Ini Jumlah Pertandingan Donkey Dalam Bermain Chou Di Mobile Legends!

Tepatnya pada unggahan video yang berjudul "Detik-Detik Martch Ke 3000 Chou di Mobile Legends" Donkey memperlihatkan kemampuannya dalam bermain Chou yang sangat hebat.

Yurino Putra atau yang sering disapa Donkey adalah salah satu mantan Pro Player di Scene Esports Indonesia. Ia merupakan mantan pemain EVOS Legends dalam divisi Mobile Legends. Dalam permainanya, ini jumlah pertandingan Donkey dalam bermain Chou di Mobile Legends.

Donkey sudah bermain Mobile Legends sangat lama, beberapa hero yang sering ia gunakan adalah hero dengan role tank, Nah salah satu hero yang sering dimainkan adalah Chou di Mobile Legends.

Chou merupakan hero pure fighter namun dengan kemampuan skill yang dimilikinya Chou dapat digunakan menjadi hero spesialis apapun. Mulai dari tank, support, carry, assassin dan role utamanya yakni fighter.

Hero satu ini pernah dimainkan oleh Donkey pada saat ternamen M1 World Championship tahun 2019 lalu dan berhasil membawanya menjadi juara dunia.

Lantas, dengan prestasinya tersebut Donkey disebut-sebut sebagai player Chou terbaik di Indonesia dan bahkan sudah tingkat Dunia. Lalu berapa kah jumlah permainan Chou yang sudah dimainkan oleh Donkey?

Tepatnya pada unggahan video yang berjudul “Detik-Detik Martch Ke 3000 Chou di Mobile Legends” Donkey memperlihatkan kemampuannya dalam bermain Chou yang sangat hebat.

Dalam video tersebut Donkey sudah bermain dengan hero Chou ini sebanyak 3000 kali sejak video tersebut di unggah.

Tentu saja, jika kalian hitung hingga artikel ini buat, maka jumlah pertandingannya akan terus bertambah dengan seiringinya waktu.

Tentu saja total dalam bermain sebanyak 3000 permainan hanya dengan satu hero satu merupakan suatu yang cukup sulit dilakukan.

Untuk mendapatkannya kalian pastinya membutuhkan waktu hingga bertahun-tahun agar total match tersebut bisa tercapai. Terlepas dari semua itu, pastinya akan banyak goadaan untuk bermain hero lain di Mobile Legends.

Donkey sangat populer dengan gaya bermain Chou yang sangat barbar, gameplay yang dimilikinya sangat hebat dan membuat Donkey sangat ikonik dengan hero Chou di Mobile Legends.

BACA JUGA:

Jika kalian penasaran, kalian bisa melihat gameplay Chou dari Donkey pada video diatas, dalam video diatas, terlihat Donkey menggunakan Chou dengan build assassin untuk meningkatkan damage yang sangat signifikan.

Beberapa item yang digunakan oleh Donkey yakni Blade of Heptaseas yang merupakan item wajib untk chou, kemudian disusul dengan Endless Battle untuk mendapatkan efek true damage dan kemudian item sepatu Though Boots untuk menamkal serangan crowd kontrol musuh.

Untuk meningkatkan damage, Donkey menggunakan Blade of Despair yang merupakan item paling sakit di Mobile Legends, ia juga menggunaka item Jungle yakni Raptor Machete untuk meningkatkan kecepatan farming dan diakhiri dengan Immortality sebagai item defense ketika late game.

Dalam macth ke 3000 Donkey ia memperlihatkan gameplay yang sangat baik dan barbar, permainanya bahkan mampu melakukan dive pada turrent musuh dengan mudah. Nah bagaiman menurut kalian tentang hero Chou yang dimainkan oleh Donkey ini?

Jangan lupa untuk follow instagram resmi kami di Esportsku (@esports.ku) untuk mendapatkan informasi seputar game Mobile Legends dan game terbaru lainnya. Stay Tune!

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie