Fakta Hero Hayabusa Mobile Legends (ML), Terinspirasi Game Lain?

Dengan damage yang tinggi dan memiliki potensi yang cukup mengerikan di late game, bisa dibilang hero ini memang difavoritkan banyak orang. Nah kali ini sangat tepat karena akan kita bahas beberapa fakta hero ini.

Hayabusa bisa dibilang saat ini adalah assassin yang cukup populer digunakan. Baik digunakan di jungle atau lane, kapabilitas hero ini tidak perlu kalian ragukan lagi. Damage burst yang sangat tinggi terutama ketika 1v1 jadi kunci utamanya. Ada fakta hero Hayabusa Mobile Legends (ML) yang keren nih.

Dengan damage yang tinggi dan memiliki potensi yang cukup mengerikan di late game, bisa dibilang hero ini memang difavoritkan banyak orang. Nah kali ini sangat tepat karena akan kita bahas beberapa fakta hero ini.

Sebagai hero assassin dirinya juga makin populer karena META sekarang. Assassin banyak menempati lane dan juga jungle karena mereka sekarang sangat fleksibel. Di luar META pun Hayabusa tetap populer karena asik dimainkan,

Bagi kalian yang penasaran langsung saja nih cek dibawah ini. Fakta-fakta dari hero Hayabusa memang cukup menarik untuk kalian simak. Apalagi bagi para pemain yang memang favorit menggunakan hero yang satu ini.

Fakta Hero Hayabusa Mobile Legends (ML)

Sekilas memang desain dari Hayabusa tidak begitu spesial, seorang ninja yang generik. Tapi desain yang simpel ini jadi perhatian utama karena cukup ikonik dan mudah diingat juga. Ditambah gaya bermain cepatnya jadi favorit banyak orang.

Bagi yang penasaran langsung saja nih cek dibawah untuk fakta Hayabusa di Mobile Legends;

Salah Satu Hero Yang Menggunakan Nama Jepang

Pastinya kalian tahu deh yang satu ini bahwa nama Hayabusa sendiri merupakan nama Jepang. Di Mobile Legends, saat ini ada beberapa hero yang menggunakan nama Jepang. Hero tersebut adalah Hayabusa, Kagura, Hanzo, dan Hanabi.

Mirip Atau Terinspirasi Ryu Hayabusa

Nama dan desain dari Hayabusa sebenarnya agak mirip dengan Ryu Hayabusa dari game Ninja Gaiden nih. Apalagi desain lamanya yang sebelum mendapatkan revamp model. Skill miliknya yang memanfaatkan bayangan dan shuriken juga terlihat sangat mirip.

Ada Hubungan Romantis Dengan Kagura

Dalam lore di Mobile Legends, ada beberapa pasangan romantis yang bisa kalian ketahui dan salah satunya adalah Hayabusa dan Kagura. Keduanya merupakan sahabat masa kecil dalam cerita atau lore di Mobile Legends.

Memiliki Satu Tugas, Memburu Hanzo

Dalam lore atau cerita Mobile Legends, Hayabusa memiliki satu misi yaitu untuk memburu Hanzo. Ya, mereka berdua memiliki lore yang sangat menarik nih karena Hanzo dianggap sebagai ninja yang sudah melenceng dan harus dibunuh oleh Hanzo.

Rival Dari Hanabi

Tapi selain Hanzo ada juga yang ditugaskan untuk memburu Hanzo yaitu Hanabi. Hanabi sendiri bisa dibilang sebagai rival dari Hayabusa dan keduanya saling bersaing untuk mendapatkan Hanzo. Tugas yang sama tapi bukan berarti mereka teman satu sama lain.

Nah itulah fakta hero Hayabusa Mobile Legends yang bisa kalian ketahui dari game Mobile Legends. Hayabusa adalah hero yang menarik dan kabarnya bahwa dirinya akan mendapatkan revamp tentunya ditunggu banyak orang.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie