Apa yang Membuat AWM Menjadi Senjata Populer di PUBG Mobile?

Sebagai senjata yang langka dan sulit untuk didapatkan, AWM cukup populer di kalangan pemain PUBG Mobile. Di sini kami akan berikan info mengenai apa yang membuat AWM menjadi senjata populer.

YT/DanielKross

PUBG Mobile merupakan game battle royale yang menyediakan beragam jenis senjata lengkap dengan detail dan spesifikasinya. Oleh sebab itu setiap senjata memiliki stats yang berbeda dan membuat kita bisa membedakan mana senjata dengan performa yang baik dan tidak. Lalu apa yang membuat AWM menjadi senjata populer di kalangan PUBG Mobile? Berikut alasannya.

Senjata merupakan item penting yang harus dipersiapkan oleh pemain game battle royale PUBG Mobile. Pemain yang baik dapat menentukan senjata apa yang ingin dia pilih sesuai dengan gaya permainan dan role apa yang akan dimainkannya di game. Oleh sebab itu ia harus paham akan stats dari berbagai senjata.

AWM merupakan sniper yang hanya bisa didapatkan lewat air drop. Oleh sebab itu senjata ini cukup langka di game. Meskipun begitu, AWM menjadi senjata populer di kalangan pemain PUBG Mobile. Apa alasannya?

Baca juga: 2 Title Yang Paling Banyak Didapatkan Sejak New Era PUBG Mobile

Apa yang Membuat AWM Menjadi Senjata Populer di PUBG Mobile

Sniper Terkuat Dan Tersakit PUBG Mobile 2020

1. Damage Mematikan

AWM merupakan salah satu sniper di game PUBG Mobile. Performanya yang baik membuat sniper yang satu ini menjadi difavoritkan oleh banyak pemain PUBG Mobile. Salah satunya adalah soal damage dari AWM.

AWM memiliki damage yang sangat mematikan sebagai sebuah senjata jenis sniper. Kecepatan rate of fire yang tinggi membuat tembakan senjata ini semakin mematikan.

Kamu bisa pastikan musuhmu sudah tewas hanya dengan tembakan pertama AWM. Bahkan jika musuhmu menggunakan helm level 3 sekalipun!

2. Akurasi yang Baik

Masih soal performa, AWM memiliki akurasi yang baik. Memang diperlukan skill sniping yang baik untuk bisa menembakkan sniper dengan tepat sasaran. Namun performa awal AWM sangat mendukung untuk itu.

Akurasi didapatkan juga karena tingkat recoil sebuah senjata. Sebagai sebuah sniper, tingkat recoil AWM cukup bersahabat ketika digunakan. Hal itu membuat hentakan senjata ini ketika menembak tidak terlalu kuat.

Maka dari itu tembakan dari AWM jarang meleset. Itulah salah satu faktor kenapa akurasi sniper yang satu ini cukup akurat. Dan itu pula salah satu alasan kenapa AWM menjadi populer di kalangan player PUBG Mobile.

3. Attachment

Dengan performa awal tadi, kita bisa tahu kalau AWM memiliki stats yang baik. Namun itu belumlah performa maksimal dari siper yang satu ini. Kamu bisa gunakan attachment terbaik untuk memaksimalkan performa AWM.

AWM memiliki 4 slot attachment dan cukup beragam jenis attachment yang bisa dipakainya. Empat jenis attachment yang bisa digunakan AWM ialah magazine, muzzle, sights, dan stocks dengan berbagai macamnya.

.Untuk bisa memaksimalkan performanya, kamu bisa gunakan muzzle supressor untuk mengurangi suara ledakan tembakannya. Selain itu gunakanlah extended quickdraw magazine untuk menambahkan amunisi dan mempercepat durasi reload.

Jika kamu ingin membuat senjata AWM ini semakin stabil ketika digunakan, kamu bisa gunakan stock cheek pad. Attachment itu akan membuat posisi AWM menjadi stabil dan mengurangi recoil senjata ini.

Baca juga: Info Resmi Fitur Baru di Payload 2.0 PUBG Mobile!

Itulah apa yang menyebabkan AWM menjadi populer di kalangan PUBG Mobile meski sulit dan langka untuk didapatkan. Dengan performanya yang baik, setiap pemain di sebuah game siap untuk memperebutkannya. Terima kasih!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie