Hero Jungle Aneh Dari Aura Di MPL ID Season 9, Tezet Katakan Tunggu Saja Lagi

Penggunaan hero yang aneh ini rupanya masih akan berlanjut dari janji Tezet nih. Dirinya mengatakan bahwa tinggal tunggu saja dan jika ada kesempatan yang cocok maka akan dikeluarkan hero-hero aneh selanjutnya.

Aura bisa dibilang terkenal dengan draft mereka yang out of the box dan unik. Salah satu contohnya adalah di series melawan Rebellion dimana High menggunakan Khufra dan Valentina di jungle.

Penggunaan hero yang aneh ini rupanya masih akan berlanjut dari janji Tezet nih. Dirinya mengatakan bahwa tinggal tunggu saja dan jika ada kesempatan yang cocok maka akan dikeluarkan hero-hero aneh selanjutnya.

Sebenarnya mengatakan hero aneh agak salah karena secara teknis semua hero bisa mengisi banyak role. Tapi memang jika di skena pro hal ini akan sulit dan lebih baik menggunakan yang lebih efisien dan efektif.

Hero Jungle Aneh Dari Aura Di MPL ID Season 9

Berapa Harga NFT The Aspirants Mobile Legends (ML)?

Dari pihak Aura sendiri memang tidak jarang hero-hero yang digunakan out of the box. Selain High, bisa dibilang Kabuki dan God1va cukup sering kok melakukan hal ini. Hal ini tentunya membuat musuh bisa kebingungan draft.

Dalam media interview, Tezet menjawab kepada Esportsku bahwa untuk hero-hero aneh dan hero yang diinginkan High tapi belum ada kesempatan, tinggal tunggu saja. Tunggu waktu yang tepat agar Aura bisa keluarkan hero-hero tersebut.

Untuk Hylos dan Mino (main hyper) pastinya udah ada rencana dan tinggal tunggu aja waktu yang tepat untuk kita keluarin.

Tezet mengatakan memang tunggu saja tanggal mainnya dan kapan tepatnya. Pastinya hero-hero ini sudah disiapkan dan team lain harus waspada nih. Terlihat dari series melawan Rebellion, mereka kurang siap melawan Khufra dan Valentina di jungle.

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie