5 Hero Tank Sidelaner Terbaik di Mobile Legends (ML)

Berikut deretan hero tank sidelaner terbaik di Mobile Legends yang bisa kalian gunakan dalam suatu pertandingan. Mana hero tank favorit kalian?

Mobile Legends merupakan salah satu game yang memiliki banyak role untuk dimainkan, salah satu role yang cukup banyak menarik perhatian adalah Sidelaner, lalu apa sih hero sidelaner, dan apa saja hero tank sidelaner terbaik di Mobile Legends?

Sidelaner merupakan salah satu role yang bertugas di sisi lane, baik itu exp atau gold lane. Namun biasanya sidelaner merupakan hero yang aktif dalam menyerang, farming dan ganking. Hero sidelaner umumnya menggunakan hero fighter atau marksman.

Esportsku kali ini akan memberikan rekomendasi hero tank sidelaner terbaik di Mobile Legends yang memiliki potensi yang kuat untuk memenangkan pertandingan, hero-hero ini sangat tangguh dan dapat digunakan dengan baik sebagai sidelaner.

Hero Tank Sidelaner Terbaik di Mobie Legends

Berikut deretan hero tank sidelaner terbaik di Mobile Legends yang bisa kalian gunakan dalam suatu pertandingan. Mana hero tank favorit kalian?

Belerick

Baru-baru ini Belerick sidelaner cukup populer dimainkan, tak hanya dalam pertandingan ranked saja, hero ini juga kerap dimainkan pada berbagai turnamen seperti MPL Season 7. Nah kalian bisa menggunakan Belerick sebagai hero tank sidelaner terbaik di Mobile Legends.

Hero tank satu memiliki damage yang sangat besar, berbeda dengan tank lainnya. Belerick memiliki pasif yang mana dapat memantulkan serangan physical lawan, kemampuan tersebut membuatnya memberikan damage yang besar dalam suatu pertandingan dan menjadikannya sebagai sidelaner terbaik.

Baxia

Berikutnya kalian bisa menggunakan Baxia sebagai hero tank sidelaner terbaik di Mobile Legends. Kemampuan Baxia sangat cocok untuk mengcounter hero-hero yang memiliki Spell Vamp yang tinggi.

Menggunakan Baxia sebagai sidelaner mampu mengcounter hero Esmeralda, Yu Zhong hingga Silvanna, berkat kemampuan Spell Van PEN miliknya, hero ini dapat kalian jadikan opsi sebagai hero tank sidelaner terbaik di Mobile Legends saat ini.

Johnson

Kalian juga bisa menjadikan Johnson sebagai hero tank sidelaner terbaik di Mobile Legends. Pasalnya dalam suatu pertandingan Johnson memang tidak cocok untuk dijadikan sebagai hero tank yang menemani hero core.

Maka dari itu, Johnson sangat bagi digunakan sebagai sidelaner. Hal ini karena kemampuan inisiasinya sangat baik dan Johnson juga menjadi hero sidelaner yang sangat populer di akhir season ini.

Akai

Akai bisa kalian jadikan sebagai hero tank sidelaner terbaik di Mobile Legends, pasalnya kemampuan yang dimilikinya tidak terbatas pada ketangguhan saja, Akai memiliki damage yang besar dan mampu untuk melakukan tugas offlaner.

Mulai dari ganking, roaming, menjaga turret melakukan push dan lainnya mampu dilakukan oleh Akai dengan baik, maka tidak salah bagi kalian untuk menggunakan Akai sebagai hero tank sidelaner terbaik di Mobile Legends.

Grock

Terakhir kalian bisa menggunakan hero Grock sebagai hero tank sidelaner terbaik di Mobile Legends. Hal ini berkat kemampuan damage yang besar yang dimiliki oleh Grock, memiliki serangan yang kuat dan defensif yang bagi.

Grock juga merupakan tanker yang sangat barbar dengan movement speed yang tinggi dan cocok digunakan sebagai hero roamer. Tentunya kalian bisa menjadi Grock untuk hero tank sidelaner terbaik di Mobile Legends saat ini.

Memanfaatkan Hero begini akan membuat kalian menjadi semakin kuat, sehingga kalina ga akan terlalu bingung menjadi seorang Sidelaner dalam game. Memanfaatkan situasi sebuah pertarungan seperti begini, pasti akan membuat kalian mudah dalam memenangkan suatu pertandingan.

Nah itu saja untuk deretan hero tank sidelaner terbaik di Mobile Legends. Semoga ulasan hero diatas dapat bermanfaat khususnya bagi kalian yang membutuhkan. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa!

MLmobile legends
Comments (0)
Add Comment