Kelebihan dan Kekurangan Moskov Mobile Legends (ML)

Kali ini Esportsku akan memberikan penjelasan untuk kelebihan dan kekurangan hero Moskov pada suatu game gameplay di Mobile Legends.

Moskov merupakan salah satu hero yang saat ini kerap dimainkan. Adalah hero marksman yang tak kenal meta, hero satu ini menjadi favorit banyak pemain ML, khususnya mereka yang memiliki kesukaan dalam bermain hero dengan burst damage yang tinggi. Nah bagi user Moskov, simak penjelasan kelebihan dan kekurangan Moskov pada game Mobile Legends.

Sudah kita ketahui bahwa Moskov merupakan marksman dengan attack speed dan burst damage yang tinggi. Kemampuan damage yang dimilikinya mampu menembus hingga formasi paling belakang lawan. Dengan kemampuan tersebut, tentu saja moskov memiliki kelebihan dalam suatu team fight di Mobile Legends. Tentunya banyak kelebihan dan kekurangan yang bisa kalian dapatkan pada hero Moskov yang akan kita ulas berikut ini.

Pada kesempatan kali ini Esportsku akan memberikan penjelasan untuk kelebihan dan kekurangan hero Moskov pada suatu game gameplay di Mobile Legends. Nah bagi kalian yang merupakan user marksman, simak penjelasan selengkapnya menurut pengalaman saya bermain Moskov Mobile Legends.

Kelebihan dan Kekurangan Moskov Mobile Legends

Setiap hero yang bisa kalian mainkan di Mobile Legends sejatinya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, nah khususnya untuk hero Moskov, berikut akan saya ulas berikut ini.

Kelebihanan Moscov

  1. Attack Speed Yang Tinggi
  2. Serangan Ultimate Yang Sangat Jauh
  3. Sangat Kuat di Late Game
  4. Kemampuan Farming Yang Cukup Baik
  5. Damage Dealer Ketika Teamfight
  6. Skill Escape Mechanism Yang Baik

Kekurangan Moscov

  1. Cukup Lemah di Early Game
  2. Penggunaan Mana Yang Boros
  3. Range Basic Attack Kecil
  4. Sangat Mengandalkan Positioning
  5. Membutuhkan Akurasi Yang Tinggi

Tak hanya itu saja Esportsku juga akan memberikan penjelasan terkait kelebihan dan kekurangan untuk hero Moskov pada menurut pengalaman saya di Mobile Legends.

Kelebihan Moscow di Mobile Legends

Attack Speed Yang Tinggi

Kelebihan yang dimiliki hero Moskov pertama terletak pada kemampuan attack speed yang cukup tinggi. Kemampuan satu ini bisa kalian dapatkan dari skill 1 yang memberikan teleport ke depan dan meningkatkan kemampuan attack speed pada Moskov. Tak hanya itu saja kalian juga bisa meningkatkan attack speed dengan menggunakan build item agar lebih cepat lagi.

Serangan Ultimate Yang Sangat Jauh

Berikutnya Moskov memiliki kelebihan pada kemampuan ultimate dengan jarak serangan yang paling jauh. Ya, kalian bisa menyerang lawan yang bahkan dalam jarak satu map sekalipun dengan lemparan tombak Moskov. Namun sayangnya, penggunaan tombok ini memiliki akurasi yang sangat tinggi sehingga cukup sulit untuk mengenai lawan di Mobile Legends.

Sangat Kuat di Late Game

Moskov merupakan hero marksman yang memiliki kelebihan sangat tangguh ketika late game. Pasalnya ketika mencapai late game, hero satu ini bahkan mampu menggendong team dengan mudah. Mulai dari attack speed yang sangat kuat, lifesteal yang deras, damage yang tinggi mampu membunuh hero lawan dengan mudah.

Kemampuan Farming Yang Cukup Baik

Berbeda dengan hero marksman lainnya ketika early game Moskov memiliki kemampuan farming yang cepat. Biasanya untuk hero marksman lain membutuhka hero tank yang menamaninya ketika farming di awal permainan, namun berbeda dengan Moskov yang mampu solo farming buff bahkan ketika level 1.

Damage Dealer Ketika Teamfight

Moskov akan menjadi damage dealer terbaik ketika teamfight. Masalah ini merupakan salah satu kelebihan Moscov yang patut kalian catat. Dengan kemampuan serangan Moskov mampu menghajar lawan yang bahkan berada di belakang lineup, serangan tombak Moskov akan tembus hingga tiga line up lawan sekaligus.

Skill Escape Mechanism Yang Baik

Kemampuan skill escape mechanism turut hadir pada hero satu ini, sebagai marksman tentu skill ini merupakan andalan ketika teamfight. Kalian dapat dengan mudah untuk melarikan diri dari serangan lawan dengan menggunakan skill 1, fungsinya sendiri mirip seperti flicker dan memudarnya ketika teamfight dimulai.

Kekurangan Moskov di Mobile Legends

Cukup Lemah di Early Game

Moskov merupakan salah satu hero yang cukup lemah di early game, berbeda dengan hero lainnya seperti Kimmy atau Wanwan yang memiliki mobilitas yang cukup baik dan damage tinggi. Moskov terbilang tidak memiliki damage signifikan sebelum jadi beberapa item yang cukup kuat seperti Endless Battle dan yang lainnya.

Penggunaan Mana Yang Boros

Banyak user Moskov yang cukup mengeluhkan tentang penggunaan mana yang cukup boros bagi hero marksman. Ya, Moskov memang sangat sering menggunakan skill pertamanya setiap saat, hal tersebut membuat Moskov sangat boros penggunaan mana dalam setiap gameplay. Oleh karena itulah kami rekomendasikan kalian untuk menggunakan mana regen dalam build yang digunakan Moskov.

Range Basic Attack Kecil

Perlu kalian ketahui, untuk masalah range attack dari hero Moskov terbilang sangat kecil. Untuk menyerang lawan, kalian harus sangat dekat pada lawan agar Moskov dapat mengeluarkan basic attack, hal tersebut merupakan kekurangan tersendiri karena hero marksman yang mengandalkan positioning yang baik, tentunya semakin dekat akan semakin berbahaya.

Sangat Mengandalkan Positioning

Kekurangan Moskov berikutnya yakni pada bagian posisi ketika bermain di Mobile Legends. Tentunya hal ini merupakan salah satu kekurangan untuk semua hero marksman, yang mana kalian harus selalu aktif untuk menjaga jarak dari lawan ketika bermain di Mobile Legends.

Membutuhkan Akurasi Yang Tinggi

Khususnya pada kemampuan ultimate hero Moskov, kalian wajib menggunakan akurasi serangan yang sangat baik. Untuk menggunakan tombak moskov dengan tepat, kalian harus bergerak cepat dalam melihat posisi lawan (mapping) serta HP yang dimilikinya, ketika lawa sekarat, lepaskan tombak Moskov dengan akurasi yang baik jika kalian ingin mendapatkan kill. Penggunaan ini memang terbilang cukup merepotkan dan sulit dikuasai untuk pemula.

Nah itu saja untuk ulasan kelebihan dan kekurangan hero Moskov pada game Mobile Legends. Semoga saja dengan ulasan diatas dapat bermanfaat khususnya bagi kalian yang merupakan user Moskov. Selamat bermain dan sampai jumpa!

MLmobile legendsmoskov
Comments (0)
Add Comment