Bisakah Pemain Naik ke Badan Titan di PUBG Mobile? Pernah Mencoba?

Setidaknya ada dua cara yang bisa kamu lakukan untuk menaiki badan titan raksasa di game battle royale ini, yaitu sebagai berikut.

Gurugamer

Pada tulisan ini kami akan membahas mengenai rumor bahwa pemain naik ke badan titan di game PUBG Mobile. Pernahkah kamu mencobanya?

Kolaborasi PUBG Mobile dengan film Godzilla vs Kong hadir pada 11 Mei lalu. Tepatnya pada perilisan patch note 1.4 yang membawa berbagai fitur baru.

Kini fitur-fitur baru tersebut telah hadir di game PUBG Mobile pada Season 19 Traverse. Termasuk mode Titan Strikes.

Baca juga: Set Outfit Big Bad Wolf Tersedia di PUBG Mobile, Manusia Serigala!

Bisakah Pemain Naik ke Badan Titan di PUBG Mobile?

pemain naik ke badan titan

Saat ini pemain bisa rasakan pertemuan dengan para titan lewat hadirnya mode Titan Strikes. Para titan muncul secara berkala dan sekarang ketiga titan tersebut telah hadir.

Awalnya Godzilla muncul di Erangel. Kemudian Kong muncul di Sanhok. Terakhir Mechagodzilla muncul di Livik. Ini merupakan kolaborasi besar karena sampai mengadakan mode di 3 map sekaligus.

Para pemain akan menemukan para titan sejak awal game. Mereka akan berjalan melintasi map sesuai dengan rute perjalananya.

Di perjalanan mereka itulah para titan akan menghancurkan 3 stasiun sekaligus menghancurkan apapun yang berada di sekitarnya.

Melihat besarnya ukuran para titan, pemain pun bertanya, bisakah pemain baik ke badan titan? Sayang sekali jawabannya tidak bisa.

Percobaan Menaiki Badan Titan

Setidaknya ada dua cara yang bisa kamu lakukan untuk menaiki badan titan raksasa di game battle royale ini, yaitu sebagai berikut.

1. Dengan Motor Glider

pemain naik ke badan titan

Kamu bisa mencoba untuk menaiki badan titan dengan menggunakan Motor Glider. Dengan menggunakan motor terbang tersebut, kamu bisa melayang di udara. Termasuk mendekati badan titan.

Namun ketika kamu mencoba menabrakkan diri ke badan ataupun kepala, kamu justru seperti menembus badan titan tersebut.

Dengan kondisi itulah kamu tak akan bisa mendaratkan Motor Glider ke atas badan titan. Dengan begitu pula kamu tak bisa naik ke atasnya.

2. Mendarat Saat Awal Game

pemain naik ke badan titan
Gurugamer

Seperti yang kita tahu titan akan muncul sejak awal game. Mereka akan mulai perjalanan dari satu sisi pulau.

Oleh sebab itu sejak awal game, pemain bisa mengarahkan diri untuk terjun dan mendarat di area dekat titan tersebut memulai perjalanan.

Tanda titik awal kemunculan titan dan rute perjalanannya tergambar jelas di minimap. Tandai saja di dekat rute perjalanannya.

Jika kamu penasaran untuk menaiki badan titan tersebut, cobalah untuk mendaratkan diri tepat ke arah badan titan tersebut.

Namun sayangnya ketika dirimu melintasi badan ataupun kepala titan, kamu pun seakan menembus mereka. IItu alasan mengapa kamu pun tak akan bisa naik di atas badan titan dengan menggunakan cara kedua ini.

Baca juga: Kelebihan dan Kekurangan Mode tembak OTS

Itulah pembahasan mengenai bisakah pemain naik ke badan titan. Dengan aturan yang dibuat oleh tim PUBG Mobile, badan bagian atas titan tersebut tak dapat tersentuh.

Namun bagian bawah tubuh titan seperti kaki dan juga ekor untuk Godzilla bisa tersentuh. Oleh sebab itu apapun yang terkena kaki dan juga ekor dari titan dapat hanucr.

Ikuti informasi dan berita terbaru seputar dunia game dan esports hanya di Esportsku!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie