Gun Skin Samurai Box Free Fire Bikin Amunisi FF Jadi Banyak!

Gun Skin Samurai  free fire ini yang bertemakan samurai memiliki tampilan yang sangar dan berani nih. Kombinasi warna merah dan hitam menambah kesan samurai yang haus darah dapat membuat senjatamu terkesan haus akan kill.

Sebagai pemain Free Fire tentu kita akan tertantang untuk memiliki beragam penawaran yang dihadirkan dalam game FF ini. Entah itu bundle ataupun skin membuat permainanmu menjadi semakin keren. Mengoleksi segala item yang menarik merupakan sebuah kebanggan tersendiri dalam permainan Free Fire.

Lewat tulisan ini kami akan memberikan info mengenai sebuah Gun Skin Box samurai free fire yang memiliki keunggulan tersendiri dibandingkan dengan gun skin yang lainnya. Saya akan jelaskan juga skin ini dapat digunakan untuk senjata apa saja. Penasaran kan skin seperti apakah ini? Ikuti artikel berikut ya.

Gun Skin Samurai Free Fire

Untuk kamu yang menyukai anime dan jejepangan lainnya tentu nama samurai bukanlah nama yang asing ya. Profesi yang identik dengan pedang ini memang merupakan suatu yang populer di dunia. Free Fire menghadirkan suasana samurai pada game ini, yakni lewat skin senjata.

Gun Skin Samurai  free fire ini yang bertemakan samurai memiliki tampilan yang sangar dan berani nih. Kombinasi warna merah dan hitam menambah kesan samurai yang haus darah dapat membuat senjatamu terkesan haus akan kill. Secara performa umumnya skin ini akan meningkatkan magazine sebanyak dua poin. Sangat cocok untuk kamu yang senang dengan pertandingan yang memakan waktu agak lama agar tidak kehabisan peluru sebelum mendapatkan kill. Namun kekurangan skin ini ialah mengurangi rate of fire.

Berikut ini saya akan berikan senjata apa saja yang dapat menggunakan skin Samurai ini!

SPAS12

Senjata yang satu ini merupakan senjata berjenis shotgun (SG). SPAS12 merupakan salah satu shotgun terbaik dengan damage sebebsar 97! Dengan damage sebesar ini tentu dalam satu kali tembakan dapat mendapatka kill ya. Yang menariknya lagi senjata jarak dekat ini memiliki akurasi yang tinggi dan juga rate of fire yang lumayan baik.

SKS

SKS merupakan senjata dengan jenis Assault Rifle namun tidak jarang juga SKS disebut sebagai senjata jenis Sniper Rifle. Hal itu karena senjata ini dapat digunakan sebagai serangan jarak jauh dan memiliki damage yang besar, yaitu 82. Tentu untuk kelas senjata AR damage sebesar itu merupakan damage yang menyakitkan ya. Selain itu SKS memiliki akurasi menengah dan rate of fire yang terbilang lambat.

Baca juga: 3 Cara Pro FF Counter Senjata AK47 Free Fire 2020, AK47 Langsung Tumpul!

MP5

MP5 merupakan senjata dengan jenis Submachine Gun atau yang biasa kita sebut dengan SMG. Rate of fire senjata ini terbilang tinggi sehingga pengurangan akibat skin Samurai ini seharusnya tidak terlalu berpengaruh ya. Selain itu MP5 memiliki damage sebesar 48 dan memiliki tingkat akurasi yang tinggi. Senjata ini merupakan senjata yang baik dimainkan dalam jarak menengah.

AK47

Sebagai senjata dengan jenis Assault Rifle (AR), tentu AK47 merupakan senjata yang populer ya. Tidak hanya dalam permainan Free Fire melainkan juga permainan lain yang menyertakan senjata di dalam permainannya. Untuk kelas AR senjata ini memiliki damage yang tinggi sebesar 61. Selain itu senjata ini merupakan senjata jarak menengah dan memiliki rate of fire yang menengah juga. Yang harus diperhatikan ketika menggunakan senjata AK47 ini ialah skill atau kemampuan pemain dalam menggunakannya. Pasalnya senjata populer ini memiliki tingkat akurasi yang rendah.

Baca juga: 3 Karakter Free Fire Sulit Dikuasai Pro Player FF Sekalipun, Siapa?

Itulah info yang bisa saya berikan terkait Gun Skin Samurai yang membuat senjatamu terkesan berani dengan warna merah ala samurai. Performa yang diberikan oleh skin ini juga merupakan suatu hal yang harus kamu pertimbangkan ya untuk memakai skin ini. Sebagai pemain Free Fire yang setia maka kamu harus mengoleksi skin nuansa Jepang ini ya. Terima kasih dan booyah!

BERITA TERBARU FREE FIREff
Comments (0)
Add Comment