Apa Arti Meta Mobile Legends (ML) Harus Paham!

Kali ini penjangan arti META di Mobile Legends legkap dengan penjelasanya. Nah dengan ini kalian sudah paham makna dari istilah tersebut.

Kali ini kami akan bahas tentang Apa Itu  Meta Mobile Legends (ML). Seperti yang kita ketahui, Mobile Legends merupakan game MOBA terbaik yang setiap season nya selalu ada pergantian Meta Hero.

Meta hero dalam game Mobile Legends sangat berpengaruh sekali dalam suatu gameplay agar bisa memenangkan pertandingan dengan mudah.

Biasanya hero yang masuk ke dalam Meta adalah hero yang mendapatkan buff dari Moonton dan termasuk kedalam hero overpower. Tentu istilah Meta sudah tidak asing lagi ya terdengar di telinga kalian. Namun walaupun begitu pasti tetap saja masih ada yang belum mengetahui arti dari kata Meta itu sendiri.

Dengan memahami meta pada Mobile Legends, kalian bisa mencoba strategi baru dalam menghadapi musuh. Berbagai taktik bisa kalian gunakan, dan biasanya berasal dari pro player yang menggunakannya saat bermain di Tournament.

Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan sedikit penjelasan mengenati arti meta Mobile Legends. Untuk kalian yang belum mengetahuinya yuk langsung saja simak penjelasan arti dari meta di bawah ini!

Arti Meta Mobile Legends (ML)

Apa Itu Meta Mobile Legends

Meta Mobile Legends adalah singkatan dari “Most Effective Tactics Available” yang berarti taktik paling efektif dalam game Mobile Legends (ML). Memang benar Meta ML digunakan sebagai strategi atau taktik bertujuan untuk memenangkan pertandingan.

Seperti yang kita ketahui bahwa meta selalu berubah-berubah sesuai dengan update terbaru dari Moonton. Biasanya hero yang mendapatkan buff akan menjadi Meta dalam gameplay karena dinilai terlalu over power.

Biasanya meta mobile legends ini berganti pada season-season yang baru di mobile legends. Namun, tak jarang juga sebelum season berganti moonton mengeluarkan update terbarunya.

Baca juga: Layla Dapatkan Revamp di update Mobile Legends

Untuk kalian yang mungkin masih belum paham tentang apa itu meta. Nah, tenang saja kami akan mencotohkan sedikit agar kalian lebih memahami tentang apa itu arti meta ketika kalian bermain game ini.

Dengan contoh ini mungkin kalian bisa paham betul tentang pengertian apa itu meta mobile legends. Tentunya, ini agar permainan kalian baik karena mengikuti meta ML saat itu.

Contoh sederhanya adalah Meta Hyper Carry, Meta ini memanfaatkan hero core yang pada umunya berupa hero dengan role marksman yang dijadikan sebagai sumber damage terbesar dan paling diprioritaskan untuk mendapatkan exp dan gold yang jauh lebih banyak dari rekan se tim nya.

Meta ML yang Berganti Terus

Menggunakan Meta Hyper Carry sangat banyak ditemukan pada season saat ini. Meta ini memang cukup efektif karena hero core yang menggunakan dua buff sekaligus dan mendapatkan dua follow up dari hero tank dan support membuatnya menjadi semakin kaya dan semakin agresif permainan nya. Jika Meta Hyper Carry berhasil diterapkan maka bukanlah hal yang sulit untuk mendapatkan suatu kemenangan dalam sebuah gameplay.

Untuk mencari Meta Mobile Legends sebenernya tidak terlalu sulit. Hal ini karena pada dasarnya kalian hanya perlu mencari hero mana saja yang termasuk hero Over Power dan cocok jika dikombokan dalam suatu tim.

Baca juga: Cara Melihat ID Mobile Legends Untuk Kirim Diamond ML!

Dengan menerapkan dalam gameplay Mobile Legends alur gameplay tim kalian akan menjadi semakin rapih. Selain itu Meta juga bisa dimanfaatkan untuk menyusun strategi yang paling cocok untuk mengalahkan lawan.

Denga meta ini kalian bisa memadukan juga meta lainnya saat bermain mobile legends. Jadi kalian bisa bermain dengan combo yang bagus dan menguasai alur pertandingan.

Contohnya saat mode draft pick dalam mode Ranked, ketika lawan sudah diketahui akan menggunakan meta hyper carry maka kalian bisa membuat meta baru untuk mencounter meta milik lawan. Hal ini biasa disebut sebagai Meta Counter yang memang terbukti sangat efektif karena menggunakan hero dapat mengcounter hero lawan.

Baca juga: Diskon Skin ML Valir Draconic Flame Mobile Legends

Nah itulah penjelasan mengenai arti kata Meta Mobile Legends yang harus kalian ketahui saat bermain permainan ini. Semoga bermanfaat dan dapat menjadi sumber refferensi yang baik untuk kalian semua. Sekian dan Terimakasih!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie