Lima Hal Penyebab Terbunuh Di Free Fire

Dalam permainan seperti Free Fire, kalah memang sudah menjadi hal yang cukup wajar.

Kalah memang menjadi sebuah hal yang menjengkelkan di dalam sebuah game yang kalian mainkan. Dalam permainan seperti Free Fire, kalah memang sudah menjadi hal yang cukup wajar. Jika kalian memang melakukan sebuah kesalahan yang bisa membuat kalian berada di posisi yang fatal untuk mati dalam pertempuran. Ada Lima Hal Penyebab Terbunuh Di Free Fire

Jika kalian bermain di dalam mode yang bukan Rank, kalah tidak akan menjadi hal yang sangat berpengaruh untuk kedepan nya, kalian masih bisa mempelajari kesalahan yang kalian lakukan pada pertempuran sebelum nya.

Namun, jika kalian kalah di dalam mode rank, kalian akan kehilangan point yang berguna untuk menaikan rank kalian dari yang terendah menjadi paling atas, jika kalian selalu kalah di dalam mode ranked, maka jalan kalian untuk menjadi pemain yang memiliki rank tinggi akan menjadi sebuah mimpi dan angan-angan kalian saja.

Kami mempunyai beberapa hal yang sering terjadi oleh para player Free Fire yang selalu kalah dan hampir tidak pernah mendapatkan Booyah, hal apa sajakah itu? Ini dia.

Lima Hal Penyebab Terbunuh Di Free Fire

  1. Telat untuk melakukan Looting

 

Hal pertama ini adalah hal yang cukup sering terjadi pada para player Free Fire ini. Memilih lokasi mendarat yang salah akan menjadi beban untuk kalian kedepan nya, karena item looting yang tidak cukup atau tidak sesuai akan menjadi penyebab kalian kalah dengan cepat.

Jika kalian memang baru bermain game ini, di sarankan untuk menghindari tempat yang ramai pada awal permainan. Pilih tempat yang sekiranya mempunyai beberapa bangunan yang bisa kalian looting. Jika kalian melakukan hal ini, kalian akan menjadi lebih mudah untuk menang.

 

  1. Melakukan Pertempuran tanpa Cover

Hal kedua ini memang sering dan bahkan sering terjadi sekali di dalam Free Fire ini, kebanyakan player yang melakukan pertempuran dengan musuh akan keluar dari tempat perlindungan atau tempat yang di pakai untuk cover.

Jika kalian memang bisa membuat musuh tersebut mati dengan cepat itu tidak masalah, tetapi jika musuh tersebut lebih baik dari kalian, kemungkinan kalian akan mati karena tanpa memiliki cover untuk melindungi diri kalian dari tembakan peluru musuh tersebut.

 

  1. Terlalu Pasif

Berhati-hati mungkin adalah sebuah Strategi yang cukup baik untuk para pemain Free Fire ini. Tapi, jika kalian bermain terlalu pasif, mungkin saja kalian akan mendapatkan sebuah masalah untuk keselamatan diri kalian sendiri. Jika kalian terlalu pasif, kalian akan merasa takut untuk menyerang musuh dan kemungkinan musuh tersebut akan bermain dengan sangat agresif untuk mengalahkan kalian.

Jika kalian selalu berlindung dan tidak bersiap-siap untuk melakukan penyerangan, kalian mungkin saja akan terbunuh dengan mudah oleh musuh tersebut. Maka dari itu, jadilah pemain yang Reaktif dan jangan terlalu Pasif, selalu menganalisa dan bereaksi dengan gerakan musuh.

 

  1. Tidak bisa menembak dari jarak yang jauh

Situasi apa saja mungkin akan membuat kalian akan di paksa untuk menembak dari jarak yang jauh. Pada dasarnya, game battle royale memang memerlukan hal tersebut. Namun ada saja yang masih belum bisa menembak menggunakan senjata dari jarak yang jauh.

Belajarlah menggunakan senjata yang bisa kalian kuasai dengan mudah agar kalian terhindar dari masalah ini dan lebih mudah untuk menang nantinya.

 

  1. Mengabaikan Zona Aman

Hal Penyebab Terbunuh Di Free Fire ini sering terjadi pada player yang terlalu meremehkan Zona lingkaran ini. Zona akan terus mengecil dan biasa nya membuat kalian akan terkejut karena tidak menyadari hal tersebut. Saking cepat nya zona itu mengecil, semakin terjebak nya kalian yang berada di luar zona aman.

Oleh karena itu, jangan pernah remehkan Zona aman. Jika kalian masih meremehkan Zona aman, maka kalian akan mati konyol di luar Zona.

 

Itulah Lima Hal Penyebab Terbunuh Di Free Fire. Jangan lupa untuk menghindari kesalahan ini dan Booyah ya!

BERITA TERBARU FREE FIREcara bermain ffcara bermain free fireffff kill banyakfree fire booyahfree fire sakit senjatafree fire terbunuh ffterbunuh free fire
Comments (0)
Add Comment