Epic Game Store Menyumbangkan Hampir 750 Juta Game Selama 2020

Dalam 2020 Years in Review, Epic Game membagikan pencapaian mereka dalam satu tahun terakhir, yang berakhir dengan prestasi besar.

Sebuah pertaruhan bisnis yang berat dihadapi oleh Epic Games dengan melawan dominasi Valve dengan Steam nya, yang sudah cukup dikenal sebagai penyedia library game digital paling besar. Dengan Epic Store Games, mereka berkomitmen untuk terus memberikan penawaran terbaiknya untuk menggaet banyak user. Salah satunya adalah penyediaan game gratis berkelanjutan dalam waktu terbatas. Pada tahun 2020 mereka akhirnya menuai hasil membanggakan dengan pemberian ratusan juga game gratis kepada user Epic Game Store.

Epic Game Store Menyumbangkan Hampir 750 Juta Game Selama 2020

Semenjak diluncurkan pada Desember 2018, tahun lalu adalah salah satu tahun baik dari Epic Game Store dengan menorehkan pencapaian besar. Hal ini oleh mereka dibagikan kepada publik melalui post dari blog resmi Epic Games Store, menyajikan berbagai data dalam tahun 2020 dengan capaian angka yang cukup besar bila dibandingkan dengan data tahun sebelumnya.

Data tersebut bernama “2020 Year in Review” dan ditujukkan kepada lebih dari 160 juta user Epic Game Store yang menggunakan layanannya. Beberapa detail yang dibagikan adalah berapa banyak uang yang dihabiskan pemain di Store, judul paling populer tahun ini, dan jumlah game gratis yang diunduh pengguna Epic Games Store. Terdapat juga data 103 game gratis yang diberikan selama tahun 2020, dan 749+ juta game gratis diklaim.

Kisah Epic Games Store yang menyediakan game-game gratis sudah cukup terkenal di kalangan gamer, dan sekarang Januari telah tiba, user mengantisipasi game gratis berikutnya. Kamis lalu, Epic Games Store mengungkapkan game gratisnya untuk Februari 2021, yang dimulai dengan platformer pixel art dengan judul Metroidvania Dandara: Trials of Fear Edition. Ini telah tersedia sekarang, dan pengguna memiliki waktu hingga 4 Februari untuk mengklaimnya. Permainan gratis lainnya dijadwalkan untuk minggu berikutnya dan akan siap untuk diunduh hari itu.

by Epic Games

Meskipun Store ini masih relatif baru dibanding Steam, Epic Games telah berkecimpung di industri game sejak lama. Salah satu judul terbesarnya adalah game Battle Royale Fortnite yang terus berkembang, yang dipenuhi dengan konten yang menarik, terutama dalam hal crossover event. Dari Star Wars hingga Stranger Things, game ini nampaknya tidak kehabisan ide kerjasama. Baru-baru ini, Fortnite menggoda G.I. Joe melintasi media sosial.

Setelah perusahaan mengakuisisi developer Psyonix pada 2019, Rocket League resmi menjadi bagian dari keluarga Epic Games. Tim di balik permainan berharap ini akan mengarah pada kesempatan menciptakan konten esports di game mereka. Ini terbukti sebagai langkah yang tepat, karena game ini telah menambahkan banyak konten baru sejak ditampilkan oleh Epic Games Store. Pekan lalu, Rocket League mengumumkan event Super Bowl yang akan merayakan kejuaraan tahun ini. Perayaan NFL Super Bowl 55 akan dimulai bulan depan dengan mode permainan baru, tantangan acara, dan banyak lagi.

Nantikan terus informasi terkini seputar dunia game, khususnya game e-sports, hanya di Esportsku!

epic game store
Comments (0)
Add Comment