Skin M79 Free Fire, Demolitionist atau Halloween Bat di FF?

dari kedua skin ini kami membandingkan untuk mendapatkan yang terbaik diantaranya. Pastikan kalian memiliki salah satu dari skin ini agar bisa menjadi yang terbaik di free fire

Free Fire merupakan game dengan genre battle royale dengan tingkat keseruan yang luar biasa. Senjata menjadi item yang menyupport serunya permainan. Selain itu skin senjata pun hadir untuk memeriahkan pertandingan. Kali ini esportsku akan bandingkan skin senjata M79 antara skin Demolitionist dengan skin Halloween Bat free fire.

Tiap pemain memiliki senjata favoritnya. Dengan senjata yang tepat akan membuat permainanmu menjadi semakin hebat. Untuk kamu yang suka dengan senjata jenis Launcher, mungkin nama M79 bukanlah senjata yang asing. Malah bisa dikatakan M79 merupakan Launcher paling populer di Free Fire.

Senjata Launcher yang imba ini memiliki cukup banyak skin senjata. Di sini saya akan bandingkan dua skin dari M79. Penasaran? Simak artikel berikut.

M79

  • DAMAGE 90
  • RATE OF FIRE 27
  • RANGE 51
  • RELOAD SPEED 62
  • MAGAZINE 1
  • ACCURACY 90
  • MOVEMENT SPEED 65
  • ARMOR PENETRATION 0

Senjata jenis Launcher ini memiliki damage yang besar namun hanya memiliki 1 magazine. Jadi untuk sekali tembakan mematikannya kamu langsung harus melakukan reload. Senjata ini baik digunakan untuk serangan jarak yang sangat jauh dengan tingkat akurasi menengah. M79 merupakan senjata dengan rate of fire terlambat di Free Fire.

Baca juga: 3 Senjata Hancurkan Armor Free Fire, Auto Knock FF!

Gun Skin M79 Demolitionist

Skin pertama M79 ini bertemakan seorang penjahat yang akan membasmi wilayah musuh dengan peledak yang sangat mematikan. Skin ini hadir untuk 4 senjata dan salah satunya adalah M79.

Tampilan skin ini berwarna oranye, kuning, dan hitam. Bisa dibilang ini merupakan gambaran ledakan. Coraknya nampak berantakan sebagaimana api akibar ledakan bom. Ada gambar wajah berwarna kuning dengan timer 00:00 pada body senjata. Namun sayang untuk M79 yang memiliki body yang ramping tidak terlalu kelihatan jelas.

Gun Skin M79 Halloween Bat

Skin yang akan saya bandingkan denga skin Demolitionist adalah skin Halloween Bat. Skin ini hadir dengan tema Halloween dengan nuansa menyeramkan. Meskipun perayaan Halloween menyenangkan tapi skin ini hanya menampilkan sisi seram dari Halloween.

Tampilan skin ini putih bagai pancaran bulan purnama di malam Halloween. Gambar kelelawar pun terdapat pada body senjata. Untuk M79 bisa dibilang cukup menarik dibandingkan tiga senjata lainnya. Gambar kelelawar pada body senjatanya pun cukup jelas.

Untuk performa skin ini meningkatan magazine dan rate of fire M79. Sangat membantu. Kekurangannya ialah mengurangi reload speed. Magazine bertambah namun reload speed dikurangan menjadi penukaran stat point.

Perbandingan Antara Skin Demolitioninst dengan Skin Halloween Bat

Uraian di atas sudah menjelaskan dua skin tersebut secara terpisah. Mari kita bandingkan sekarang. Secara tampilan keduanya menarik dengan tema khasnya masing-masing. Kalau kamu menyukai ledakan dan kobaran api tentu skin Demolitionist sangat cocok untukmu. Tapi jika kamu menyukai kesan horror dan angker maka skin Halloween Bat merupakan pilihanmu. Jadi untuk tampilan keduanya keren dengan kekhasannya masing-masing.

Untuk performa kita harus melihat performa stat point awal di M79. Seperti yang disebutkan di atas M79 ini memiliki magazine hanya 1 dan rate of fire yang sangat lambat. Oleh sebab itu stat point awal bisa sebagai ukuran dalam memilih skin senjata mana yang terbaik untuk M79.

Kedua skin ini meningkatkan magazine senjata dan skin Demolitionist memberikan magazine lebih besar. Namun skin Demolitionist memberikan penukaran stat point yang kurang pas karena skin ini mengurangi rate of fire.

Sebaliknya pada skin Halloween Bat magazine dan rate of fire ditambahkan. Ini tentu lebih diperlukan untuk M79. Kekurangannya ialah mengurangi reload speed. Ini masih bisa ditolerir karena magazine yang bertambah. Jadi dari perbandingan ini skin Halloween Bat lebih baik karena peningkatan performanya yang lebih diperlukan untuk M79.

Baca juga: Hipster Bunny Vs Titanium Free Fire, Skin Paling Brutal M79 FF ?

Itulah dua skin dari M79 yang dibandingkan saat ini. Sebenarnya kedua memberikan peningkatan yang menarik namun kita harus melihat stat point apa yang dikurangi dari skin tersebut. Terima kasih dan booyah!

BERITA TERBARU FREE FIREff
Comments (0)
Add Comment