Emulator PS4 SPINE Rilis Publik, Tapi Belum Semua Game Bisa

Konsol milik Sony memang paling lancar untuk emulator terakhir adalah PS2. PS3 sulit mendapatkan emulator karena architecture konsol yang rumit dan berat dilongkap dan akhirnya adanya SPINE untuk PS4 tentunya menarik.

Emulator memang metode yang bagi beberapa orang sangat berguna untuk gaming. Nah sebagai salah satu konsol paling populer, PS4 kini kedatangan emulator. Ya, emulator PS4 SPINE rilis publik dan bisa kalian coba akhirnya.

Konsol milik Sony memang paling lancar untuk emulator terakhir adalah PS2. PS3 sulit mendapatkan emulator karena architecture konsol yang rumit dan berat dilongkap dan akhirnya adanya SPINE untuk PS4 tentunya menarik.

Berbicara mengenai modding dan emulator sebenarnya PS4 bukan hal yang asing lagi. Bagi kalian yang tidak tahu ada custom firmware untuk PS4 dimana kalian bisa memaksa konsol kalian memainkan game 30FPS menjadi 60 FPS.

Salah satu contoh modding yang paling terkenal adalah Bloodborne 60FPS patch yang mana membuat game FromSoftware ini semakin lancar dan halus. Tapi memang tidak semua orang ingin menggunakan custom firmware.

Emulator PS4 SPINE Rilis Publik

SPINE sebenarnya sudah dalam masa pengembangan yang cukup lama dan dinanti banyak orang. Dengan rilis publik ini maka semua orang bisa menggunakan SPINE walau memang tidak sempurna tentunya.

Saat ini SPINE tidak bisa memainkan game AAA yang berat dan baru bisa memainkan game seperti game 2D, platformer, dan game ringan lainnya. Walau masih sempurna, para developer ini meyakinkan bahwa SPINE masih bisa lebih kuat lagi.

Dengan PS4 yang lebih mudah diakses dan harganya juga mulai terjangkau memang agak aneh mengapa emulator SPINE baru dibuat publik sekarang. Perlu diingat bahwa masa pengembangan emulator seperti ini memang tidak mudah.

Tapi ingat juga bahwa ada banyak orang yang ingin bermain game di PC dimana mudah di mod dan bisa diatur sesuka hati. SPINE jadi jawabannya disini dimana bisa saja adanya fitur upscaling atau FPS limiter yang dilepas bisa jadi keunggulan emulator ini.

SPINE juga direkomendasikan jika kalian ingin memainkan game ringan seperti RPG dan turn based. Emulator ini juga kabarnya bisa digunakan juga di Linux yang mana bisa jadi hal yang sangat baik jika mengingat Steam Deck menjalankan Arch untuk OS mereka.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie