Media Berita Esports Indonesia

Ini Salah Satu Masalah Team RRQ Hoshi di MPL ID Season 13, Komunikasi Berantakan?

Mobile Legends Bang Bang Professional League atau MPL di Indonesia sedang menjalani babak Regular Season di musim ke-13 nya. MPL Indonesia Season 13 di ikuti oleh 9 team terbaik di Indonesia saat ini, mereka akan bertanding selama 9 pekan di babak Regular Season.

MPL Indonesia Season 13 di meriahkan oleh team ONIC Esports, Alter Ego Esports, EVOS Glory, RRQ Hoshi, Geek Fam, Bigetron Alpha, AURA Fire, Rebellion Zion dan Dewa United Esports. Mereka akan memperebutkan satu gelar juara dan dua tiket menuju Mid Season Cup atau MSC 2024 di Arab Saudi.

Salah satu team yang akan di bahas kali ini adalah RRQ Hoshi. Team yang mempunyai fanbase terbesar di Indonesia saat ini tengah mendapatkan hasil yang kurang memuaskan. Mereka sudah melakukan perubahan yang cukup besar di sisi rosternya, hingga mengimpor dua pemain dan satu coach dari Philippines.

Tetapi, di tiga pekan awal babak Regular Season mereka belum berhasil bertengger di papan atas klasemen sementara. Ini membuat mereka harus segera menemukan cara terbaik untuk mencapai target mereka di musim ini.

Masalah Komunikasi di Team RRQ Hoshi MPL ID Season 13?

RRQ Hoshi di MPL Indonesia Season 13 mempunyai dua pemain asing dari Philippines, yaitu Irrad dan Brusko. Di sisi jajaran pelatih, mereka mempunyai Zaya dari Myanmar dan Vren dari Philippines.

Dalam podcast di kanal Youtube milik Jonathan Liandi, mereka membahas tentang kekurangan team RRQ Hoshi saat ini di MPL Indonesia Season 13. Mereka berasumsi bahwa komunikasi menjadi satu hal yang kurang di team RRQ Hoshi.

“Yang bisa bikin team kompak itu, menurut gua seberapa paham dia sama pattern yang diajarin sama coachnya.” Ungkap R7

“Kalau terhalang dengan Language Barrier tapi selama lu sama-sama ngerti ada beberapa gerakan lu sama team lu, itu bakal connect. Jadi sebenernya instingnya yang main.” Jelas KB

“Menurut gua, kayaknya gaada komunikasi yang super panjang, kalo komunikasi harus panjang itu udah salah. Sebagai player itu harus beneran simple dan to the point biar ngerti.” Ungkap Mirko

Di dalam team, para pemain harus bisa berkomunikasi dengan cepat dan to the point. Ini akan berpengaruh besar terhadap keputusan-keputusan baik hal simpel maupun krusial.

“Masalahnya untuk language barrier menurut gua bukan di player, tapi di coach.” Ungkap Mirko

“Vren dan Zaya, satu dari Myanmar satu dari PH. Gimana cara player mengikuti apa yang diajarin sama coach. Tapi kalo language barriernya di coach, itu mungkin permasalahannya.” Jelas Mirko

“Kalo dari player menurut gua aman-aman aja, dari dulu juga ada impor kayak Kairi, mereka belajar indo dan call yang gampang masih bisa walau butuh waktu.” Ungkap Mirko

“Tapi yang kompleksnya kan dari coach nih, gimana untuk mengeksekusi draft, untuk mengeksekusi plannya. Jadi, Eksekusi plannya itu ga connect sama playernya.” Jelas Mirko

Caster Mirko beranggapan bahwa permasalahan komunikasi team RRQ Hoshi yang ada di Language Barrier di team mereka saat ini diawali dari para Coaching Staff. Secara tidak langsung, pemain belum begitu memahami apa yang disampaikan oleh jajaran pelatih dan berdampak besar bagi gameplay mereka dalam pertandingan.

“Translator ya bisa salah gitu loh, maksudnya untuk translating nya dia gabisa 100% apa yang dikatakan, mungkin bisa miskom.” Ungkap Mirko

“Jadi kayak proyeksi yang di Vren itu tidak tersampaikan mungkin. Kayak apa yang ada di pikiran Vren itu tuh gak nyampe ke player walaupun ada translator. Karena yang harus disampaikan gimana cara eksekusinya.” Jelas KB

Di setiap team, memang ada seorang translator jika memang terdapat pemain atau pelatih asing asal negara lain. Namun, tidak 100% dapat di terjemahkan dengan baik sesuai dengan apa yang dipikirkan. Ini menjadi asumsi mereka bahwa team RRQ Hoshi di MPL Indonesia Season 13 ini terkendala masalah komunikasi.

Related Posts
Bantai EVOS 3-0, Onic Esports Juarai Mytel International Championship 2020!

Mytel International Championship merupakan turnamen Mobile Legends yang menghadirkan semua tim Indonesia yang mana pada babak final kali ini mempertarungkan Read more

Bigetron vs Todak Playoff MSC 2021, Ujian Terberat Kedua Team Saat Ini

Bigetron memang kurang mulus perjalannya saat ini di MSC 2021. Harus kalah tanpa ampun di group stage pertama, sekarang di Read more

RRQ Vynn diisukan pensiun, Rekt gantikan Vynn di RRQ?

MPL Indonesia Season 11 telah usai minggu lalu, juara MPL Indonesia Season 11 telah ditemukan. ONIC Esports berhasil mengamankan Back Read more

Cara Mendapatkan Skin Spesial Balmond dan Bruno di Trial of Knowledge Mobile Legends
Event Bigbabol X Mobile Legends (ML)

Mobile Legends merupakan salah satu game MOBA terbaik yang bisa kalian mainkan saat ini, yang mana dalam gam satu terdapat Read more

Tinggalkan pesanan