7 Game Dengan Komunitas Toxic Paling Populer!

Kali ini ada penjelasan mengeani 7 Game Dengan Komunitas Toxic Paling Populer!. Simak berikut ini pada artikel.

Game untuk saat ini sendiri memang seperti yang diketahui ada banyak genre yang bisa kalian mainkan. Seperti berikut ini kalian dapat mengetahui 7 Game Dengan Komunitas Toxic Paling Populer! tentunya dengan hal tersebut kalian bisa lebih tau lagi.

Pastinya kalian juga tentunya mengetahui terkait beberapa game untuk saat ini yang cukup banyak dan populer untuk dimainkan. Tetapi tidak semua game tersebut tentunya terlepas dari yang namanya toxic yang kerap terlihat dari beberapa komunitas yang ada.

Sebelum kalian melihat lebih detail nantinya pada artikel kalian juga bisa ketahui tentang 9 Game Seru Dimainkan Dengan Cheat! kali ini. Sehingga nantinya kalian bisa untuk mengetahui seperti apa kumpulan game tersebut nantinya.

Berikut ini ada penjelasan untuk beberapa game yang yang cukup toxic dari komunitasnya. Tentunya hal tersebut akan kita bahas kali ini pada artikel untuk penjelasannya lebih detail, Simak penjelasannya berikut ini di bawah untuk kalian ketahui.

7 Game Dengan Komunitas Toxic Paling Populer!

Tentu seperti yang diketahui juga game memang menjadi salah satu pilihan untuk menghilangkan stress dari para pemainnya. Namun, nyatanya tidak semua komunitas berbagai game tersebut bisa dibilang ramah ada juga yang cukup toxic tentunya hal tersebut memang cukup membuat risih terhadap toxic tersebut. berikut ini adalah beberapa pilihan game dengan komunitas Toxic:

Mobile Legends

Kode Redeem Mobile Legends (ML) Beng-Beng

Jika membicarakan tentang komunitas toxic, tidak sedikit gamer yang langsung menyebut game ini. Mobile Legends adalah game Mobile Multiplayer Online Battle Arena (MOBA) yang sangat populer di wilayah SEA atau Asia Tenggara, tetapi diiringi dengan komunitas yang toxic. Hampir selalu ada pemain kasar dan bahkan melakukan Troll untuk membuat pemain lain kalah. Bahkan untuk mode Classic, sudah ada sebutan Preman Klasik untuk pemain yang hanya jago di mode tersebut.

Tidak hanya itu, drama sering kali terjadi dalam game ini. Beberapa waktu lalu, viral bahwa oknum dalam komunitas game ini melakukan report massal pada akun sosial media tim esports dan pemainnya. Kelakuan seperti itu membuat game ini masuk dalam daftar game dengan komunitas toxic. Dapat ditemukan paling tidak satu pemain dalam 9 dari 10 game yang bermain dengan kelakuan kasar dan merugikan pemain lain.

Free Fire

Server Cheat Free Fire (FF)

Game berikutnya yang masuk dalam daftar komunitas game yang toxic adalah Free Fire. Game Battle Royale Mobile ini sering dikaitkan dengan perilaku bocah yang suka berkata kasar dan melakukan top-up yang tidak wajar.

Komunitas game ini juga dianggap Toxic karena banyak bocah yang suka berkata tidak sopan dan merendahkan pemain lain di media sosial dengan memamerkan top-up mereka. Sering terjadi drama di dalam komunitas game ini.

Beberapa waktu lalu, seorang wanita di bawah umur kabur dari rumahnya untuk bertemu dengan teman pria yang dikenalnya melalui game ini. Selain itu, beberapa bocah bahkan melakukan top-up dengan menggunakan uang orang tua mereka. Banyak gamer yang sepakat bahwa game ini memiliki komunitas yang Toxic karena banyaknya bocah yang tidak sopan dan melakukan tindakan yang merugikan orang lain.

CS:GO

Counter Strike: Global Offensive (CS:GO) merupakan sebuah game first-person shooter dari seri Counter Strike yang sangat terkenal dan legendaris. Permainan ini dikenal karena memiliki gameplay yang taktis dan menarik untuk diikuti dalam kompetisi esports.

Tentu saja, dengan popularitas yang tinggi, game ini tidak luput dari pemain-pemain yang bersikap toxic. Ketika bermain, disarankan untuk tidak bermain sendirian karena kemungkinan besar akan menemukan pemain yang melakukan perilaku toxic di dalam game dan merusak pengalaman bermain.

Ayodance

Game Rhythm yang populer di Indonesia dan dikenal dengan tarian dan drama yang ada di dalamnya tidak ketinggalan untuk masuk ke dalam daftar ini. Walaupun game ini sangat menarik untuk dimainkan, namun drama di dalamnya cukup sering terjadi. Beberapa contohnya adalah adu argumen di dalam game menggunakan fitur Broadcast untuk memamerkan kekayaan, drama NTR, dan bahkan perkelahian fisik yang terjadi di dunia nyata.

Drama juga terjadi di media sosial yang berhubungan dengan percintaan dalam game ini. Oleh karena itu, meskipun permainannya menyenangkan, komunitas game Ayodance dianggap sebagai komunitas yang Toxic oleh sebagian gamer.

Genshin Impact

Game bernama Genshin Impact juga memiliki komunitas yang Toxic. Meskipun game tersebut menyenangkan, namun banyak pemainnya yang berperilaku Toxic di media sosial. Banyak pemain yang merasa kecewa atau iri dengan hasil gacha pemain lain dan menjadi Toxic.

Toxic dalam komunitas game ini tidak hanya berbicara kasar, tetapi juga terkadang memamerkan hasil gacha yang buruk dengan akun sosial medianya menjadi “mati” atau dianggap telah meninggal. Bahkan, game ini sering menerima rating satu bintang di Playstore karena kekecewaan para pemain.

Selain memberikan rating buruk, pemain Toxic juga memberikan rating satu bintang pada game lain yang tidak berhubungan dengan Genshin Impact. Semoga tindakan seperti ini tidak terjadi lagi.

Dota 2

Dalam daftar game yang toxic, Dota 2 pastinya tak ketinggalan. Hampir setiap kali bermain, pasti ada setidaknya satu pemain yang bersikap toxic selama permainan.

Jika terjadi kesalahan dalam permainan, pemain lain akan membanjiri kamu dengan cemoohan dan makian hingga akhir permainan. Menurut survei, komunitas Dota 2 masuk dalam daftar komunitas game yang paling toxic. Yang lebih mengkhawatirkan, mayoritas pemain yang toxic berasal dari wilayah Asia Tenggara.

Bisa dikatakan bahwa jika ingin belajar berkata kasar dalam berbagai bahasa, Dota 2 bisa menjadi pilihan yang tepat.

League of Legends

Dotesports

League of Legends (LoL) adalah sebuah game MOBA yang sangat terkenal di seluruh dunia meskipun tidak memiliki pemain yang banyak di Indonesia. Komunitas LoL sangat besar secara global dan game ini tidak disarankan untuk kamu yang mudah emosi. Seperti halnya Dota 2, jika kamu melakukan kesalahan kecil, maka tim kamu akan segera melemparkan kata-kata kasar dalam berbagai bahasa.

Itulah penjelasan mengenai daftar game yang toxic dari komunitasnya dan cukup populer untuk dimainkan. Tentunya dengan penjelasan tersebut kalian bisa untuk mengetahuinya kali ini dan menurut kalian bagaimana dengan penjelasan tersebut kali ini terkait beberapa daftar game tersebut?

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie