh Boom. Mereka mendapatkan point besar dengan mengumpulkan 14 kill di match kedua ini.

Meskipun begitu dua kali WWCD hanya bisa membuat Boom berada di posisi kedua klasemen Grand Final ini dengan total 69 point. Sedangkan di posisi pertama ada ION Esports dengan 79 point yang sama-sama mendapatkan dua kali chicken dinner dengan point yang lebih besar.

Hari pertama berlalu dan dimulailah hari kedua Grand Final PMPL ID Season 2. Ingin mengulang kehebatannya, Boom Esports pun kembali mengganas di hari kedua ini. Mereka berhasil membuka kembali pertandingan!

Pertandingan pertama Miramar mereka kuasai dengan 7 kill. Tambahan point kembali mereka kantongi untuk memantapkan posisi mereka di puncak klasemen Grand Final ini.

Di pertandingan kedua memang squad Serigala Hitam ini tidak mendapatkan chicken dinner lagi, seperti di hari pertama. Namun Boom berhasil mendapatkan posisi kedua di pertandingan kedua Erangel ini. Mereka berhasil mengantongi 18 point di match kedua ini.

Baca juga: Klasemen PMPL ID Grand Final Hari Pertama, ION Langsung Memimpin

Pertandingan hari kedua Grand Final PMPL ID Season 2 masih dan akan berlangsung hingga nanti malam. Mari kita saksikan bagaimana permainan Boom dan tim lainnya di laga Grand Final yang hanya berlangsung sepanjang 3 hari ini. Terima kasih!

PMPL IDPUBGPUBG MOBILE
Comments (0)
Add Comment