ESL Pro Tour Gabungan Beberapa Turnamen Sekaligus

Turnamen ini disebut-sebut sebagai turnamen E-Sports terbesar yang pernah diadakan dengan nilai hadiah mencapai USD 5 juta.

ESL (Electronic Sports League) bersama dengan DreamHack akan menyelenggarakan rangkaian turnamen gim CS:GO terbarunya dengan tajuk ESL Pro Tour. Rencananya ESL Pro Tour gabungan beberapa turnamen sekaligus ini akan dilaksanakan musim depan

Turnamen ini disebut-sebut sebagai turnamen E-Sports terbesar yang pernah diadakan dengan nilai hadiah mencapai USD 5 juta. Dalam turnamen ini menghubungkan 20-an turnamen ESL dan Dreamhack yang tersebar di 5 benua. ESL Pro Tour ini akan berlangsung hingga di tahun 2020 mendatang. Dengan ESL akan gabungkan beberapa turnamen sekaligus. Tentunya, akan sangat meriah turnamen yang akan diselenggarakan ini

Turnamen ini diselenggarakan memang untuk menggabungkan 20 lebih turnamen kedalam satu kompetisi sekaligus. ESL Pro Tour ini sendiri akan dibagi menjadi kelas Challenger dan kelas Master. Setiap kelas ini akan memiliki rangkaian turnamennya sendiri. Sekilas, turnamen ini akan membuat tim terus bertanding sepanjang tahun.

Kelas Challenger terdiri dari 8 turnamen yang diantara delapan turnamen itu adalah DreamHack Open, Mountain Dew League, dan ESL National.

Sedangkan di kelas Master terdapat turnamen ESL One, Intel Extreme Masters, DreamHack Masters, dan ESL Pro League dimana semua turnamen di kelas ini akan diselenggarakan hingga di tahun 2020 nanti.

ESL Pro Tour Gabungan Beberapa Turnamen Sekaligus

Turnamen ini berformat poin tertinggi yang dapat maju ke babak selanjutnya, tim tertinggi dari keseluruhan ESL Pro Tour akan mendapatkan tempat bertanding di Intel Extreme Master (IEM), Kastowice, Polandia pada Februari 2020 dan di ajang ESL One Cologne pada bulan Juli 2020.

Format turnamen ini dapat membuat tim-tim kecil untuk dapat terus berlaga karena banyaknya turnamen yang dapat mereka ikuti sekaligus menambah kesempatan bagi mereka untuk memenangkan salah satu turnamen yang terdapat dalam ESL Pro Tour ini.

Konsekuensi bagi tim yang mengikuti turnamen ESL Pro Tour adalah mereka tidak diperbolehkan untuk mengikuti turnamen lain. Tentu bagi tim besar hal ini harus dipikirkan matang matang karena menyangkut masa depan dari tim. Menurut petinggi E-Sport Nikolaj Nyholm, hal ini menyebabkan kesan turnamen ini terlalu eksklusif.

Tidak hanya itu, ESL Pro Tour juga mendapat sorotan karena game play dari gim CS:GO dianggap tidak sesuai dengan format turnamen ESL Pro Tour. Apakah kalian ingin mengikuti turnamen ini?

berita esl turnamenberita esport indonesiaberita esports indonesiaesl csgoesl indonesiaesl turnamenesportsesports indonesiaesports indonesia.esport indonesiaindonesia esports
Comments (0)
Add Comment