Guide Esmeralda ML Terbaik di Mobile Legends

Kali ini Guide Esmeralda ML Terbaik di Mobile Legends untuk kalian. Dalam pembahasan kali ini tidak hanya membahas seputar gameplay saja melainkan akan dibahas juga seputaran build equipment, battle spell, hingga setting emblem yang tepat untuk Esmeralda di Mobile Legends.

Mobile Legends merupakan salah satu game bergenre MOBA yang sampai saat ini masih banyak dimainkan oleh orang-orang karena memang dalam game Ini tersimpan banyak sekali keseruan. Selain itu perlu kalian ketahui bahwa sampai saat ini sudah banyak sekali hero yang tersedia pada Mobile Legends, hero-hero tersebut terbagi menjadi beberapa role diantaranya fighter, tank, marksman, assassin, support, dan Mage. Esmeralda merupakan hero mage yang termasuk ke dalam hero most pick saat ini. Nah bagi kalian yang ingin bermain Esmeralda dengan baik di Mobile Legends, berikut kami berikan Guide Esmeralda ML Terbaik di Mobile Legends.

Esmeralda merupakan salah satu hero di Mobile Legends dengan role Mage yang pada bulan September ini baru saja mendapatkan skin edisi starlight member nya. Skin tersebut bernama Cleopatra yang membuatnya tampak menjadi lebih cantik dan sangar. Guide Esmeralda ML terbaik di Mobile Legends ini bisa kalian jadikan sebagai refferensi agar mengetahui hal apa saja yang harus dilakukan agar tempo permainan Esmeralda kalian dalam suatu game menjadi lebih baik lagi.

Sekilas info untuk kalian bahwa pada Meta season 17 ini Esmeralda sering dimainkan sebagai hero offlaner karena memang hero mage satu ini memiliki durability yang cukup baik. Hal ini dikarenakan Esmeralda Memiliki skill yang berguna untuk mengambil Shield Musuh dan menjadikannya sebagai HP tambahan untuk dirinya. Dengan memanfaatkan kemampuan tersebut dengan baik maka Esmeralda akan menjadi hero yang sangat menyebalkan dalam suatu gameplay karena sulit sekali untuk di takedown.

Guide Esmeralda Mobile Legends

Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan penjelasan lengkap mengenai Guide Esmeralda ML Terbaik di Mobile Legends untuk kalian. Dalam pembahasan kali ini tidak hanya membahas seputar gameplay saja melainkan akan dibahas juga seputaran build equipment, battle spell, hingga setting emblem yang tepat untuk Esmeralda di Mobile Legends. Untuk kalian yang penasaran, Yuk langsung saja simak Guide Esmeralda ML Terbaik di Mobile Legends nya di bawah ini ya!

Skill Esmeralda Mobile Legends

Skill Pasif Esmerlda : Starmoon Casket

Skill Pasif Milik Esmeralda Sendiri adalah setiap basic attack yang dia gunakan untuk menyerang lawan maka akan memberikan damage sebanyak dua kali. Selain itu stardust milik nya akan memberikan damage setara dengan 135% kepada lawan nya. Damage yang diberikan Esmeralda akan mengabaikan Shield dan megubahnya menjadi HP miliknya pada saat yang bersamaan.

Skill Satu Esmeralda : Frostmoon Shield

Esmeralda akan memperoleh sebesar 350 Shield +150% total magic damage dan 40% Movement speed ketika menggunakan skill satu nya ini. Jika digunakan didekat lawan kalian Esmeralda akan mencuri shield miliknya dan mengubah nya menjadi HP tambahan atau shield untuk kalian. Hp tambahan yang dihasilkan dari Shield lawan maksimal sebesar 50% untuk Esmeralda.

Skill Dua Esmeralda : Stardust Dance

Esmeralda ketika menggunakan skill duanya ini akan menyerang muuh dengan mengayunkan selendangnya dan memberikan magic damage sebesar 210 +60% total Physical Attack dan 210 Magic damage + 90% total Magic power. Selain itu Cooldown dari Skill satu nya akan berkurang selama satu detik dan akan memberikan efek slow kepada lawan sebesar 10% selama 1,5 detik.

Skill Ultimate Esmeralda : Falling Starmoon

Esmeralda akan melakukan charge terlebih dahulu dan kalian bisa mengerahkan serangan melompat Esmeralda ke arah yang ditentukan. Damage yang dihasilkan dari skill ultimate nya ini sangat sakit dan juga akan memberikan efek immobilize kepada lawannya selama 1.2 detik.

Kelebihan Esmeralda Mobile Legends

Kuat Menahan Lane

Esmeralda merupakan salah satu hero Mage yang sering kali dijadikan sebagai hero offlaner pada meta saat ini. Hal ini dikarenakan memang Esmeralda memiliki skill dimana dia bisa mengambil shield musuh dengan paksa dan menjadikan HP tambahan untuk nya. Tentu saja hal tersebut akan membuat Esmeralda Menjadi lebih kuat lagi untuk menahan Lane. Dengan memanfaatkan Skill satu nya dengan baik Esmeralda bahkan dapat mengalahkan hero musuh yang dia hadapi dengan mudah. Pastikan untuk menggunakan Skill satunya dengan baik agar penerapan Guide Esmeralda ML Terbaik di Mobile Legends yang kami berikan menjadi lebih efektif.

Memiliki Kelincahan yang Baik

Selain dapat mengambil paksa Shield milik musuh dan menjadikan nya sebagai HP tambahan untuk Esmeralda, hero mage satu ini juga akan mendapatkan tambahan Movement speed yang membuat nya menjadi lebih lincah. Hal ini tentu saja bermanfaat untuk melakukan roaming dengan efektif. Bermain Esmeralda harus dapat memanfaatkan kombinasi skill satu dan skill dua nya agar Hero ini menjadi lebih agresif dalam suatu gameplay.

Sulit Dibunuh Ketika Terjadi War

Kombinasi Skill satu dan skill duanya dapat membantu Esmeralda meningkatkan tingkat durability nya sehingga hero mage satu ini menjadi sulit sekali untuk dikalahkan dalam suatu war. Usahakan menggunakan skill satu terlebih dahulu baru kemudian menggunakan skill duanya. Hal ini dilakukan untuk memberikan shield tambahan terlebih dahulu beserta movement speed nya lalu menggunakan skill dua untuk mempercepat cooldown skill satu nya lagi. Dengan begitu Hero Esmeralda kalian menjadi lebih keras dan sulit untuk di bunuh.

Skill Mudah Dipahami

Skill yang ada pada hero Esmeralda ini termasuk dalam kategori mudah untuk dipahami. Hal ini tentu saja akan membantu kalian yang ingin belajar mekanik dari Esmeralda Sendiri. Untuk penjelasan detail mengenai skill nya sudah ada pada penjelasan Guide Esmeralda ML Terbaik di Mobile Legends sebelum nya.

Kekurangan Esmeralda Mobile Legends

Lemah Terhadap Hero Burst Damage

Salah Satu Cara Mengcounter Esmeralda adalah dengan menggunakan hero Burst damage. Esmeralda termasuk hero yang lemah dan dapat dikalhkan dengan mudah oleh hero tipikal Burst damage karena tidak bisa menggunakan kombo skill satu dan skill duanya dengan baik. Jika ingin melakukan War perhitungkan terlebih dahulu agar kalian tidak rugi.

Skill Ultimate Sering Kali Ada Bug

Ketika kalian menggunakan skill Ultimate Esmeralda dan menahannya dalam jangka waktu yang cukup lama maka sering kali tidak bisa kalian lepas dan harus menunggu sampai selesai. Ini merupakan salah satu kekurngan Esmeralda yang cukup mengesalkan. Untuk menghindari terjadinya ini pastikan kalian menggunakan Skill Ultimate nya dengan baik dan benar ya.

Emblem dan Battle Spell Esmeralda Mobile Legends

Emblem : Custom Support Emblem

Kalian bisa menggunakan Custom Support Emblem yang kami jelaskan pada guide Esmeralda ML Terbaik di Mobile Legends kali ini untuk digunakan dalam suatu gameplay ketika kalian menjadi offlaner. Custom Support Emblem ini sangat bermanfaat karena setiap kalian memberikan hit kepada lawan maka akan ada tambahan gold yang didapatkan oleh kalian. Hal ini juga membuat mana dari Esmeralda sendiri tidak cepat habis atau boros dan bisa memberikan spam skill kepada lawan nya.

Agility

Kalian harus menaikan semua point ke pada Agility pada tier pertama Custom Support emblem agar mandapatkan tambahan movement speed sebanyak 6%. Hal ini akan membantu kalian dalam melakukan roaming dan dapat dimanfaatkan juga untuk mendominasi lane yang kalian jaga.

Recovery

Pada tier kedua sendiri kalian bisa menaikan Recovery secara maksimal agar kalian mendapatkan tambahan regen hybrid sebanyak +16 yang bertujuan agar Esmeralda tidak boros mana saat menggunakan skill nya. Dengan menggunakan Recovery akan membuatnya menjadi lebih kuat walau tidak menggunakan buff sekalipun.

Avarice

Pada tier ketiga kalian bisa menggunakan talent Avarice agar mendapatkan tambahan 10 gold hingga 1200 gold setelah memberikan damage kepada lawan. Dengan talent ini akan membuat kalian semakin mudah mengumpulkan Gold. Banyak keuntungan yang didapatkan ketika menggunakan Talent Avarice ini, bisa kalian coba sendiri dalam suatu gameplay ya!

Battle Spell Esmeralda Mobile Legends

Ada dua Battle Spell yang cocok digunakan Esmeralda ketika dijadikan sebagai offlaner yaitu Battle Spell Purify dan juga Battle Spell Flicker. Berikut penjelasan lengkap nya!

Flicker

Flicker bisa kalian gunakan untuk dua kondisi yaitu digunakan untuk menghindar secepat mungkin dari kejaran lawan ataupun mengejar lawan dengan cepat menggunakan battle spell ini. Flciker sendiri sangat berguna bagi Esmeralda Offlaner karena dapat membantunya menghindari Ganking dari tim lawan.

Purify

Purify sendiri merupakan battle spell yang cocok juga untuk Esmeralda karena membuatnya menjadi aman dari segala efek CC yang ada di Mobile Legends. Ketika bermain Esmeralda Offlaner dan pada tim musuh banyak hero CC maka menggunakan purify menjadi langkah terbaik untuk mengcounter hal tersebut. Gunakan Spell Purify pada timing yang tepat agar menjadi lebih efektif.

Build Item Esmeralda Mobile Legends

Untuk membuat Esmeralda menjadi lebih sakit dan memiliki ketahanan yang cukup bagus ada beberpa build item yang cocok digunakan dalam suatu gameplay. Pada guide Kali ini kami akan berikan penjelasan nya untuk kalian. Berikut penjelasan lengkap nya!

Warrior Boots

Warrior Boots sendiri menjadi salah satu item yang cocok untuk Esmeralda ketika dijadikan sebagai offlaner karena dengan menggunakan Warrior Boots akan mendapatkan tambahan Movement speed dan mendapatkan tambahan +22 Physical Defense. Selain itu Warrior Boots sendiri memiliki pasif yaitu Physical Defense yang diperoleh bisa kalian stack hingga 5 kali dalam suatu gameplay.

Enchanted Talisman

Echanted Talisman cocok digunakan oleh Esmeralda karena dengan menggunakan item ini mana dar Esmeralda sendiri tidak akan cepat habis atau boros. Hal ini dikarenakan pasif skill dari item ini sendiri adalah dapat meregenerasi mana sebanyak 12% dari max Mana yang dimiliki oleh Esmeralda setiap 10 detik.

Calamity Rapier

Dengan menggunakan Calamity Rapier dapat membuat basic attack Esmeralda menjadi lebih sakit lagi karena pasif dari item mage satu ini adalah dapat memberikan efek true damage sebesar 120% dari magic power saat menggunakan Basic Attack kepada lawan. Item ini sangat cocok oleh Esmeralda.

Holy Cristal

Holy Cristal dapat memberikan tambahan berupa meningkatkan magic attack sebesar 21-35% dan tambahan +100 Magic power kepada Esmeralda. Dengan menggunakan item ini maka damage yang diberikan oleh Esmeralda kepada lawan akan menjadi lebih besar dan sakit lagi.

Brute Force

Dengan menggunakan Brute Force tentu saja akan membuat Esmeralda kalian menjadi lebih baik lagi tingkat durability nya. Hal ini dikarenakan ketika menggunakan Brute Force kalian akan mendapatkan tambahan berupa +770 HP dan +45% Physical Defense. Saat menggunakan skill atau basic attack juga akan menambahkan movement speed kalian sekaligus physical defense kalian.

Oracle

Oracle bisa menjadi pilihan untuk item defense Esmeralda karena selain meningkatkan durability juga ada tambahan cooldown reduction nya. Pasif skill dari item ini sendiri adalah meningkatkan shield abosrpstion dan HP Regen sebesar 30%. Sangat cocok dikombinasikan dengan Custom Support Emblem di atas.

Combo Skill Esmeralda Mobile Legends

Build Item Mobile Legends Esmeralda

Untuk bermain Guide Esmeralda Mobile Legends sendiri kalian perlu memanfaatkan skill satu dan skill dua nya dengan baik. Ketika menghadapi lawan usahakan menggunakan skill satu terlebih dahulu agar kalian mendapatkan tambahan shield dan Movement speed terlebih dahulu. Setelah itu kalian bisa menggunakan skill dua nya untuk memberikan damage sekaligus memanfaatkan efek cooldown untuk skill satu nya sebanyak 1 detik.

Langkah terakhir adalah menggunakan skill ultimate Esmeralda sebagai finishing. Bisa juga kalian menggunakan skill ultimate terlebih dahulu kemudian memanfaatkan combo skill satu dan skill dua nya. Terapkan combo yang dijelaskan ini agar kalian dapat dengan mudah mengalahkan musuh dalam suatu gameplay.

