Tips Bermain Initiator Mobile Legends, Penting Untuk Teamfight

Initiator sangat penting jika kalian ingin bermain lebih agresif. Dengan adanya initiator maka kalian bisa lebih konsisten untuk memulai teamfight.

Tips bermain initiator Mobile Legends. Banyak sekali role di Mobile Legends yang bisa kalian gunakan. Role-role yang tersedia juga memiliki keahlian masing-masing. Tetapi ada satu yang cukup penting untuk memenangkan teamfight kalian, yaitu initiator. Biasanya initiator diisi oleh hero mage, fighter, dan tank. Keahlian mereka adalah untuk membuka teamfight.

Initiator sangat penting jika kalian ingin bermain lebih agresif. Dengan adanya initiator maka kalian bisa lebih konsisten untuk memulai teamfight. Banyak sekali keuntungan membuka teamfight yang salah satunya adalah membuat musuh tidak akan expect bahwa teamfight akan dimulai.

Dengan initiator yang baik, bahkan jika team kalian tertinggal farm hal ini tidak akan ada pengaruhnya. Team yang terpuruk pun bisa menjadi pemenang jika memiliki peluang yang baik. Oleh sebab itu cukup penting role initiator bagi sebuah team. Mampu memberikan keuntungan yang cukup baik menjadi tujuan mereka.

Disini kami akan memberikan beberapa tips bermain initiator Mobile Legends. Role yang seringkali disenangi oleh para playmaker di team masing-masing, pemain-pemain ini tidak bisa membuat kesalahan karena bisa berujung kepada kekalahan bagi team mereka. Oleh sebab itu sangat penting memiliki initiator yang kuat dan paham apa yang mereka lakukan.

Tahu Hero Apa Yang Tepat

Tidak semua hero di Mobile Legends bisa jadi initiator di Mobile Legends, oleh sebab itu sangat penting menggunakan hero yang tepat untuk menjadi initiator. Tetapi ada kesamaan dari beberapa hero terbaik yang bisa menjadi initiator. Kesamaan itu adalah hero-hero ini memiliki skill set-up yang baik.

Set-up disini yang dimaksud adalah skill yang bisa membuka peluang besar dan mempersiapkan pemain team kalian untuk masuk. Biasanya set-up akan diisi oleh CC AoE yang berbahaya. Dengan mendapatkan banyak hero lawan, team kalian bisa langsung memanfaatkan set-up kalian.

Positioning Yang Fatal

Selain itu ada juga yang tidak kalah penting, yaitu posisi. Dengan posisi yang tepat kalian bisa menangkap lawan tanpa mereka sadar. Tentunya tidak hanya initiator saja, team mereka juga harus paham tentang posisi yang baik. Biasanya para initiator ini tidak berada di depan, tetapi di samping. Dari posisi yang tidak dipikirkan lawan mereka bisa langsung membuka teamfight.

Timing Yang Mematikan

Timing juga harus kalian perhatikan. Walau memiliki hero dan posisi yang menguntungkan, percuma jika kalian salah mengeluarkan skill. Harus ada timing yang tepat dalam melakukan skill kalian dan usahakan team kalian juga siap. Dengan set-up di waktu yang tepat maka kalian bisa langsung membuka dan menutup teamfight.

Decision Making Yang Paling Baik

Decision making merupakan skill yang tidak bisa dipelajari, kalian harus terus bermain dan belajar dari pengalaman. Kapan harus membuka teamfight, kapan harus menarik initiator, dan juga kapan harus menyerah untuk reset. Hal ini sangat penting untuk para initiator karena mereka adalah ujung tombak sebuah team.

Itulah beberapa Tips bermain initiator Mobile Legends yang bisa kalian pahami. Bukan hal yang mudah menjadi initiator karena impact mereka yang cukup tinggi. Karena bukan hal yang mudah, biasanya pemain yang memiliki pengalaman lebih tinggilah yang mengisi role ini.

Ikuti juga media sosial kami di Instagram.

MLmobile legends
Comments (0)
Add Comment