3 Tips Menemukan Musuh di PUBG Mobile, Pemain Wajib Tahu!

Dalam game battle royale, terutama ketika bermain mode solo, semua pemain selainmu merupakan musuh. Mengetahui posisi mereka sangatlah penting untukmu. Berikut 3 tips ampuh untuk mengetahui posisi musuh di PUBG Mobile.

Salah satu bagian dari strategi ialah Tips Menemukan Musuh di PUBG Mobile. Nah, seperti yang kita ketahui, PUBG Mobile merupakan game dengan genre battle royale yang memberikan tantangan yang lebih serius. Oleh sebab itu strategi merupakan hal yang harus kamu perhatikan untuk bermain game battle royale seperti ini.

Strategi di dalam game battle royale wajib utuk dipersiapkan sebelum memulai pertandingan battle royale. Sejak mendarat, looting, hingga melakukan war di akhir pertandingan merupakan strategi panjang bagi pemain. Apalagi untuk game sekelas PUBG Mobile sendiri yang memiliki durasi bermain sekitar 1 jam untuk setiap pertandingannya.

Dalam game battle royale, apalagi jika bermain di mode solo, pemain selainmu adalah musuhmu. Mereka siap menyerangmu kapan dan di mana saja. Oleh sebab itu mengetahui posisi mereka merupakan pengetahuan dasar yang harus dimiliki oleh seorang pemain.

Baca juga: Cara Mendapatkan Skin Langka Gratis Di PUBG Mobile!

Berikut 3 tips paling ampuh dalam mengetahui dan menemukan posisi musuh PUBG Mobile yang berada di sekitar kita:

1. Perhatikan Lokasi Musuh Mendarat

Dalam game battle royale, war akan dimulai bahkan sejak seorang pemain baru saja mendarat di awal pertandingan. Mengetahui lokasi di mana musuh mendarat merupakan tips di awal pertandingan. Tips ini berguna untuk kamu yang ingin membuat kegaduhan dengan war taupun bagi kamu yang sekadar ingin tahu di mana posisi musuh untuk kemudian bisa menjauh dari lokasi tersebut.

2. Perhatikan Arah Datangnya Damage

Tips kedua ialah dalam keadaan yang sangat genting, yakni ketika musuh sudah mulai menembakimu. Ketika kamu terkena damage dari serangan musuh, maka akan muncul tanda berwarna merah, tergantung pada seberapa sakitnya damage, pada layarmu. Dengan respon cepat mengikuti arah tanda tersebut muncul, kamu akan mengetahui di mana posisi musuh yang sedang menembakimu tersebut.

3. Perhatikan Simbol di Minimap

Oketekno

Tips ampuh berikutnya ialah dengan memperhatikan simbol yang terdapat pada minimap. Penggunaan minimaps dan mengeceknya secara berkala merupakan bagian dari strategi jika kamu sedang menjelajah seorang diri. Pada minimap akan muncul tanda berawarna oranye yang menandakan keberadaan musuh di dekatmu.

Ada tiga jenis tanda berwarna oranye yang akan muncul di minimaps. Tiap jenis tanda tersebut menandakan keberadaan musuh dalam kondisi yang berbeda. Berikut ketiga tanda tersebut.

  • Tanda Roda

Tanda terakhir ialah tanda roda berwarna oranye. Jika tanda ini muncul di minimap-mu, itu berarti ada musuh di sekitarmu yang sedang menaiki kendaraan. Oleh sebab itu menggunakan kendaraan sudah pasti akan jadi pusat perhatian sebab akan muncul tanda roda di minimap pemain-pemain di sekitarnya.

  • Tanda Peluru

Berikutnya ada tana peluru berwarna oranye yang akan muncul di minimap-mu ketika adanya tembakan di sekitarmu. Tembakan tersebut tidak harus selalu mengarah kepadamu. Bisa juga ke orang lain. Oleh sebab itu kamu pun sebaiknya tidak asal menembak karena musuh-musuh di sekitarmu akan segera menyadari keberadaanmu.

  • Tanda Jejak Kaki

Yang paling beresiko ialah simbol jejak kaki yang berarti ada musuh di dekatmu. Belum lagi akan terdengar suara langkah kaki si musuh tersebut. Pada posisi yang sama, si musuh di dekatmu juga merasakan hal yang sama. Ia bisa mendengar langkah kakimu juga. Oleh sebab itu, jika kamu berlari untuk menghindari musuh tersebut, kamu justru memberikan tanda yang sangat jelas kepada musuh tersebut mengenai keberadaanmu.

 

Baca juga: Alasan Kenapa PUBG Mobile Lebih Susah Daripada Free Fire

Detail gameplay yang dihadirkan di PUBG Mobile merupakan tanda kalau game ini memiliki tingkat kualitas yang baik. Suara kaki, tembakan, dan kendaraan menjadi pemberitahu kalau ada musuh di sekitarmu sekaligus sebaliknya memberitahu posisimu kepada musuh tersebut. Terima kasih! Jangan lupa follow esportsku ya!

PUBGPUBG MOBILE
Comments (0)
Add Comment