Istirahat Di Mobile Legends, Tuturu Pindah Ke Valorant?

RRQ sudah resmi untuk melepas salah satu pro player Legendarisnya beberapa waktu lalu. Tuturu sendiri kabarnya ingin istirahat di game Mobile Legends, namun ada rumor bahwa Tuturu pindah ke game Valorant?

Tuturu sudah resmi hengkang dari scene Esports Mobile Legends, hal ini diumumkan langsung oleh RRQ yang mana sudah resmi untuk melepas salah satu pro player Legendarisnya beberapa waktu lalu. Tuturu sendiri kabarnya ingin istirahat di game Mobile Legends, namun ada rumor bahwa Tuturu pindah ke game Valorant?

Tuturu atau yang memiliki nama asli Dicky ini merupakan salah satu mantan pemain RRQ Hoshi, dirinya adala pemain veteran yang kiprahnya sudah cukup lama di scene Mobile Legends. Tuturu sudah berhenti di scene Esports Mobile setelah permainan terakhirnya bersama RRQ di MPL Invitational dan berhasil mendapatkan juara pertama.

Istirahat Di Mobile Legends, Tuturu Pindah Ke Valorant?

Karir Tuturu bersama RRQ sangat cerah, tak tak hanya itu saja, dirinya juga berhasil mendapatkan juara pertama di MPL ID Season 5 dan berbagai turnamen lainnya. Walaupun begitu, dirinya masih mendapatkan tawaran untuk bermain dari berbagai tim Esports lainnya, namun Tuturu menolak ajakan tersebut dan memilih untuk istirahat total.

Berhenti dalam scene Mobile Legends Esports bukan berarti harus berhenti bermain game. Rumornya Tuturu saat ini tengah asik bermain game FPS yang baru saja rilis. Ia dikabarkan sedang hijrah game lain yakni Valorant.

Hal ini dibuktikan dengan seringnya Tuturu mengunggah konten video pada youtube pribadinya dengan nama Tuturuu. Dalam beberapa waktu terakhir setelah MPL Invitational berakhir, ia rutin untuk melakukan streaming game Valorant.

Yang terakhir, Tuturu mengunggah sebuah video Live Streamingnya bersama dengan mantan pemain pro lain seperti Jess No Limit yang merupakan mantan pemain EVOS dan juga RRQ Lemon. Mereka bermain bersama dan Tuturu nampak sangat hebat dalam bermain Valorant.

Sekedar informasi, Valorant sendiri merupakan salah satu game FPS terbaru yang di kembangkan oleh Riot Games, Game satu ini merupakan game Esports Multiplayer yang mana mengangkat Genre First Player Shoot. Gamenya sendiri cukup untuk dengan kemampuan skill dari masing-masing karakter dan merupakan versi yang lebih baru seperti Point Blank.

BACA JUGA:

Game satu ini memang terbilang sangat baru, Valorant sendiri resmi diluncurkan pada bulan Juni kemarin, setelah dua bulan rilis, game ini mendapatkan reaksi yang positif dari berbagai gamer di dunia. Oleh karena itu, tak heran jika Tuturu juga tertarik untuk fokus bermain Valorant dan tentunya memiliki peluang yang tinggi untuk bermain menjadi pro player pada game Valorant!

Nah bagaimana menurut kalian tentang Tuturu yang sudah resmi istirahat dalam scene Esports Mobile Legends dan kini mulai tertarik untuk bermain game lain yaitu Valorant.

Jangan lupa untuk follow instagram resmi kami di Esportsku (@esports.ku) untuk mendapatkan informasi terbaru lainnya seputar game Mobile Legends dan berita esports menarik lainnya.

 

Website ini menggunakan Coookie untuk kestabilan akses, Apakah kamu menerimanya? Terima!Detail Tetang Cookie