Hero Counter Esmeralda Mobile Legends

Baxia

Guide Esmeralda Mobile Legends

Baxia merupakan Hero tank yang memiliki skill untuk mengcounter Esmeralda dengan baik. Esmeralda cukup lemah jika berhadapan dengan Baxia karena efek skill yang dimiliki oleh Baxia. Selain itu Baxia juga bisa memberikan efek CC berupa stun dan Slow kepada lawan yang dihadapinya.

Karrie

Guide Esmeralda Mobile Legends

Karrie bisa dijadikan Counter Esmeralda karena damage yang diberikan oleh hero marksman satu iin sendiri adalah true damage. Hal ini akan mengabaikan Shield yang dimiliki oleh Esmeralda. Karrie menjadi salah satu pilihan hero yang dapat digunakan untuk mengcounter Esmeralda dengan efektif.

Change

Guide Esmeralda Mobile Legends

Change merupakan salah satu hero mage di Mobile Legends yang dapat memberikan burst damage cukup sakit kepada lawannya. Ketika menggunakan item NoD change dapat mengcounter Esmeralda dengan sangat mudah.

Helcurt

Guide Esmeralda Mobile Legends

Helcurt meruapakan salah satu hero Assassin yang dapat memberikan burst damage dan juga efek silence kepada lawan nya. Helcurt sendiri dapat dengan mudah untuk mengcounter Esmeralda dengan mengandalkan efek Silence nya dan burst damage milik nya. Dengan begitu Esmeralda dapat dikalahkan dengan mudah karena dia tidak bisa menggunakan skill untuk meningkatkan shield nya.

BACA JUGA:

Gameplay Esmeralda Mobile Legends

Fokus Clear Lane di Awal

Ketika bermain Esmerlda sebagai Offlaner kalian harus fokus menjaga lane dan harus membersihkan lane dengan baik dan benar dari Creep agar musuh tidak bisa melakukan push terhadap turret milik kalian. Sebelum meninggalkan lane untuk roaming pastikan sudah membersihkan terlebih dahulu ya. Jangan terlalu sering meniggalkan lane agar turret kalian dapat terlindungi dengan baik.

Cicil HP Musuh untuk Memenangkan Lane

Kalian bisa memanfaatkan skill satu dan skill dua Esmeralda untuk mencicil HP lawan kalian. Dengan memberikan pressure atau tekanan maka kalian sudah bisa dipastikan memenangkan lane. Banyak keuntungan yang kalian dapatkan ketika berhasil mencicil HP musuh saat awal game.

Cutting Creep Musuh

Saat Menggunakan Esmeralda dan lawan yang kalian hadapi cukup mudah atau sudah tercicil HP nya maka langkah terbaik selanjutnya yang harus kalian lakukan adalam cutting atau memotong creep milik lawan. Hal ini dilakukan untuk mempermudah kalian saat akan melakukan roaming atau rotasi. Dengan begitu ketika lane kalian tinggalkan turret tetap aman karena musuh tidak bisa melakukan push. Jangan lupa untuk Check ambush untuk menghindari Ganking dari Tim lawan ya!

Join War untuk Membantu Tim

Kalian bisa melakukan rotasi dan join war jika ada war terjadi untuk membantu tim kalian. Disini kalian juga bisa berperan aktif karena damage yang diberikan Esmeralda juga cukup tinggi. Selain itu Esmeralda sendiri merupakan tipikal hero yang sulit untuk dibunuh. Dengan begitu tim kalian akan diuntungkan saat war.

Sebagai hero yang sangat kuat dan cukup tebal, jangan salah karena Esmeralda walau hero yang tanky masih bisa berikan damage tinggi. Sering digunakan di rank tinggi karena sangat konsisten, potensi miliknya juga cukup tinggi.

Nah itulah Guide Esmeralda ML Terbaik di Mobile Legends yang telah kami bahas untuk kalian. Guide yang kami berikan ini lengkap mulai dari build item, battle speel, combo skill, dan juga aspek lainnya yang tentu saja penting untuk kalian terapkan dalam suatu gameplay. Guide Esmeralda ML terbaik ini bisa kalian terapkan dalam suatu gameplay agar kalian bisa memenangkan pertandingan dengan mudah.

Bagaimana Guide Esmeralda ML terbaik di Mobile Legends yang telah kami jelaskan di atas? Jangan lupa untuk terus mengunjungi website kami Esportsku untuk mendapatkan informasi terupdate seputar Mobile Legends ataupun berita Esports lainnya. Kalian bisa follow @esports.ku juga. Sampai Jumpa dan Terimakasih!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie