Mengapa Skin Iblis SCAR Tidak Lagi Favorit di Free Fire?

Banyaknya skin senjata membuat kita harus mempertimbangkan skin mana yang paling cocok untuk digunakan. Termasuk pada SCAR ini. Dan nyatanya para pemain FF pun merasa ada skin senjata SCAR yang tidak lagi favorit. Apa itu?

Senjata merupakan hal penting dalam permainan Free Fire. Salah memilih senjata dapat berakibat fatal karena bisa membuat permainanmu menjadi kacau. Selain itu kamu pun harus mempertimbangkan ketika memilih skin senjata. Tahu nggak kamu kalau ada skin senjata yang sudah tidak difavoritkan lagi oleh pemain FF? Nah kali ini saya akan berikan info soal skin senjata SCAR Blood Moon atau iblis yang kabarnya sudah tidak difavoritkan lagi nih.

Permainan Free Fire tentu memerlukan strategi yang matang. Senjata adalah salah satu bagian dari strategi yang harus kamu persiapkan ketika ingin memulai pertandingan. Selain itu skin senjata pun harus kamu perhatikan. Kamu harus bisa bandingkan dua skin senjata agar tahu mana yang terbaik.

Skin senjata yang baik tidak hanya memperindah tampilan senjatamu melainkan juga untuk meningkatkan performa. Dalam memilih skin kamu jangan hanya memilih karena tampilan menarik dari skin tersebut. Kamu juga harus bisa melihat stat point dari skin tersebut agar mendapatkan performa senjata yang maksimal.

Baca juga: Teknik Landmine Free Fire, Buat Musuh FF Terjebak!

SCAR merupakan salah satu senjata yang tersedia beragam skin. Memilih skin untuk SCAR pun terbilang mudah karena SCAR merupakan senjata yang fleksibel. Tapi tahukah kamu kalau ada skin SCAR yang sudah tidak lagi menjadi skin favorit di kalangan player FF? Simak artikel berikut.

SCAR

  • DAMAGE 53
  • RATE OF FIRE 61
  • RANGE 60
  • RELOAD SPEED 41
  • MAGAZINE 30
  • ACCURACY 42
  • MOVEMENT SPEED 62
  • ARMOR PENETRATION 0

Senjata dengan jenis Assault Rifle ini memiliki kecepatan rate of fire menengah. Sebagai senjata jarak menengah, SCAR memiliki tingkat akurasi menengah. Dengan stat point yang seperti ini membuat SCAR menjadi senjata yang stabil. Oleh sebab itu SCAR disebut-sebut sebagai senjata fleksibel di FF.

Sebagai senjata fleksibel tentu memudahkan para pemain FF dalam menggunakan SCAR. Kamu bisa menggunakan SCAR dalam berbagai posisi sesuai dengan stat point senjata tersebut. Selain itu dengan tingkat fleksibelnya itu, pemilihan skin senjata untuk SCAR pun bisa dibilang lebih mudah. Namun jangan sampai terkecoh karena ada skin yang justru membuat performa SCAR tidak semaksimal sebelumnya.

Skin Senjata Blood Moon SCAR

Bisa dibilang secara tampilan skin ini merupakan salah satu skin epik FF karena mengangkat tema yang sangat khas, yaitu pembunuh bertopeng. Bagi kamu yang menggemari situasi Jepang abad lampau mungkin tidak asing dengan kisah pembunuh bertopeng ini.

Di tengah malam yang sepi yang hanya diterangi oleh cahaya bulan muncullah seorang pembunuh bertopeng yang dikenal sangat sadis. Dengan topeng putihnya membuat suasana malam menjadi mencekam dan akan membunuh setiap orang yang ia temui di perjalanan. Pembunuhan berantai itu akan membuat suasana malam penuh dengan darah sampai-sampai membuat cahaya bulan pun nampak kemerahan.

Skin Blood Moon SCAR menampilkan warna merah dengan corak putih dan kuning. Pada body senjata pun terdapat gambar topeng si pembunuh sadis itu lengkap dengan mata dan gigi taring yang menyeramkan. Cukup sederhana namun kellihatan epik.

Untuk performanya skin ini meningkatkan damage senjata sebesar dua poin. Ini akan membuat SCAR menjadi senjata yang mematikan bagai si pembunuh bertopeng itu. Selain itu range senjata pun akan ditingkatkan. Kekuranganya ialah mengurangi tingkat akurasi senjata. Di sinilah poin yang harus ditegaskan.

Kenapa Skin Blood Moon SCAR Tidak Lagi Favorit?

SCAR memang merupakan senjata yang fleksibel. Senjata jarak menengah ini memiliki tingkat akurasi yang menengah pula. Jadi itu sudah menjadi standar performa SCAR. Nah skin Blood Moon ini memang meningkatkan damage senjata cukup besar. Namun di sisi lain skin ini meningkatkan range namun mengurangi akurasi.

Dengan range menengah dan akurasi menengah itu bukanlah masalah. Namun jika range lebih jauh sedangkan akurasi malah dikurangi, tentu ini sebuah masalah. Yang ada tembakan jarak jauh malah meleset ke mana-mana karena tidak memiliki akurasi yang baik.

Baca juga: Teknik Membunuh Cepat/Efisien Free Fire, Kill Terus FF!

Itulah ulasan soal skin Blood Moon SCAR yang katanya tidak lagi menjadi favorit. Mungkin para pemain FF merasa ketika menggunakan skin ini malah membuat SCAR menjadi sulit untuk dikendalikan karena akurasinya menurun. Terima kasih dan booyah!

BERITA TERBARU FREE FIREff
Comments (0)
Add Comment