Hasil MPL ID Season 6 Mobile Legends, Bigetron Alpha ML Perkuat Top Klasemen!

Pada kesempatan kali ini kita akan memberikan hasil MPL ID Season 6 yang mana merupakan pertandingan yang tak kalah seru dari pertandingan sebelumnya.

Mobile Legends Professional League atau MPL ID Season 6 saat ini memasuki hari kedua dari pekan 3 yang mana ada pertandingan EVOS Legends melawan Bigetron Alpha. Setelah mengalami kekalahan telak melawan ONIC Esports kemarin, kali ini EVOS harus berhasil mengejar ketertinggalan di klasemen MPL ID Season 6.

Bisa dibilang MPL ID Season 6 minggu 3 kali ini merupakan minggu yang berat bagi EVOS Legends, yang mana tim berlogo harimau ini harus melawan dua tim yang berada di top klasemen MPL ID Season 6, pertama ONIC Esports di posisi satu, dan Bigetron Alpha di kedua.

Pada kesempatan kali ini kita akan memberikan hasil MPL ID Season 6 yang mana merupakan pertandingan yang tak kalah seru dari pertandingan sebelumnya. Yang mana hari ini merupakan penentuan dari Bigetron Alpha untuk membuktikan bahwa tim berlogo robot merah tersebut di posisi ke-2 klasemen sementara MPL ID Season 6.

Hasil MPL ID Season 6 Mobile Legends

Game 1

Hasil MPL ID Season 6 Mobile Legends, Bigerton ML Semakin Kokoh!

Ada hal yang menarik pada match pertama antara BTR Alpha melawan EVOS Legends, yang mana pada pertandingan kali EVOS Legends menggunakan meta Diggie Feeder di MPL ID Season 6. Sekaligus pertandingan pertama ini menjadi debut meta Diggie pertama di MPL ID Season 6.

Namun cukup disayangkan, Meta Diggie tersebut belum maksimal ketika digunakan oleh EVOS Legends, pada menit awal game pertandingan berjalan cukup lancar yang mana Diggie langsung memulai untuk mengganggu farming dari Branz.

Walaupun cukup efisien hingga ke mid game, Rekt juga berhasil mengungguli mendapatkan Gold lebih banyak dari Branz, namun cukup disayangkan bahwa, Bigetron Alpha mampu melakukan counter pada meta tersebut.

Pergerakan Diggie dibayang-bayangi oleh Chou sehingga Branz cukup lancar dalam melakukan farming, meta Diggie kali ini malah menguntungkan bagi Bigetron Alpha untuk mendapatkan pundi-pundi kill.

Pertandingan berakhir dengan kemenangan dari Bigetron Alpha dengan dengan peroleh 12 kill dari Branz dengan menggunakan Claudenya.

BACA JUGA:

Game 2

Hasil MPL ID Season 6 Mobile Legends, Bigerton ML Semakin Kokoh!

Tak mau kalah dari EVOS Legends, Bigetron Alpha kali ini mencoba untuk menggunakan meta Diggie Feeder kembali di MPL ID Season 6, yang mana kali ini BTR KYY menggunakan Diggie untuk mengganggu pergerakan dari REKT yang menggunakan Kimmy dari EVOS Legends.

Ya, kali  meta Diggie Feeder yang digunakan untuk oleh Bigetron Alpha berujung dengan sangat baik, yang mana mereka berhasil meletakkan meta tersebut dengan sangat maksimal.

Meta Diggie sendiri sangat bergantung dapat kerja sama tim yang mana harus fokus dalam melakukan push dari kedua side lane lawan, hal ini yang digunakan oleh Bigetron Alpha yang mana mereka berhasil menekan EVOS Legends dari kedua sisi.

Ketika Diggie sibuk mengumpulkan tim lawan dengan ditengah-tengah, kedua offlaner yakni Taka dengan menggunakan Khaleed dan juga Bravo yang menggunakan Thamuz berhasil menghancurkan turret bawah dan atas EVOS Legends sehingga permainan didominasi oleh Bigetron Alpha walaupun mereka kalah kill.

Pertandingan diakhiri dengan kemenangan dari Bigetron Alpha dengan skor 2:0, dengan ini Bigetron Alpha semakin memperkuat posisi keduanya pada Top klasmen sementara MPL ID Season 6.

Jangan lupa untuk follow instagram resmi kami di Esportsku (@esports.ku) untuk mendapatkan informasi terbaru seputar Esports lainnya.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie