Media Berita Esports Indonesia

EVOS Glory Sudah Baik Pada Segi Out Game? Ini Kata EVOS Dreams

Mobile Legends Bang Bang Professional League atau MPL di Indonesia sedang menjalani musim ke-13 mereka. Babak Regular Season MPL Indonesia Season 13 telah berjalan selama empat pekan.

Ada 9 team yang sedang berjuang di babak Regular Season MPL Indonesia Season 13. Mereka harus mengamankan posisi 6 besar klasemen akhir dengan 9 minggu pertandingan yang mereka jalani.

EVOS Glory menjadi salah satu team yang banyak di perbincangkan oleh berbagai pihak. Mereka saat ini menjadi juru kunci di dasar klasemen sementara sampai pekan ke empat telah berjalan.

Hasil yang kurang baik ini juga yang membuat EVOS Glory memboyong masuk ke MPL para pemain serta jajaran pelatih dari EVOS Holy yang seharusnya bermain di Liga Esports Nasional.

Kondisi Out Game EVOS Glory?

EVOS Dreams yang juga ikut di boyong menuju team EVOS Glory di MPL Indonesia Season 13 ungkapkan kondisi out game teamnya. Dalam video di kanal Youtube EVOS TV, Sang Roamer menjelaskan bagaimana cara mereka membangun chemistry satu sama lain.

“EVOS Glory sekarang dari segi out game udah bagus lah. Kemana-mana bareng, magic chess main bareng, mau ke warung mau beli apa gitu ngikut semua, Kompak gitu.” Ungkap Dreams

Mereka melakukan berbagai hal bersama-sama, itu yang menjadi salah satu cara untuk memperkuat chemistry satu sama lain. Salah satu permainan yang di lakukan bersama adalah bermain Magic Chess, ini di lakukan di sela-sela mereka istirahat latihan ataupun pada jam-jam kosong.

Sampai-sampai, jika mereka sedang keluar untuk membeli makan atau jajan, semua dari roster EVOS Glory ikut bersama-sama. Menurutnya, cara ini efektif sehingga mereka bisa mendapatkan hasil yang baik di segi out game teamnya.

Related Posts
Hanya Tersisa Lemon & Liam Di MPL, Kemana Pemain RRQ Oxygen Lainnya?

Squad Oxygen, O2 atau RRQ O2 merupakan salah satu team legendaris yang mana sangat populer di MPL Indonesia Season pertama Read more

Kimmy Revamp Akan Lebih Efektif Kunci Traget di Mobile Legends (ML)
Kapan Rilis Skin Jetpack Soldier Kimmy Mobile Legends (ML)?

Kimmy merupakan hero yang bisa dibilang sulit untuk dimainkan, hero ini memiliki dua analog yang pertama mengendalikan arah dan kedua Read more

Penjelasan Item Pasif Floryn Di Mobile Legends (ML)

Sampai sekarang para pemain Mobile Legends banyak yang masih bingung mengenai item Floryn dari skill miliknya. Nah penjelasan item pasif Read more

Harga Skin Layla Miss Hikari Aspirants Mobile Legends (ML)

Skin Layla Miss Hikari Aspirants yang hadir di Mobile Legends harus player ML Ketahui Harga tersebut sekarang juga.

Tinggalkan pesanan