Grip Close Combat PUBG Mobile Terbaik, Wajib Coba!

Close Combat PUBG Mobile adalah sebuah pertempuran yang mana player berhadapan langsung dengan musuhnya di jarak yang dekat. Untuk memiliki performa menembak close combat yang baik, kalian memerlukan Grip yang terbaik juga.

YT/PLAYERUNKNOWN'S BATTLEGROUNDS

Close Combat PUBG Mobile adalah sebuah pertempuran yang mana player berhadapan langsung dengan musuhnya di jarak yang dekat. Untuk memiliki performa menembak close combat yang baik, kalian memerlukan Grip yang terbaik juga.

Beberapa Grip di PUBG Mobile memiliki spesifikasi dan fungsinya masing-masing. Nah untuk mengetahui Grip terbaik untuk pertempuran close combat, simak penjelasannya di bawah ini!

Grip Close Combat PUBG Mobile Terbaik

YT/TheBushka

 

1. Grip Close Combat PUBG Mobile : Laser Sight

Laser Sight merupakan Grip yang terbaik jika kalian gunakan untuk close combat, karena Grip ini memiliki laser berwarna hijau yang memudahkan kalian untuk membidik musuh. Bahkan, ketika kalian menembak tanpa open scope pun kalian masih bisa dengan mudah menembak musuh karena laser hijau tersebut.

Idealnya, menembak musuh di jarak dekat memang sebaiknya tidak menggunakan atau membuka scope karena akan menyulitkan kalian untuk menggerakkan senjata. Oleh karena itu Laser Sight sangatlah berguna jika kalian merupakan player yang senang melakukan close combat tanpa membuka scope.

Baca Juga : 5 Jenis Attachment Grip di PUBG Mobile, Pemain Harus Tahu!

 

2. Vertical Foregrip

Vertical Foregrip merupakan Grip yang paling umum di dalam in-game PUBG Mobile bagi para player, bahkan Grip ini sering digunakan player sebagai Grip utama di segala kondisi pertempuran.

Baca Juga : Mengapa Kalian Harus Mengendalikan Tommy Gun PUBG Mobile untuk Close Combat?

Di mulai dari pertempuran jarak dekat atau close combat, pertempuran jarak menengah atau mid range, hingga pertempuran jarak jauh atau long range pun banyak player yang mengandalkan Vertical Foregrip.

Grip ini menghasilkan hentakan yang stabil secara vertikal sehingga kalian bisa lebih mudah mengontrol recoil dari senjata yang kalian gunakan.

Baca Juga : Close Combat PUBG Mobile dengan Laser Sight Grip Meta Baru dari BTR Ryzen!

 

3. Light Grip

Light Grip pada awalnya adalah sebuah Grip yang jarang mendapatkan perhatian dari para player karena sering menyulitkan musuh ketika berperang di jarak yang jauh. Namun, pada faktnya ternyata Grip ini memiliki performa yang baik untuk pertempuran close combat.

Tembakan kalian menjadi lebih lurus sehingga persebaran peluru menjadi lebih rapi. Bahkan performa Light Grip untuk close combat diakui lebih bagus dari Vertical Foregrip. Kalian yang belum pernah menggunakan Light Grip harus segera mencobanya!

Baca Juga : Fungsi Attachment Grip PUBG Mobile Auto Chicken!

 

Berdasarkan penjelasan kami di atas, semoga artikel ini dapat membantu kalian untuk memahami tentang Grip PUBG Mobile apa saja yang cocok kalian gunakan untuk menghadapi pertempuran close combat.

Kira-kira Grip apa yang akan pertama kalian coba untuk pertempuran close combat selanjutnya? Terima kasih sudah menyimak!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie