Bahas Tuntas Gun Skin Box A124 Free Fire, Skin Robot FF

Karakter FF selalu diperbarui di game ini untuk meningkatkan keseruan karena setiap karakter FF memiliki skill khususnya masing-masing. Bersamaan dengan hadirnya karakter FF baru, akan hadir pula skin senjata. Ketika karakter robot FF A124 hadir ke dalam game ini, skin senjata A124 pun dirilis.

Free Fire merupakan game dengan genre battle royale terbaik saat ini. Beragam event dengan penawaran hadiah yang menarik di dalamnya selalu hadir setiap bulannya di FF. Karakter baru pun terus bermunculan bersamaan dengan skin senjatanya. Kali ini saya akan membahas skin senjata dari karakter A124 free fire.

Sebagai game dengan jumlah player terbanyak, tentulah Free Fire memiliki cara untuk menjaga tingkat keseruan game ini. Salah satunya adalah dengan menghadirkan secara berkala karakter dan juga senjata baru. Selain itu skin senjata pun juga dihadirkan.

Karakter baru Clu juga memiliki Gun Skin Box miliknya, yakni Clu’s Private Eye, begitu juga Wolfrahh, Kapella, dan lain sebagainya. Kali ini saya akan berikan info soal skin senjata karakter robot FF A124. Tentu saja skin senjata A124 kental dengan nuansa robotik dan futuristik ya.Berikut info selengkapnya tentang skin senjata A124.

Gun Skin Box A124

Karakter A124 baru hadir di Free Fire sekitar bulan Agustus 2019 lalu. Pihak Garena Free Fire memang selalu menghadirkan karakter baru dengan latar belakang karakter yang menarik. A124 merupakan seorang robot perempuan yang secara tampilan pun menyerupai manusia. Bisa dikatakan robot dengan tampilan sangat mirip manusia merupakan robot masa depan ya.

Mengenai Gun Skin Box A124 yang merupakan skin senjata berdasarkan karakter FF A124 ini tentu saja memiliki tampilan yang mirip dengan A124. Seperti yang disinggung tadi kalau A124 merupakan robot  canggih masa depan yang tampilannya seperti manusia.

Pada skin senjata pun kesan robotik tidaklah digambarkan dengan tampilan yang terkesan kaku bagai robot hari ini. Melainkan mulus seperti robot canggih masa depan A124 tersebut. Kombinasi warna dari tampilan skin ini berwarna ungu dan putih. Coraknya gelombang seperti corak kulit robot A124 tersebut.

Skin senjata A124 ini tersedia untuk 4 senjata, yaitu M4A1, M79, SVD, dan M1014. Dari senjata jarak jauh seperti SVD dan Launcher M79 sampai dengan senjata jarak dekat shotgun seperti M1014 tersedia. Jarak Gun Skin Box yang menyediakan beragam jenis senjata sekaligus.

Untuk performanya skin ini memberikan stats poin yang sama untuk keempat senjatanya. Yang pertama skin ini meningkatkan magazine senjata sebesar dua poin. Namun kekurangan skin ini ialah mengurangi reload speed senjata. Magazine bertambah namun reload speed berkurang tentu merupakan sebuah barter yang seimbang.

Baca juga: Bocoran Skin Katana Samurai Elektrik Free Fire (FF) Terbaru

Berikut info dari 4 senjata yang tersedia untuk Gun Skin Box A124.

1. M4A1

Senjata pertama yang tersedia untuk Gun Skin Box A124 ialah senjata jenis Assault Rifle (AR) yang merupakan senjata dengan performa yang stabil. Senjata ini memiliki damage sebesar 53 dengan kecepatan rate of fire yang tinggi. Sebagai senjata jarak  menengah, M4A1 memiliki tingkat akurasi menengah.

2. M79

Yang kedua ada senjata jenis Launcher dengan peluru 40mm. M79 memiliki damage sebesar 90. Sebagai senjata yang dapat dipakai jarak sangat jauh ini, M79 memiliki akurasi menengah. Kekurangan senjata ini ialah memiliki rate of fire yang paing lambat di game ini.

3. SVD

SVD atau yang biasa disebut Dragunov ini merupakan senjata jenis Assault Rifle (AR) dengan damage tinggi sebesar 89 dan merupakan jenis senjata jarak jauh. Karena spesifikasi senjatanya tersebut itulah SVD sering disebut sebagai sniper. Belum lagi dari tampilan memang SVD ini sangat mirip dengan sniper ya. Senjata ini memiliki rate of fire yang lambat dan tingkat akurasi menengah.

4. M1014

Senjata terakhir ialah senjata jenis Shotgun (SG) yang memiliki tingkat rate of fire yang sangat lambat tapi bukan yang paling lambat. M1014 merupakan senjata jarak dekat dengan damage sebesar 94! Satu kali tembakan kena sasaran sudah bisa mendapatkan kill. Senjata ini memiliki tingkat akurasi yang tinggi.

Itulah ulasan singkat mengenai Gun Skin Box A124. Skin robotik. Jangan lupa untuk selalu follow instagram esportsku agar dapatkan update terbaru setiap hari ya!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie