Hasil MSC 2021 Match 2: Tutor Mekanik!

Pertemuan antara Evos Legends dengan Todak, menjadi ajang tutorial mekanik dan lokasi pembantaian yang menunjukkan keganasan EVOS di MSC 2021!

Match kedua di MSC 2021 mempertemukan Evos Legends dan Todak. EVOS merupakan penyandang gelar Juara MPL ID Season 7 dan menjadi perwakilan dari Indonesia. Sedangkan Todak sendiri merupakan perwakilan dari Malaysia.

Menjadi pertandingan perdana bagi EVOS di MSC 2021, EVOS justru menghujam habis Land of Dawn. Padahal, EVOS sebelumnya memang dikabarkan mengalami beberapa perubahan. Dimana perubahan tersebut tentunya mempengaruhi performa EVOS itu sendiri/

Sebut saja dari segi roster, EVOS tidak diperkuat oleh Luminaire. Ditambah lagi, REKT sempat dikabarkan tidak berminat untuk melakoni MSC 2021. Pada pertemuannya dengan TDK sendiri, roster EVOS menghadirkan 2 posisi baru.

Dimana LJ dan Rexxy, memperkuat posisi midlaner dari EVOS dan menggantikan posisi Luminaire, serta REKT yang sedang dicadangkan. Tidak berhenti disitu saja, EVOS juga tidak segan menunjukkan taringnya dihadapan TDK meskipun tengah mengalami berbagai perubahan.

Penasaran dengan performa EVOS dihadapan TDK? Langsung saja simak pembahasan berikut ini!

Poin Penuh

Performa EVOS dihadapan TDK, menghadirkan kepercayaan diri bagi komunitas MLBB Indonesia. Pasalnya, EVOS mampu meraih poin penuh dengan skor akhir 2-0 atas TDK. Tidak hanya itu saja, EVOS juga benar-benar membabat habis formasi TDK di match yang kedua pada hari ini.

Bahkan, seakan terlihat sebuah ‘ketimpangan’ yang cukup nyata diantara EVOS dan TDK. Tidak hanya dari segi team fight, tapi hal tersebut juga mengacu ke aspek mekanik yang dimiliki dari kedua belah pihak.

Pasalnya pertemuan antara EVOS dan TDK, seakan menjadi ajang tutorial mekanik yang dilakukan EVOS terhadap TDK!

Tutor Mekanik

Sebagai tutor, EVOS tentunya memberikan berbagai pelajaran dan bahan koreksi terhadap TDK. Bagaimana tidak, EVOS langsung menghancurkan META Diggie feeder yang menjadi andalan TDK di game 1.

EVOS sendiri memang telah memiliki jam terbang yang cukup dalam menghadapi META Diggie feeder. Ditambah lagi, EVOS sendiri merupakan tim yang gemar menggunakan META tersebut.

Sukses mematahkan META Diggie feeder dari TDK, game 1 berakhir dengan perolehan KDA sebesar 40-2! Ditambah lagi, Ferxiic yang merasa tidak begitu senang dengan kehadiran META Diggie feeder juga menjadi tutor di game 2.

Evos Legends

Dengan hasil yang fantastis sebagai langkah awal di MSC 2021, EVOS tampak sukses menunjukkan persiapan yang cukup menjanjikan. Tampaknya, ambisi coach Bjorn untuk meraih gelar back to back Champions MSC kepangkuan Indonesia juga tidak bisa dianggap main-main.

Tentunya, kalian patut untuk terus menyaksikan performa dari setiap perwakilan Indonesia di MSC 2021 ini. Selanjutnya, akan mempertemukan Bigetron Alpha dengan Blacklist International.

Pertemuan tersebut digadang-gadang menjadi pertandingan yang sangat dinantikan pada fase grup stage di hari yang pertama ini. Itulah dia pembahasan mengenai hasil MSC 2021 match 2 antara Evos Legends dan Todak!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie