Evolusi Tampilan Hero Bane Di Mobile Legends Dari Masa Ke Masa

Ada empat tampilan hero Bane yang sudah hadir di Mobile Legends. Simak selengkapnya evolusi tampilan Hero Bane di Mobile Legends dari masa ke masa berikut ini.

Bane merupakan salah satu hero fighter yang sering mendapatkan revamp dan rework terbarunya di Mobile Legends. Bagi kalian user hero Bane, berikut ini evolusi tampilan Hero Bane di Mobile Legends dari masa ke masa.

Hero Bane pada awal season 20 ini menjadi hero yang cukup meta. Bane mendapatkan buff yang signifikan oleh Moonton yang membuatnya cukup kuat digunakan sebagai sidelaner. Bermain hero Bane juga cukup mudah sehingga banyak pemain yang mengunkannya.

Mengenai hal ini, bocoran terbaru di Mobile Legends, Moonton memberikan revamp terbaru pada hero Bane yang mana membuatnya cukup berbeda dari saat ini. Bisa dibilang hero ini merupakan hero paling sering mendapatkan revamp dari Moonton.

Oleh karena itulah, Esportsku akan mengulas mengenai evolusi tampilan Hero Bane di Mobile Legends dari masa ke masa. Nah bagi kalian yang penasaran dan merupakan user hero Bane berikut ulasanya.

Evolusi Tampilan Hero Bane Di Mobile Legends Dari Masa Ke Masa

Ada empat tampilan hero Bane yang sudah hadir di Mobile Legends. Simak selengkapnya evolusi tampilan Hero Bane di Mobile Legends dari masa ke masa berikut ini.

Tampilan Bane Ketika Mobile Legends Baru Rilis

Ketika baru rilis, Bane memiliki tampilan yang berwarna biru yang bisa kalian lihat seperti gambar diatas. Hero bane kali ini memiliki tangan dan kaki yang terlihat seperti kepiting. Kalian bisa melihat pedang biru yang besar di tangan kanan dan tangan besar di kirinya.

Yang unik adalah skill dari hero Bane waktu itu, pertama rilis, Bane memiliki kemampuan yang dapat memunculkan satu unik kapal besar di atas dan membombardir lawannya. Skill ultimate tersebut termasuk OP dan sangat kuat.

Hero Bane Di Tahun 2017

evolusi tampilan Hero Bane di Mobile Legends dari masa ke masa

Setelah satu tahun berselang, Moonton memberikan revamp pada hero Bane, yang berbeda hanya pada bagian pakaianya saja yang kin berwarna lebih biru. Namun kali ini tampilan yang bisa kalian lihat cukup beda terlebih hero Bane cukup kurang diminati.

Kemudian untuk skillnya sendiri masih terbilang sama yakni memunculkan sebuah kapal besar, kalian bisa melakukan push dengan mudah, dengan dua kali ultimate saja, satu turret sudah bisa kalian hancurkan tanpa menggunakan minion.

Bane di Mobile Legends Saat Ini

Setalah itu, Moonton menghadirkan revamp besar-besar pada hero Bane, yang kini tampilan hero Bane sangat berubah drastis. Hero Bane kali ini memiliki tampilan seperti seorang Gurita yang cukup menggemaskan.

Bane bertubuh sangat besar dengan tentakel gurita sebagai jenggotnya. Keseluruhan warnya beruba hijau tua dan memiliki pegang biru dan capit kepiting berwarna merah besar dibagian kirinya.

Tampilan Bane Revamp

Pada Advanced Server Mobile Legends sata ini Moonton baru saja merilis hero Bane yang mendapatkan revamp. Hero ini kini mendapatkan detail terbaru dari tampilannya yang saat ini, dengan beberapa perubahan dasar.

Kalian bisa melihat revamp Bane terlihat dirinya seperti lebih tua dari tampilan saat ini. Bila yang saat ini bisa kalian sebut sebagai Bane versi kecil. Maka revamp yang diberikan merupakan upgrade Bane ke versi yang lebih dewasa.

Nah itu saja untuk ulasan mengenai evolusi tampilan hero Bane di Mobile Legends dari masa ke masa. Pastinya bagi kalian yang merupakan user hero Bane sudah sangat paham dan mungkin memainkannya semenjak hero satu ini memiliki tampilan seperti pada urutan pertamanya.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie