15 Hero Roamer Terbaik Season 23 Mobile Legends (ML)

Berikut ini rekomendasi hero roamer terbaik pada Season 23 pada game Mobile Legends. Silahkan simak selengkapnya ya!

Ini rekomendasi hero roamer terbaik di Season 23 Mobile Legends. Roamer merupakan salah satu role yang wajib ada dalam suatu team. Hero ini akan sangat membantu bagi core maupun offlaner.

Keberadaan hero offlaner kadang banyak dinantikan bagi offlaner. Misalnya untuk melakukan ganking, mereka menunggu momen yang pas agar roamer melakukan rotasi.

Ketika sudah yakin akan mendapatkan back up, offlaner atau sidelaner biasanya sangat percaya diri untuk memancing lawan atau taunting agar lawan mendekat.

Setelah lawan terpancing, barulah roamer akan bergerak untuk mengalahkan lawan. Bila cara ini berhasil, maka turret bisa kalian jebol dengan mudah dan melakukan push.

Oleh karena itulah, keberadaan roamer sangat wajib, di antara banyaknya hero, berikut ini Esportsku akan memberikan rekomendasi hero roamer terbaik pada Season 22 pada game Mobile Legends.

Hero Roamer Terbaik Season 23 Mobile Legends

Berikut ini rekomendasi hero roamer terbaik pada Season 23 pada game Mobile Legends. Silahkan simak selengkapnya ya!

Kaja

Hero roamer terbaik pertama adalah Kaja, merupakan hero tank support yang memiliki kemampuan ganking yang sangat mematikan, hero ini bisa menjadi pilihan untuk dimainkan sebagai roamer.

Dengan menggunakan ultimatenya, Kaja bisa menarik target, kemudian memberikan damage dengan skill pertamanya. Hero ini mampu dengan mudah mengalahkan lawan dengan combo mematikannya.

Jawhead

Sema seperti Kaja, Jawhead juga merupakan salah satu hero yang memiliki kemampuan terbaik untuk melakukan ganking pada target dengan mudah. Sehingga Jawhead menjadi salah satu roamer terbaik di Mobile Legends.

Skill ultimate Jawhead bisa kalian gunakan untuk mengunci lawan, kemudian serangan lawan dengan skill pertama dan terakhir melempar lawan ke arah rekan tim kalian untuk serangan terakhirnya. Combo ini cocok dimiliki oleh seorang roamer.

Eudora

Eudora memang memiliki movement speed yang tidak begitu cepat, namun serangan combonya sangat mematikan. Hero ini bisa menjadi roamer terbaik dengan keberhasilan tinggi.

Untuk melakukan rotasi, kalian bisa masuk ke semak-semak dan menunggu lawan, untuk serangan dadakan, Eudora juga bisa menggunakan flicker kemudian serangan dengan skill 2, skill pertama dan ultimate. Lawan seketika akan kalah.

Pharsa

Roamer terbaik dengan rotasi yang cepat adalah Pharsa, hero satu ini memiliki kemampuan skill yang mana bisa membuat Pharsa menjadi seekor burung. Dengan skill tersebut, Pharsa bisa terbang dengan cepat dan melakukan rotasi pada lawan.

Berkat hal ini, Pharsa bisa bergerak dengan cepat dan melakukan roaming, serta memberikan bantuan pada offlaner dan sidelaner dengan combonya yang sangat mematikan.

Saber

Berikutnya hero roamer terbaik adalah Saber, merupakan hero assassin, Saber memiliki kemampuan skill sebagai eksekutor terbaik di Mobile Legends. kemampuannya dapat dengan mudah untuk mengincar satu hero lawan dan mengalahkannya.

Hal ini berkat kemampuan ultimate Saber, dengan skill miliknya, Saber bisa mengunci satu lawan dan mengalahkannya dengan cepat. Sehingga sangat cocok sebagai roamer.

Gusion

Gusion merupakan hero mage assassin yang biasa dimainkan sebagai core atau hyper, kemampuan hero ini dapat bergerak dengan cepat dan melakukan combo yang tak kalah mematikan dari Saber.

