Daftar Tim Yang Bermain di MPL Invitational 2020!

Kali ini jadwal dan daftar tim yang bermain pada turnamen MPL Invitational 2020 yang akan berlangsung pada akhir bulan November hingga Desember 2020!

Akhirnya jadwal lengkap serta daftar dari masing-masing tim yang bermain di MPL Invitational 2020 sudah diumumkan, yang mana kita akan melihat kembali seseruan dalam pertandingan scene Esports Mobile Legends. Kalian bisa melihat kembali saksi dari tim favorit kalian untuk mendapatkan gelar Juara.

MPL Invitational 2020 akan menghadirkan tujuh tim Indonesia dan diikuti oleh empat Negara Asia. Beberapa tim indonesia yang hadir dalam turnamen kali ini diantaranya adalah Genflix Aerowolf, Geek Fam ID, RRQ Hoshi, Aura Fire, Bigetron Alpha, Onic Esports, Alter Ego dan EVOS Legends.

Pada kesempatan kali ini Esportsku akan memberikan jadwal turnamen MPL Invitational 2020 yang akan berlangsung pada akhir bulan November hingga Desember 2020. Berikut ini beberapa tim yang masuk dalam fase grup dan juga playoffs di MPL Invitational 2020.

Daftar Tim Yang Bermain di MPL Invitational 2020

Fase Grup MPL Invitational 2020 pertama memiliki 3 tim dari Indonesia dan satu tim dari Filipina, fase grup pertama ini akan menghadirkan pertandingan antara EVOS Legends dan Alter Ego, OMEGA PH vs Genflix Aerowolf dan kemudian RRQ Hoshi yang sudah menunggu pada base Playoffs. Jika EVOS Legends berhasil menang, tentu saja kita akan menantikan El Clasico pada babak playoffs MPL Invitational 2020.

Kemudian pada fase grup kedua terdiri dari Geek Fam ID vs BTR Alpha, Resurgence vs Blacklist International, kemudian ada Todak Esports yang sudah menanti pada fase Playoffs MPL Invitational 2020. Pada fase grup ini Geek Fam ID rupanya harus bertanding kembali dengan BTR Alpha yang merupakan sama-sama dari tim Indonesia.

Fase grup ketiga terdiri dua tim Indonesia antara lain Aura Fire ID vs Aura PH, Onic Esports ID vs ONIC PH dan pada fase playoffs sudah menanti Bren Esports yang merupakan Champions dari Philipina. Sanggupkan ONIC Esports melawan tim ONIC Negara lain dan melawati Aura Esports untuk maju ke babak Playoffs?

Fase grup terakhir terdiri dari Orange Louvre vs EVOS SG, Execration vs Ronin Esports dan di fase Playoffs sudah menunggu Burmese Ghoul yang merupakan Champion dari Myanmar.

MPL Invitational 2020 sendiri akan diselenggarakan pada tanggal 27 hingga 29 November 2020 untuk Fase Grup, kemudian untuk babak Playoffs akan diselenggarakan pada 5 – 6 Desember 2020 mendatang. Nantinya setiap tim yang bermain akan langsung gugur dan permainan berlangsung dengan cepat.

Nah itu saja untuk informasi jadwal serta daftar tim yang akan bermain pada turnamen MPL Invitational 2020 yang akan berlangsung pada bulan November – Desember 2020 kali ini. Mampukah RRQ Hoshi menjadi juara MPL Invitational kembali dan mempertahankan gelar juara bertahan di MPL Invitational?

MLmobile legendsmpl invitational
Comments (0)
Add Comment