5 Champion Counter Nasus LoL Mobile Wild Rift

Nasus yang lemah di early game memang masuk akal. Hal ini karena dirinya merupakan champion scaling. Butuh stack tinggi agar mematikan di late game, oleh sebab itu jangan blunder dan berikan dirinya ruang di early game.

5 champion counter Nasus Wild Rift. Nasus adalah champion yang mengisi Baron lane. Dirinya memang terlihat lemah di early game dan mudah sekali dibunuh.Tetapi sekali kalian blunder dan membiarkan dirinya snowball di early game maka di late game Nasus bisa sangat mengerikan.

Nasus yang lemah di early game memang masuk akal. Hal ini karena dirinya merupakan champion scaling. Butuh stack tinggi agar mematikan di late game, oleh sebab itu jangan blunder dan berikan dirinya ruang di early game. Cara yang efektif adalah kerja sama dengan jungler kalian dengan gank Nasus terus.

Champion Counter Nasus LoL Mobile Wild Rift

Tetapi ada beberapa champion yang bisa kuat mengcounter Nasus. Mereka sangat kuat sebagai matchup di Baron lane dan sangat diunggulkan ketika bermain nanti. Dengan menggunakan champion-champion ini kalian bisa menjadi pemenang lane dan memaksa Nasus mundur.

  1. Singed
  2. Olaf
  3. Darius
  4. Vayne
  5. Garen

Esportsku telah rangkum 5 champion counter Nasus Wild Rift yang ada disini untuk kalian gunakan. Mereka sangat diunggulkan ketika melawan Nasus berkat skillset mereka. Tentunya harus digunakan dengan benar agar nantinya tidak kerepotan ketika melawan champion scaling ini.

Singed

Singed mungkin adalah champion terbaik untuk kalian gunakan ketika melawan Nasus. Champion yang satu ini bisa mudah zoning Nasus untuk tidak farming. Tidak hanya itu, Nasus yang tidak memilki mobility akan mudah kalah lane melawan Singed dengan skillset nya.

Olaf

Berbanding terbalik dengan Nasus yang sangat kuat di late game, Olaf adalah monster di early game. Dalam laning phase, Olaf bisa dengan sangat mudah solo kill Nasus tanpa masalah. Ditambah Olaf yang semakin sekarat akan mengerikan bisa dimanfaatkan oleh banyak pemain agresif ketika melawan Nasus.

Darius

Darius juga sangat efektif digunakan ketika bermain melawan Nasus. Darius yang merupakan lane stomper sangat efektif berkat banyaknya keuntungan. Mulai dari harass, trade, poke, dan kill potential, semua unggul di Darius. Paksa Nasus tidak bisa farming adalah hal yang mudah.

Vayne

Sebagai range champion di Baron lane, jelas Vayne sangat diunggulkan. Dirinya bisa menjadi counter Nasus yang sangat efektif berkat skillset nya. Yang paling utama adalah poke dan kiting yang mana Nasus sangat lemah terhadap hal ini. Nasus akan kesulitan farming dan tidak bisa trade baik.

Garen

Garen memiliki keunggulan ketika melawan Nasus dari banyak hal. Mulai dari sustain yang sangat tebal, slow Nasus yang bisa di purge, harass mengerikan, dan mudah zoning. Nasus yang melawan Garen harus dipaksa hati-hati dan bermain aman jika tidak ingin di punish karena sulit trading.

Itulah beberapa champion counter Nasus Wild Rift. Nasus yang terlalu bergantung kepada late game harus kalian acak-acak dari awal. Jangan biarkan dirinya terlalu nyaman di early game jika tidak ingin melawan Nasus sekali pukul 1000 damage! Ikuti juga media sosial kami di Instagram.

lol mobilewild riftwr
Comments (0)
Add Comment