Guide Popol Dan Kupa Mobile Legends, Marksman Support Terbaik ML!

Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan penjelasan mengenai Guide Popol dan Kupa ML Terbaik di Mobile Legends untuk kalian, kalian bisa bermain lebih baik lagi dengan mengetahui cara bermain Popol dan Kupa dengan benar.

Mobile Legends menjadi salah satu game MOBA yang sangat diminati oleh banyak orang saat ini. Hal ini dikarenakan selain gameplay yang disajikan cukup asik ketika dimainkan, Moonton sang developer juga membuat game ini dengan pertimbangan yang baik yaitu menghadirkan fitur seperti hero yang banyak beserta skinnya untuk membuat suasana game menjadi lebih seru lagi. Berikut Guide untuk hero Popol dan Kupa Mobile Legends.

Popol dan Kupa menjadi salah satu hero dari Mobile Legends yang akan kami bahas disini karena perlu kalian ketahui bahwa hero marksman satu ini menjadi sangat populer belakangan ini dan masuk ke dalam Meta Mobile Legends season 17.  Nah bagi kalian yang ingin bermain Popol dan Kupa dengan baik di Mobile Legends, berikut kami berikan Guide Popol dan Kupa ML Terbaik di Mobile Legends.

Popol dan Kupa merupakan salah satu hero dengan role marksman yang ada di Mobile Legends. Hero marksman satu ini belakangan menjadi hero most pick dalam mode ranked ataupun digunakan dalam suatu turnamen. Hal ini membuktikan bahwa Popol dan Kupa sendiri memang memiliki skill yang cukup baik.

Perlu kalian ketahui bahwa pada bulan September ini Moonton telah menyiapkan skin terbaru untuk hero Popol dan Kupa yaitu skin dengan kategori elite bernama Tribal Howl. Guide Popol dan Kupa ML Terbaik di Mobile Legends yang akan kami bahas ini bisa kalian jadikan sebagai referensi agar performa bermain kalian menjadi lebih baik lagi.

Popol dan Kupa di Mobile Legends ini menjadi hero most pick dikarenakan memiliki kegunaan yang cukup baik ketika digunakan dalam suatu gameplay. Walau sebenarnya Popol dan Kupa adalah hero yang masuk dalam kategori role Marksman hero Ini pada meta Season 17 Mobile Legends sekarang sering dimainkan sebagai hero support.

Hal ini dikarenakan Popol dan Kupa memiliki damage yang cukup besar di awal serta dapat memberikan efek Crowd Control yang baik. Skill nya bisa dimanfaatkan untuk membuka map dengan cara menaruh trap di area ambush Mobile Legends.

Guide Popol dan Kupa Legends

Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan penjelasan mengenai Guide Popol dan Kupa ML Terbaik di Mobile Legends untuk kalian. Dalam pembahasan Guide kali ini kami tidak hanya memberikan build item untuk Popol dan Kupa saja, melainkan akan memberikan penjelasan mengenai aspek yang penting dalam suatu gameplay seperti battle spell, Custom Emblem, Penjelasan Skill Popol dan Kupa, Serta Gameplay nya agar kalian mengerti tugas dari hero marksman satu ini di Mobile Legends. Untuk kalian yang penasaran, berikut ini penjelasan lengkap mengenai Guide Popol dan Kupa ML Terbaik di Mobile Legends, Yuk langsung saja simak penjelasan lengkap nya di bawah ini dengan baik dan benar ya!

Skill Popol dan Kupa Mobile Legends

Popol dan Kupa merupakan Hero Marksman yang memiliki empat skill yang bisa kalian gunakan dalam suatu gameplay. Pada Guide Popol dan Kupa ML Terbaik di Mobile Legends ini kami akan memberikan penjelasan mengenai semua skill yang ada pada hero marksman satu ini. Berikut penjelasan lengkap mengenai Skill nya!

Skill Pasif Popol dan Kupa : We Are Friends

Popol memiliki partner yang sangat baik yaitu Kupa dan selalu bersama untuk menjadi lebih kuat. Skil pasif Popol dan Kupa ini memiliki nama We Are Friends dimana ketika Kupa tidak diserang selama 5 detik akan meregen 5% dari Max Hp nya dan ketika Kupa Mati Popol bisa berdoa untuk memanggilnya. Basic attack popol setelah 4 kali serangan akan memberikan Physical Attack sebesar +200% dari Total Physical Attack yang dimiliki nya. Kupa sendiri juga menerima 1300 ditambah 80% dari Max HP popol dan 100% atribut lainnya beserta efek dari equipment nya.

Skill Satu Popol dan Kupa: Bite ‘ em Kupa

Skill satu Popol dan Kupa ini adalah skill serangan dimana Popol melemparkan tombak kepada target untuk memberikan damage bersamaan dengan menyuruh kupa untuk menggigit musuh nya. Ketika Kupa menyerang atau menggigit musuh nya ketika berada dalam Mode Alpha Wolf maka Kupa akan menyerang secara cepat dan ganas serta menyebabkan efek slow dan stun kepada targetnya. Skill ini menjadi prioritas Popol dan Kupa karena sebagai Sumber damage terbesar selain dari basic attack nya.

Skill Dua Popol dan Kupa: Kupa, Help!

Ketika skill dua nya digunakan maka Popol memanggil kupa untuk Kembali kepada nya. Di sini ketika Kupa Kembali pada Popol akan menimbulkan seperti hentakan yang membuat musuhnya terkena efek airborne. Selain itu ada tambahan shield yang dimiliki oleh Popol ketika menggunakan skill dua nya ini.

Jika terkena efek airborne maka lawannya juga akan terkena efek slow serta ada peningkatan damage yang diperoleh oleh Popol, Skill ini merupakan skill defense yang juga cukup penting dalam suatu gameplay agar aman dari serangan musuh. Manfaatkan skill dua nya ini dengan baik dan benar agar musuh tidak dapat membunuh kalian dengan mudah.

Skill Tiga Popol dan Kupa: Popol’s Surprise

Skill Tiga milik Popol dan Kupa ini adalah skill yang dapat dimanfaatkan untuk membuka map dalam suatu gameplay. Skill ketiga nya ini adalah Popol menaruh semacam trap dan jika terinjak oleh musuh nya akan menciptakan frost zone yang memberikan efek slow kepada musuh nya. Selain itu juga musuh yang terkena trap ini akan terkena efek immobilize sejenak. Maksimal trap yang bisa dipasang oleh Popol dan Kupa adalah sebanyak 3 trap setiap 18 detik. Pasang trap di ambush untuk membuka map.

Skill Ultimate Popol dan Kupa : We Are Angry

Ketika menggunakan skill ultimate nya maka Popol dan Kupa berubah dalam mode rage nya selama 12 drtik. Ketika skill ini aktif maka popol dan kupa akan mendapatkan 30% Attack speed dan 15% Movement speed. Kupa sendiri juga berubah dalam mode Alpha Wolf yang dimana damage dari serangan gigitan kupa menjadi lebih sakit lagi serta dapat meningkatkan max HP nya sebesar 1500.

Kelebihan Popol dan Kupa Mobile Legends

Popol dan Kupa memiliki beberapa kelebihan yang perlu kalian ketahui. Pada Guide Popol dan Kupa ML Terbaik di Mobile Legends in kami akan memberikan juga penjelasan mengenai kelebihan Popol dan Kupa. Berikut penjelasan lengkap nya!

Memiliki Damage yang Besar di Early Game

Popol dan Kupa memiliki damage yang cukup besar di early game. Damage yang besar ini bersumber dari skill satu nya dan pasif skill Popol dan Kupa. Dengan damage yang cukup besar nya ini kalian dapat memanfaatkannya untuk mencicil HP milik hero Core lawan. Dengan begitu kalian bisa memenangkan laning di awal. Hal ini tentu saja sangat menguntungkan tim kalian karena dapat melakukan jungle lebih cepat.

Jungle Lebih Cepat

Ketika menggunakan popol dan Kupa kalian akan lebih cepat ketika melakukan Jungle. Hal ini dikarenakan karena damage yang besar dari Popol dan Kupa. Cepat dalam melakukan Jungle tentu saja akan membantu kalian lebih unggul dari segi Networth dibandingkan dengan tim lawan.

Jangkauan Serangan yang Cukup Luas

Range attack yang dimiliki oleh Popol dan Kupa juga cukup luas. Hal ini tentu saja dapat membantu kalian agar lebih mudah untuk memberikan serangan kepada hero lawan. Ini adalah salah satu keuntungan menggunakan Popol dan Kupa dalam suatu gameplay.

Bahakan kalian memang bisa menggunakan Kupa sendiri untuk memberikan perlawanan dari jarak yang cukup jauh. Karena itulah kenapa Popol dan Kupa memiliki keunggulan dari bagian begini, mangkanya kalian akan menjadi lebih muddah menghalangi musuh untuk kabur.

Dapat Membuka Map dengan Mudah

Menggunakan Skill tiga dari Popol dan Kupa ini bisa kalian manfaatkan untuk membuka map dalam suatu gameplay. Caranya sangat mudah kalian hanya perlu menaruh trap di bagian ambush. Dengan begitu maka kalian bisa memantau map lebih mudah dan lebih leluasa. Hero core kalian menjadi lebih leluasa juga untuk melakukan farming dan dapat mengetahui keadaan sekitar. Hal ini akan menjauhi kalian terkena ganking selama dalam gameplay.

Memiliki Efek Crowd Control yang Baik

Popol dan Kupa juga memiliki skill yang dapat memberikan efek Crowd Control yang baik. Semua skill yang ada pada Popol dan Kupa bisa memberikan Efek Crowd Control seperti stun, immobilize, dan memberikan efek slow kepada musuh nya. Hal ini lah yang membuat Popol dan Kupa menjadi hero most pick dan sering dijadikan Support dalam suatu gameplay. Dengan manfaat efek CC yang dihasilkan dari setiap skill nya membuat kalian lebih mudah untuk menghentikan pergerakan lawan.

Kekurangan Popol dan Kupa Mobile Legends

Selain memiliki kelebihan tentu saja Popol dan Kupa memiliki beberapa kekurangan. Pada Guide Popol dan Kupa ML Terbaik di Mobile Legends ini kami juga akan memberikan penjelasan mengenai kekurangan Popol dan Kupa dalam Suatu gameplay, Berikut penjelasan lengkap nya!

Kupa Mudah Mati

Kekurangan Popol dan Kupa adalah jika tidak bisa mengatur letak Kupa dengan baik maka akan Kupa menjadi lebih mudah mati oleh musuh. Ini adalah Kekurangan yang cukup merepotkan ketika menggunakan Popol dan Kupa, namun hal Ini bukanlah hal besar karena bisa kalian atasi dengan cara mempelajari lebih dalam lagi mekanik dari hero marksman satu ini.

Lemah saat Tidak Ada Kupa

Popol menjadi cukup lemah jika tidak ada Kupa. Oleh karena itu Popol harus berdoa terlebih dahulu untuk menghadirkan Kupa Kembali. Tanpa adanya Kupa damage yang diberikan popol tidak terlalu besar, tentu saja hal ini menjadi kekurangan dari Popol dan Kupa dalam suatu gameplay Mobile Legends.

Emblem Popol dan Kupa Mobile Legends

Emblem Popol dan Kupa yang cocok adalah Custom Support Emblem hal Ini dikarenakan membuatnya menjadi lebih baik tingkat durabilitynya serta mendapatkan tambahan movement speed dan tidak cepat boros mana nya. Hal ini dikarenakan Popol dan Kupa pada meta season saat ini sering digunakan sebagai Support dalam suatu gameplay.

Agility

Pada custom support emblem tier pertama kalian bis meningkatkan agility untuk memberikan tambahan movement speed kepada kupa. Tingkatkan secara maksimal agar movement speed yang didapatkan menjadi lebih banyak. Hal ini akan membuat Popol dan Kupa menjadi lebih baik lagi mobilitasnya.

Recovery

Pada tier kedua sendiri kalian bisa meningkatkan recovery untuk memberikan efek Hybrid regen yang membuat kalian menjadi tidak boros mana saat menggunakan skill. Sangat direkomendasikan untuk Popol dan Kupa agar hemat mana dalam suatu gameplay.

Avarice

Untuk talent custom support emblem yang cocok bagi popol dan Kupa adalah Avarice. Hal ini dikarenakan setiap kalian memberikan serangan kepada lawan akan mendapatkan tambahan gold sebanyak 10 gold hingga mencapai 1200 gold. Dengan begitu kalian akan terbantu untuk membuild item ketika menggunakan talent ini.

Battle Spell Popol dan Kupa

Flicker

Flicker menjadi battle spell yang cocok untuk Popol dan Kupa karena dengan battle spell ini bisa kalian manfaatkan untuk kabur dari kejaran musuh atau sebaliknya bisa untuk mengejar musuh yang kabur.

Purify

Selain Flicker Popol dan Kupa juga cocok untuk menggunakan Purify hal ini bermanfaat untuk melepaskan semua debuff yang ada di Mobile Legends. Battle Spell ini sangat cocok digunakan ketika hero musuh banyak yang bertipe Crowd Control.

Build Item Popol dan Kupa Support Mobile Legends

Untuk membuat Popol dan Kupa menjadi lebih baik lagi performa nya dalam suatu gameplay, pada guide Popol dan Kupa ML Terbaik di Mobile Legends ini akan kami berikan penjelasan lengkap mengenai build item nya. Berikut penjelasan lengkap nya!

Magic Shoes

Magic shoes sangat cocok untuk Popol dan Kupa ketika dimainkan sebagai hero support karena dengan menggunakan item ini Cooldown Reduction dari Setiap skill nya akan lebih cepat. Selain itu Movement speed juga menjadi lebih cepat sebesar +40.

Cursed Helmet

Cursed Helmet akan membuat Popol dan Kupa menjadi lebih kuat karena dengan menggunakan item ini akan mendapatkan 1200 HP dan +25 Magical defense. Damage kepada minion juga akan meningkat sebesar 50% ketika menggunakan item ini.

Thunder Belt

Dengan pasif skill yang dihasilkan dari Thunder Belt akan mendapatkan tambahan efek true damage dari basic attack nya. Selain itu juga akan memberikan efek slow kepada lawan ketika Popol dan Kupa menggunakan skill nya. Tambahan Mana Regen, Hp, dan Cooldown Reduction juga bisa kalian dapatkan dari item ini.

Awe Mask

Awe Mask adalah item roaming yang cocok digunakan oleh Popol dan Kupa karena ketika menggunakan item ini kalian akan mendapatkan tambahan dari pasif skill nya yaitu ketia menggunakan basic attack kepada lawan akan memberikan efek slow ketika pasif dari awe mask sendiri aktif. Akan ada mark yang menandakan bahwa pasif skill item ini aktif.

Dominance Ice

Dominance ice sendiri akan memberikan tambahan berupa +500 Mana, +70 Physical Defense, +5% Movement speed. Pasif skill dari item ini sendiri adalah dapat mengurangi attack speed lawan sebesar 30% dan akan mengurangi movement speed hero lawan yang berada di sekitar sebanyak 10%.

Immortality

Immortality merupakan item defense late game yang berguna untuk Popol dan Kupa karena ketika mati dan pasif skill dari item ini aktif akan membuat Popol dan Kupa Kembali hidup dengan sisa max Hp sebanyak 15%.