Hero ini bisa melakukan rotasi dengan cepat. Kemampuan Gusion dapat mudah untuk menandai lawan sehingga dapat menyerang kemanapun target menghindar, dengan combo yang cepat, target biasanya langsung kalah.

Lancelot

Berikutnya adalah Lancelot, merupakan salah satu hero assassin terbaik, Lancelot bisa dengan mudah untuk melakukan roaming, hero ini juga memiliki skill tanpa cooldown yang membuatnya bisa bergerak dengan cepat.

Lancelot bisa menyerang lawan dengan mudah dan mengalahkannya, bergerak cepat dengan mengandalkan skill pertamanya. Hero ini bisa menjadi roamer terbaik di Mobile Legends.

Roger

Berikutnya adalah Roger, Roger merupakan hero marksman fighter yang biasanya dimainkan sebagai hero hyper. Roger memiliki movement speed yang cepat sehingga membuatnya sangat mudah melakukan rotasi.

Dengan ini, ia bisa menjadi roamer terbaik karena kemampuan menyerangnya yang sangat brutal, Roger sangat kuat baik di early game maupun late game, dan bisa menjadi hero andalan sebagai core di Mobile Legends.

Silvanna

Silvanna merupakan salah satu hero fighter yang kerap dimainkan sebagai hero tanker. Skill hero Silvanna memungkinka dirinya bisa dengan mudah untuk mengunci lawan sehingga sangat cocok untuk tugas roamer.

Dengan menggunakan ultimate Silvanna, kalian bisa dengan cepat untuk melakukan inisiasi, kemudian mengunci target dan menyerangnya. Skill ini sangat mematikan, karena sekali hero target terkena, maka hero tersebut akan kalah.

Yu Zhong

Terakhir, hero Yu Zhong terbaik di Mobile Legends yang bisa kalian gunakan adalah Yu Zhong. Merupakan hero fighter terbaik. Yu Zhong bisa dengan cepat untuk melakukan rotasi atau ganking berkat kemampuan ultimatenya.

Skill ultimate Yu Zhong bisa membuatnya berubah menjadi Naga, kemudian Yu Zhong bisa mengincar hero yang ditargetkan dan menyerangnya dalam mode hybrid. Serangan ini akan sukses melesat dan membuat lawan kalah.

Yin

Nah Yin juga bisa jadi roamer loh dan dirinya relatif kuat untuk mengisi role ini. Dengan mobilitasnya yang baik, CC kuat, dan ulti berguna bisa membantunya roaming dan memberikan bantuan kpepada team.

Edith

Edith juga populer menjadi roamer damage dealer. Hal ini karena dalam mode Phylax, dirinya sangat tanky dan sulit sekali dilawan. Tapi ketika keluar jadi Edith, tidak banyak hero yang bisa selamat dari damagenya.

Rafaela

Rafaela adalah roamer klasik yang juga sangat kuat dan bisa membantu kalian dalam mengontrol map. Buff MVSPD, heal, poke, dan CC membuatnya jadi salah satu roamer terbaik saat ini.

Estes

Heal super tinggi, CC mengganggu, dan buff yang kuat membuat Estes jadi salah satu roamer yang bisa membuat core jadi mengerikan. Estes tentunya jadi salah satu hero yang juga wajib banned di rank tinggi.

Lolita

Kian populer di META marksman, Lolita jadi salah satu hero yang kuat juga dalam roaming. Dirinya bisa membantu anggota team jadi tembok di lini depan dan juga memberikan CC yang kuat.

Nah bagaimana dengan deretan hero roamer terbaik pada Season 23 yang sudah kami rekomendasikan? Semua hero-hero tersebut adalah hero meta yang ada pada Season saat ini. Dan tentunya hero akan terus berganti seiring hadirnya update terbaru dari Moonton.

Itu saja ulasan mengenai hero roamer terbaik yang bisa kalian mainkan pada Season 23 di Mobile Legends. Semoga berguna dan bermanfaat bagi kalian para gamer Mobile Legends.

MLmobile legends
Comments (0)
Add Comment