Game Android Paling Populer Bulan April 2020

Nah berikut ini deretan game Android paling Populer di Bulan April 2020 versi Google Play Store.

Mewabahnya pandemi mengharuskan kita untuk selalu stay #DiRumahAja, Untuk mengusir kebosanan, banyak orang meluangkannya untuk bermain game. Tak hanya game konsol dan PC saja, banyak orang bermain pada smartphone, nah untuk itu, berikut deretan Game Android paling Populer di Bulan April 2020.

Berbagai genre game menjadi pilihan favorit, tak hanya Battle Royal dan MOBA saja, ada juga game Offline dan juga game mengasah otak yang bisa dimainkan.

Baca juga: 7 Game Battle Royale Offline Download Gratis Android

Game Android Paling Populer Bulan April 2020

Nah berikut ini deretan game Android paling Populer di Bulan April 2020 di Google Play Store

Worms Zone

Di deretan pertama terdapat game cacing yang paling populer. Game satu ini berhasil diunduh dan dimainkan lebih dari 50 juta kali.

Game ini sangat terkenal dengan permainanannya yang sangat simple dan hanya memiliki satu tujuan saja. Yakni, kalian harus memakan banyak makanan untuk tumbuh besar.

Garena Free Fire

Seolang-olah menggeser kepopuleran game PUBG, Free Fire menjadi game Battle Royal dengan pemain terbanyak di Indonesia. Game satu ini telah di unduh lebih dari 100 juta pengguna Android.

Free Fire melesat naik dan menjadi game Battle Royale terbaik saat ini.

Baca juga: 10 Game Battle Royale Terbaik Terlaris Android dan iOS

Mobile Legends: Bang Bang

Mobile Legends telah dirilis sejak 4 tahun lalu. Game satu ini akan memeriahkan hari ulang tahunnya pada bulan ini lho. Acara tersebut akan diselenggarakan di Indonesia pada pertengahan bulan ini.

Mobile Legends berhasil di unduh dan dimainkan lebih dari 100 juta kali oleh pengguna mobile. Dengan begitu, Mobile Legends menjadi game MOBA terbaik saat ini.

Brain Out

Merupakan game tebak-tebakan dengan edukasi yang bermanfaat, Brain Out berhasil menjadi game populer keempat dengan suguhan grafis yang ringan.

Game satu ini termasuk dalam kategori Puzzle dan Education yang menarik dan mengasah otak.

Baca juga: 20 Game Balap Mobile Offline Terbaik Tanpa Kuata

Slaps King

Slaps King merupakan game yang cukup baru namun berhasil berada di posisi kelima. Game satu ini memiliki genre Action dengan gameplay yang unik.

Dalam memainkannya, kalian memiliki tujuan untuk menjadi The World Best Slapper sebagai pemain yang jago dalam menampar.

Subway Surfers

Game ini cukup ringan dan merupakan game yang sudah cukup lama eksis di Google Play Store. Subways Surfers memiliki gameplay yang ringan yang mengharuskan kalian untuk terus berlari sejauh mungkin.

Terdapat berbagai rintangan dan koin yang bisa kalian dapatkan. Untuk memainkannya kalian hanya perlu melakukan swift kiri dan kanan, serta melompat.

Baca juga: 3 Cara Mudah Menggunakan Gamepad di Android

Ludo King

Ludo King merupakan game Ludo yang bisa kalian mainkan dengan teman. Game satu ini cukup menarik karna diadaptasi dengan game Ludo pada umumnya.

Kalian dapat bermain hingga 4 orang dan mengaduk dadu secara bergantian. Game satu ini sangat cocok dimainkan bersama teman ataupun keluarga.

Nah itulah deretan game paling populer di bulan April ini. Nah dalam daftar diatas, game apa sajakah yang kalian mainkan?

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie