Geek Fam VS ONIC MPL Week 3 Mobile Legends, ONIC Melanjutkan Dominasi?

ONIC tidak hanya menjadi favorit di match ini, bahkan mereka di favoritkan menjadi pemenang MPL. Hal ini bukannya tanpa alasan, ONIC yang memuncaki klasemen berkat permainan cemerlang mereka mampu melibat siapapun yang ada didepan mereka.

Geek Fam vs ONIC MPL Week 3 Mobile Legends. Akhirnya hari terakhir dari week 3 MPL akan berlangsung. Pada hari minggu ini akan ada pertandingan terbuka antara Geek Fam dan ONIC. ONIC memang sangat diunggulkan disini berkat performa mereka yang berada di puncak, tetapi Geek Fam tidak bisa diremehkan.

ONIC tidak hanya menjadi favorit di match ini, bahkan mereka di favoritkan menjadi pemenang MPL. Hal ini bukannya tanpa alasan, ONIC yang memuncaki klasemen berkat permainan cemerlang mereka mampu melibat siapapun yang ada didepan mereka. Bahkan mereka bermain sampai sekarang tanpa kalah sekalipun!

Geek Fam sang kuda hitam kali ini juga cukup kuat. Walau mereka hanya mampu menang melawan Aerowolf, tetapi permainan mereka cukup baik. Mampu mempersulit kemenangan Alter Ego bukanlah hal yang mudah. Masih ada kemungkinan untuk mereka melakukan upset ketika melawan ONIC nanti.

Disini mari kita bahas pre match antara Geek Fam vs ONIC MPL week 3 Mobile Legends. Kedua team yang akan bertanding sepenuh tenaga ini tentu bisa menjadi salah satu pertandingan yang menarik, jika Geek Fam mampu memberikan perlawanan. Jika tidak, ini hanyalah salah satu game termudah bagi ONIC.

Geek Fam

Geek Fam bukanlah nama kecil dalam dunia esports. Merupakan powerhouse di Dota pada masanya, kali ini team Mobile Legends mereka akan membuktikan bahwa divisi ML juga tidak bisa diremehkan. Melawan ONIC nanti mereka harus bermain mati-matian. Sebenarnya tidak ada yang spesial dari stat team mereka. Geek Fam bermain dengan rata-rata dan dapat terbilang diatas Aura dan Aerowolf, tetapi belum cukup memanjat keatas.

ONIC

 

Dapat dibilang sebagai team terbaik saat ini di MPL s6. ONIC bermain sangat cemerlang berkat pemain bintang mereka. ONIC mampu meraih banyak sekali kehebatan seperti keunggulan mereka dari farming. ONIC merupakan team yang paling efektif dalam melakukan farming dengan GPM tertinggi di game. Hal ini tentunya bukan tanpa alasan karena ONIC memiliki salah satu farmer terbaik di Mobile Legends.

Pemain Yang Harus Kalian Perhatikan

GEEK Doyoksyl

Doyok merupakan salah satu terbaik milik Geek Fam dengan performa miliknya yang sangat tinggi. Memiliki stat yang melambung sebagai carry milik Geek menjadi bukti bahwa ONIC tidak bisa meremehkan dirinya. Doyok memiliki GPM yang stabil dengan kill yang cukup tinggi di game miliknya. Tentunya menjadi pertimbangan bagi ONIC untuk mengunci dirinya.

ONIC Antimage

Walau Sanz terbilang sebagai pemain terbaik saat ini di MPL dan ONIC, jangan lupakan offlaner mereka Antimage. Antimage bermain sangat kuat di MPL kali ini dan berkat dirinya banyak carry dan lane yang dia dominasi. Antimage akan menjadi kunci dari ONIC untuk mengunci pergerakan dari Geek Fam dan membuka space untuk Sanz.

Geek Fam VS ONIC MPL Week 3 Mobile Legends

Geek Fam di match ini sepertinya akan bermain sangat agresif untuk mengunci pergerakan dari Geek Fam. Memaksa Geek Fam untuk bermain defensif sehingga mereka tidak memiliki lahan farm dan tidak bisa melakukan push. Tetapi Geek memiliki kesempatan dalam counter yang tepat jika bisa terjadi.

Perkiraan skor: Geek Fam 0 – ONIC 2

Itulah pembahasan pre match Geek Fam VS ONIC MPL Week 3 Mobile Legends. Kedua team akan bermain memberikan yang terbaik, terutama Geek yang harus menang dan setidaknya mendapatkan poin penuh.

Ikuti juga media sosial kami di Instagram.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie