Free Fire adalah game Battle Royale besutan Garena sebagai developer. Free Fire sering menghadirkan event di dalam game. Banyak hadiah menarik yang bisa kalian dapatkan. Free Fire telah menjadi salah satu game populer di Indonesia, bahkan asia tenggara.
Garena sebagai developer tidak pernah absen dalam mengadakan event di dalam game. Kali ini kami akan membahas tentang salah satu event yang bisa kalian ikut. Event Knee Slide yang berhadiah salah satu selebrasi mencetak gol di sepak bola hadir di Free Fire.
Knee Slide adalah equip untuk menampilkan efek khusus selama match making berlangsung. Kalian bisa mendapatkan Knee Slide ini hingga 26 November 2024. Kami akan memberikan cara mendapatkan Knee Slide FF di dalam game Free Fire November 2024 sebagai berikut.
Cara Mendapatkan Knee Slide Free Fire
- Pertama-tama, kalian harus login menggunakan akun Free Fire kalian
- Setelah itu, kalian bisa cari tab Luck Royale yang ada di dalam game
- Kemudian, kalian pilih Knee Slide sebagai hadiah utama
- Setelah itu, kalian pilih salah satu hadiah bonus
- Kalian bisa spin seharga 9 diamond untuk satu kali spin
- Ulangi spin hingga kalian mendapatkan hadiah tersebut
Knee Slide FF bisa kalian dapatkan setelah mengikuti langkah-langkah tersebut. Kalian juga bisa mendapatkan hadiah bonus yang sudah kalian pilih. Tidak hanya itu, kalian bisa memilih hadiah lain selain Knee Slide menjadi hadiah utama pada event ini. Itulah cara mendapatkan Knee Slide di Free Fire pada bulan November 2024.
akun sultan ff disini