Ada Perubahan Besar Pada Drop Teamfight Tactics LoL ?

Kabar tersebut datang dari game designer Stephen “Mortdog” Mortimer

Teamfight Tactics merupakan salah satu mode permaianan di League Of Legends. Mode Permainan ini merupakan adopsi dari salah satu game yang lagi populer. Yakni, Auto-chess. Semenjak peluncuran Teamfight Tactics sudah mendapatkan sambutan hangat dari para pemain League Of Legends. Dengan 200 ribu orang lebih menonton streaming langsung membuat mode permainan ini populer di layanan streaming twitch.Kali ini, menurut kabar yang beredar akan ada perubahan besar pada drop Teamfight Tactics LoL??

Kabar tersebut datang dari game designer Stephen “Mortdog” Mortimer yang telah mengkonfirmasi bahwa timnya sedang mengerjakan perubahan pada Teamfight Tactics. Mereka akan melakukan perubahan pada drop item,gold dan EXP di teamfight tactis sebelum ada  update patch yang baru rilis bulan ini. Artinya, ini merupakan update pertama yang menyesuaikan metagame semenjak Riot Games merilis mode permainan ini.

Para pengembang yang terlibat dalam tim selama ini mereka telah mengawasi dan mendengarkan seluruh feedback yang disampaikan oleh para pemain secara rutin. Kali ini, mereka merencakan untuk mengambil tindakan untuk melakukan perubahan yang dibutuhkan oleh para pemain.

Perubahan Besar Pada Drop Teamfight Tactics LoL?

Pada server PBE, para pemain sudah memainkan beberapa cara permainan yang baru, dimana para neutral minion akan melakukan drop secara random pada papan didalam box item yang telah tersedia ketika kalian mengalahkan mereka. Ketika para pemain mendapatkan box tersebut dengan Litte Legend mereka. selain memberikan sebuah item, Box tersebut sekarang memberikan XP dan juga Gold pada pemain.

Para pemain biasanya akan mendapat XP drop pada awal-awal pertandingan. Berati, bisa menjadi sebuah strategi untuk kalian agar bisa memenangkan pertandingan. Akan tetapi, tidak semua pemain mengandalkan XP drop saja, terutama mereka yang mencoba mengumpulkan gold sedikit demi sedikit demi meningkatkan champion-champion mereka. Karena ketika kalian sudah memasuki level yang tinggi, kalian akan mempunyai sedikit kesempatan untuk mendapatkan drop Gold.

Ini bukan satu-satunya perubahan yang akan kalian lihat pada Teamfight Tactics ini. karena sebelumnya riot juga melakukan perubahan besar dengan menambahkan sistem ranked pada teamfihght tactics dan ditambahkan juga beberapa champion untuk membuat permainan lebih menyenangkan. Peluncuran patch kemungkinan akan ada pada hari Rabu, 17 Juli.

 

 

Drop Teamfight Tactics LoLteamfight tacticsTeamfight Tactics LoL
Comments (0)
Add Comment