Combo Skill Popol dan Kupa Mobile Legends

Combo skill Popol dan Kupa adalah menggunakan skill satu untuk menyerang musuh sembari memberikan basic attack, menggunakan skill trap nya untuk memberikan efek cc kepada musuh. Setelah itu gunakan skill ultimate dan mulailah menggunakan skill satu beserta basic attack nya lagi. Manfaatkan skill dua nya untuk menghentikan musuh yang akan menyerang kalian. Shield juga akan kalian dapatkan ketika menggunakan skill dua nya.

Hero Counter Popol dan Kupa Mobile Legends

Berikut ini hero yang dapat digunakan untuk mengcounter Popol dan Kupa dalam suatu gameplay. Popol dan Kupa lemah saat melawan hero-hero ini. Berikut hero counter Popol dan Kupa Mobile Legends!

Pharsa

Pharsa merupakan hero mage yang dapat menggunakan skill area cukup baik dan termasuk dalam burst damage. Hal ini bisa kalain gunakan untuk mengcounter Popol dan Kupa dari jarak jauh. Manfaatkan skill ultimate Pharsa untuk mengcounter Popol dan Kupa!

Alice

Alice juga bisa digunakan untuk mengcounter Popol dan Kupa dengan cara menggunakan skill satu nya untuk mendekati Popol dan Kupa lalu menggunakan skill ultimate dan skill duanya untuk memberikan damage yang besar kepada popol dan kupa.

Guinevere

Guinevere bisa digunakan untuk mengcounter Popol dan Kupa dengan cara melompat ke arahnya lalu memberikan burst damage dari skill ultimate nya. Untuk mengcounter Popol dan Kupa diperlukan hero yang bisa menyerang ke arahnya dengan cepat.

BACA JUGA:

Gameplay Popol dan Kupa Mobile Legends

Clear Lane dengan Cepat

Clear lane dengan cepat pada early game akan membuat hero core tim kalian terbantu untuk melakukan jungle selanjutnya. Hal ini tentu saja akan membantu tim kalian lebih cepat meningkat networth nya.

Mencicil HP Musuh

Mencicil HP Musuh merupakan salah satu tugas Popol dan Kupa di early game. Selain itu juga bisa kalian manfaatkan untuk zoning lawan ketika HP lawan sudah tercicil. Dengan begitu hero core kalian akan lebih cepat berkembang daripada hero core tim lawan.

Membuka Map dengan Trap

Salah satu tugas penting lainnya adalah membuka Map dalam suatu gameplay dengan memanfaatkan skill tiga Popol dan Kupa. Taruh Trap pada ambush untuk membuka map. Kalian akan lebih mudah mengontrol map dengan menerapkan cara ini dan menghindari kalian dari kemungkinan terjadinya gangking oleh tim lawan kepada kalian.

Selalu Cover Hero Core

Ketika bermain sebagai support maka kalian harus memberikan cover yang maksimal kepada hero core. Dengan begitu hero core kalian akan menjadi aman dan sulit untuk didekati oleh lawan yang ingin menyerang.

Nah itulah Guide Popol dan Kupa ML Terbaik di Mobile Legends yang telah kami bahas untuk kalian. Guide yang kami berikan ini lengkap mulai dari build item, battle spell, combo skill, dan juga aspek lainnya yang tentu saja penting untuk kalian terapkan dalam suatu gameplay. Guide terbaik ini bisa kalian terapkan dalam suatu gameplay agar kalian bisa memenangkan pertandingan dengan mudah.

Bagaimana Guide Popol dan Kupa ML terbaik di Mobile Legends yang telah kami jelaskan di atas? Follow @esports.ku dan jangan lupa untuk terus mengunjungi website kami Esportsku untuk mendapatkan informasi terupdate seputar Mobile Legends ataupun berita Esports lainnya ya, Sampai Jumpa dan Terimakasih!

MLmobile legends
Comments (0)
Add Comment