Rainbow Six Siege Guide Mute, Anti-Intel Dan Breach Denial

Merupakan Operator yang serba bisa baik sebagai anchor, roamer, maupun lurker. Dengan fleksibilitas tinggi dan lokasi jammer yang beragam, Mute sangat mudah mengisi role yang kosong.

Kali ini ada Rainbow Six Siege Guide Mute, Anti-Intel Dan Breach Denial. Mute seringkali dikatakan sebagai Operator yang membosankan. Tugas Mute adalah menaruh gadget miliknya dan langsung pergi ke posisi anchor, roam, atau membantu membuat lubang rotasi dan angle baru. Berikut ini kami akan berikan penjelasan mengenai Rainbow Six Siege Guide Mute, anti-intel dan breach denial.

Merupakan Operator yang serba bisa baik sebagai anchor, roamer, maupun lurker. Dengan fleksibilitas tinggi dan lokasi jammer yang beragam, Mute sangat mudah mengisi role yang kosong.

Rainbow Six Siege Guide Mute, Anti-Intel Dan Breach Denial

PRO DAN KONTRA

PRO

  • Fleksibilitas tinggi
  • Serba bisa
  • Mempunyai Nitro Cell
  • loadout yang beragam

KONTRA

  • Gadget yang terkena jammer tidak hancur, hanya disables
  • Walau dia mengisi semua role, tetapi Mute tidak terbilang baik
  • Jack of all trades, master of nothing.

UTILITIES

Mute mempunyai 4 jammer yang dapat diletakan di lantai. Masing-masing jammer memiliki radius 2.25 meter.

Jammer dapat diletakkan di dataran horizontal seperti lantai, meja, box, ataupun jika sanggup memanjat lemari atau tempat tinggi dan memasangnya disitu.

Baca Juga : Fuze Guide Terror Di Balik Tembok Dan Jendela

Jammer tidak mempunyai durasi, yang berarti jika tidak dihancurkan akan berefek sampai ronde selesai.

Role Rainbow Six Siege dari jammer tersendiri sangatlah luas, dapat digunakan untuk menghadang breach jika didekatkan ke tembok ataupun jalan sempit/tikungan untuk menghentikan drone masuk.

CARA MENGGUNAKAN UTILITIES

Untuk lokasi dan penggunaan jammer mungkin akan sulit dijelaskan oleh gambar dan teks. Channel YouTube dan video yang dilampirkan akan menjelaskan bagaimana posisi jammer yang terbaik di map ranked dan ESL rotation map.

Mute yang handal akan menggunakan jammer se-efisien mungkin. Menggunakan satu jammer dapat menghalau dua atau lebih  spot dan tempat pemasangan yang sulit digapai atau ditembak akan membuat para Attacker semakin kesulitan.

INTERAKSI

SINERGI

  • Mira

Mute dapat meletakan jammer di pintu masuk untuk menghalau Shock Drone masuk. Shock drone adalah counter terbaik untuk Mira

  • Castle

Dengan meletakan jammer didekat Armored Panels dan tembok, Attacker akan semakin kesulitan menembus nya.

Drone dan Breaching Charge tidak akan aktif menghancurkan atau melewati Armored Panels.

  • Bandit

Mute bekerja sebagai anti-intel. Sama seperti Mira, Mute membantu Bandit melakukan Bandit Trick dengan menutup drone holes maupun pintu masuk.

  • Deployable Shield

Dengan jammer yang terlindungi shield, Attacker tidak dapat melewati drone milik mereka dan jammer akan sulti untuk dihancurkan.

COUNTER

  • Hard-Breachers – Thermiteand Hibana
  • Breaching charge
  • Fuze Cluster charge
  • Twitch Shock drone
  • Drones
  • Lion EE-ONE-D
  • Dokkaebi Logic Bomb

Mute juga mencounter Operator seperti Blitz dan Jackal walau terlalu situational.

DICOUNTER OLEH

  • Thatcher

mempunyai EMP, Thacheter merupakan counter terkuat bagi Mute.

  • Twitch

Twitch dapat menhancurkan Jammer menggunakan Drones dari sudut yang tepat.

  • IQ

Jammer dapat dideteksi oleh IQ.

  • Ash

Ash mempunyai breaching round, mampu meledekan softwall, Armored Panels, atau deployable shield tanpa terkena efek jammer.

  • Zofia

Sama seperti Ash, Lifeline merupakan gadget mekanik.

  • Frag Grenades

Jammer rentan terkena ledakan jika tidak diampingi ADS.

rainbow six siege
Comments (0)
Add Comment