Berapa Harga Starlight Member Mobile Legends (ML)?

Penasaran berapa harga Starlight Member di Mobile Legends? Ketahui sebelum membeli ya!

Mobile Legends merupakan salah satu game yang menghadirkan fitur starlight member, fitur ini memberikan banyak hadiah yang menarik, berapa harga Starlight Member di Mobile Legends?

Pada game lain, mungkin Starlight Member bisa dibilang sebagai Battle Pass. Pasalnya, dengan membeli fitur tersebut, pemain bisa membuka sebuah fitur yang mana memberikan hadiah eksklusif di setiap bulannya.

Fitur Starlight Member menjadi salah satu fitur yang sangat menarik karena memberikan banyak hadiah yang bisa kalian dapatkan, mulai dari skin Starlight, Skin Normal, Sacred Statue, Painted Skin, Starlight Gems dan masih banyak lainnya.

Tentu saja, bagi kalian yang belum tahu dan belum pernah berlangganan Starlight Member, pastinya penasaran berapa sih harga dari Starlight Member di Mobile Legends? ketahui jawabannya disini ya!

Berapa Harga Starlight Member Mobile Legends

Berapa Harga Starlight Member Mobile Legends (ML)?

Dalam pembelian Starlight Member kalian bisa membeli melalui bundle maupun menggunakan diamond. Nah untuk harga menggunakan diamond yakni berkisar sekitar 550 diamond saja, atau bila dirupiahkan yakni Rp 165.000 dan sudah termasuk PPN.

Cara kedua adalah dengan membeli Bundle Starlight Membernya langsung, untuk harganya sendiri terbilang sama. Kalian bisa mendapatkan bundle tersebut dengan harga yang sama sekitar Rp 165.000.

Selain, kalian mungkin akan mendapatkan harga yang lebih murah dengan menggunakan beberapa payment khusus. Misalnya menggunakan OVO atau Dana dan juga melalui kartu kredit mungkin ada sedikit pengurangan harga menjadi Rp. 156.000 saja.

Yah untuk harga Starlight Member sendiri memang tak begitu berbeda jauh dengan diamond yang kalian keluarkan pada halaman Starlight Membernya. Selain itu dengan harga tersebut kalian bisa mendapatkan berbagai kelebihan di Mobile Legends.

Hadiah utama pada Starlight Member tentu saja adalah Skin Starlight Member bulan yang ekslusif. Selain skin tersebut kalian juga bisa mendapatkan painted skin, dan juga skin normal. Yang mana hadiah ini bisa didapatkan melalui Starlight Pass.

Tak berhenti disini, hadiah lainnya ada berupa Starlight Gems, item ini bisa kalian kumpulkan dan tukarkan dengan skin Annual Starlight yang super keren. Namun kalian memerlukan cukup banyak Starlight Gems yang dikumpulkan biasanya sekitar 8 Starlight Gems untuk satu skin.

Harga Starlight Member diatas tentu saja lebih murah daripada beberapa skin di Mobile Legends. Untuk skin lainnya memiliki harga yang cukup mahal dan bahkan harga Starlight Member setara dengan harga satu skin Elite saja.

Untuk skin Spesial, Epic, Skin Squad dan bahkan Legend memiliki harga yang lebih mahal lagi.

Nah itu saja untuk ulasan mengenai berapa harga Starlight Member di Mobile Legends. Tak hanya memiliki harga yang cukup murah, pada fitur tersebut juga kalian bisa mendapatkan berbagai hadiah menarik lainnya. Semoga bermanfaat!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie