Apa Perbedaan Coach dan Analyst di Tim Esports PUBG Mobile?

Baik coach maupun analyst, keduanya memiliki peran penting dalam tim esports, terutama dalam menentukan strategi ketika turnamen. Begitu pula dalam pro scene PUBG Mobile.

Kali ini kami akan memberikan informasi mengenai perbedaan coach dan analyst di tim esports PUBG Mobile. Untuk kamu penggemar atau fans tim esports PUBG Mobile, tentunya informasi ini akan membantumu dalam mengetahui fungsi orang-orang di belakang panggung dalam tim esports.

PUBG Mobile merupakan game battle royale yang kini telah menjadi salah satu game esports. Besarnya komunitas esports PUBG Mobile terlihat dari suburnya tim esports game ini di dunia, khususnya di Indonesia.

Ketika turnamen terbuka seperti PMCO atau PMNC sebagai turnamen resmi dari PUBG Mobile maupun turnamen non-official, pasti penuh dengan banyak tim dan komunitas yang mendaftarkan diri.

Dengan menjadi sebuah game esports, maka PUBG Mobile sudah menjadi tempat untuk berkarir sebagai atlet esports. Bahkan sebagaimana atlet olahraga konvensional pada umumnya, di tim esports pun juga terdapat seoranc coach dan analyst.

Apa Perbedaan Coach dan Analyst di Tim Esports PUBG Mobile?

perbedaan coach dan analyst
DroidLime

Baik coach maupun analyst, keduanya memiliki peran penting dalam tim esports, terutama dalam menentukan strategi ketika turnamen. Begitu pula dalam pro scene PUBG Mobile.

Bermain dalam turnamen bukanlah bermain ala di mode Classic. Strategi yang diperlukan bukan hanya strategi untuk menyelesaikan misi-misi di game. Melainkan strategi untuk menjadi juara.

Dalam mode Classic strategi hanyalah tentang bagaimana timnya mendapatkan WWCD. Namun dalam turnamen bukan hanya itu, melainkan juga melihat bagaimana permainan dari tim-tim lain.

Nah penentuan strategi sebuah tim dalam turnamen merupakan hasil kerja sama antara coach dan analyst. Lantas apa perbedaan fungsi dari coach dan analyst?

Fungsi Analyst di Dalam Tim

Marilah kita memulai dari fungsi analyst dulu. Jadi analyst memiliki pekerjaan untuk menganalisis permainan dari tim lain. Terutama dari tim-tim yang memiliki performa yang baik.

Dengan data-data yang analyst temukan maka ia akan mendapatkan rekam jejak dari tim musuh. Mulai dari drop zone langganan tim musuh, jalur rotasinya, hingga skill individual setiap roster dari tim musuh.

Dari data-data tersebut, analyst bisa memberikan saran serta pertimbangan dalam pengambilan keputusan dalam tim. Dengan begitu tim tak mengambil strategi yang salah saat turnamen.

Fungsi Coach di Dalam Tim

perbedaan coach dan analyst
BTR JangS, coach Bigetron Red Aliens

Coach atau pelatih memiliki fungsi sebagai pihak mediator antara analyst dan pemain. Maksudnya ialah coach yang memberikan perintah langsung ke pemain berdasarkan analisa dari analyst.

Jadi awalnya analyst dan coach akan saling mempertimbangkan data yang analyst temukan di lapangan. Setelah itu barulah mereka menentukan langkah apa yang harus tim ambil. Pihak yang mengambil keputusan tersebut ialah coach.

Kemudian coach akan mengatur strategi yang bisa langsung diterapkan ke para pemain dalam permainan. Jadi permainan sebuah tim di turnamen merupakan campur tangan langsung dari coach.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie